Kosmetik masih menjadi barang yang penting bagi sebagian perempauan. Salah satu yang tak boleh dilewatkan dari hasil riasan mata yang mencuri perhatian adalah penggunaan eyeliner. Eyeliner adalah unsur penting dalam makeup untuk mengoreksi bentuk mata agar terlihat lebih tajam, tegas, bahkan besar. Eyeliner juga dipakai untuk menampilkan kesan yang lebih segar pada wajah. Bahkan, eyeliner bisa membuat matamu yang lelah jadi terlihat lebih hidup.
Nah, berikut ini ada 5 rekomendasi eyeliner pen dengan harga yang ramah di kantong. Yuk simak!
1. Mizzu Perfect Wear Eyeliner Pen
Kemasannya berwarna serba hitam, dan memiliki formula yang waterproof. Nggak hanya itu, produk ini juga tahan lama, lho. Ujung kuasnya runcing namun lembut, sehingga cocok untuk pemula. Bicara soal ketahanan, eyeliner ini nggak gampang smudge, jadi kamu nggak perlu takut bagian bawah mata kamu terlihat seperti mata panda
Eyeliner ini tersedia dalam dua warna, yaitu Black dan Brown, dengan harga sekitar Rp50 ribuan.
2. Madame Gie Eyeready Liner
Merupakan eyeliner cair dengan aplikator yang mudah digunakan, memiliki pigmentasi yang tinggi dengan rona yang tegas. Memiliki formula waterproof, smudgeproof, dan tahan lama. Madame Gie Eyeready Liner bisa didapatkan dengan harga Rp22 ribu aja lho!
3. QL Fashion Eyeliner
Eyeliner yang satu ini memang enggak punya warna hitam pekat, jadi bagus untuk digunakan sehari-hari buat tampilan natural.
Buat kita yang punya kelopak mata berminyak, QL Fashion Eyeliner ini nggak mudah geser dan hilang, kok. Diklaim juga waterproof dan smudgeproof!. Untuk harganya cukup terjangkau hanya Rp37 ribuan saja!
4. Focallure Black Liquid Eyeliner
Merupakan eyeliner dengan formula tahan lama, waterproof dan smudgeproof hingga 24 jam, dapat tahan dari keringat, air mata, dan air. Juga dapat mencegah terasa kering di sekitar area mata. Focallure Black Liquid Eyeliner bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Focallure dengan harga Rp38 ribuan.
5. Implora Eyeliner Pen
Implora mengeluarkan eyeliner dalam bentuk spidol dengan harga terjangkau. Kemasannya berwarna serba hitam dan terlihat elegan. Ujung kuas yang lancip, memudahkan dalam pengaplikasian. Warnanya hitam pekat dan pigmented. Eyeliner ini bisa awet hingga 24 jam, lho! Harga produk ini sekitar Rp25 ribuan.