Makan, memang menjadi salah satu kebutuhan pokok setiap mahluk hidup, tak terkecuali manusia. Untuk itulah, setiap orang pasti membutuhkan asupan makanan setiap harinya. Walau makan menjadi salah satu kebutuhan yang sangat penting, bukan berarti dapat dilakukan dengan berlebihan. Karena menurut beberapa penelitian, ada juga sebagian orang yang sangat suka makan dan bahkan memiliki nafsu makan yang cukup tinggi sehingga terkesan berlebihan.
Hal tersebut dilakukan sadar maupun tanpa sadar, namun, apa sih yang menjadi penyebab nafsu makan meningkat sebetulnya? Yuk simak ulasan berikut ini!
1. Energi tubuh habis terkuras
Cukup normal dialami semua orang, penyebab nafsu makan meningkat yang pertama merupakan respon alami ketika energi tubuh habis terkuras. Biasanya, hal yang satu ini terjadi ketika seseorang habis menjalani berbagai aktvitas yang cukup berat seperti bekerja seharian penuh, berolahraga, ataupun travelling ke tempat jauh.
2. Sehabis mengonsumsi obat
Obat dapat menjadi salah satu penyebab nafsu makan meningkat. Bisa karena disengaja dengan mengonsumsi suplemen penambah nafsu makan, atau bisa juga karena tak sengaja yaitu efek dari obat yang dikonsumsi. Biasanya, jenis obat yang paling sering dapat menyebabkan nafsu makan meningkat ialah antibiotik dan jenis obat lainnya yang memiliki kandungan steroid.
3. Hormon
Tanpa disadari, hormon pun juga berperan dalam menjadi salah satu penyebab nafsu makan meningkat, terutama kaum perempuan saat sedang menstruasi. Ketika hormon tidak stabil, biasanya dapat memicu keinginan untuk terus makan tanpa henti dan rasanya seperti lapar terus menerus. Untuk penyebab yang satu ini, berhentilah untuk memanjakan tubuhmu dengan mengonsumsi terus menerus makanan, tetapi cobalah dengan mengunyah permen karet untuk menahan rasa lapar tersebut.
4. Kebiasaan
Siapa sangka ternyata penyebab nafsu makan meningkat lainnya bisa dikarenakan kebiasaan? Yup, penyebab yang satu ini dimulai saat seseorang sedang bosan atau hanya ingin menjadikan makanan sebagai teman saat bersantai. Jika dilakukan terus menerus, maka hal tersebut dapat menyebabkan nafsu makan menjadi meningkat dan dapat memicu berbagai macam penyakit jika tak dibarengi dengan olahraga.
5. Lapar mata atau hanya tergiur dengan tampilannya
Salah satu penyebab nafsu makan meningkat biasanya juga dapat disebabkan karena penampilan makanan yang terlihat menarik dan menggiurkan atau yang biasa disebut lapar mata. Biasanya, tipe orang yang lapar mata, tidaklah benar-benar merasa lapar sampai ia melihat makanan yang menarik sehingga membuat nafsu makannnya menjadi meningkat.
6. Stres
Saat seseorang sedang stres, biasanya tubuh akan melepas suatu jenis hormon yang dapat menyebabkan nafsu makan menjadi meningkat. Ketahuilah bahwa hal tersebut menjadi salah satu penyebab nafsu makan meningkat yang patut untuk dihindari karena dapat melepas kendali saat sedang mengonsumsi makanan dan malah dapat menyebabkan penyakit pada tubuh. Untuk itu, belajarlah untuk mengatasi rasa stres yang menghampirimu agar nafsu makanmu dapat terkontrol dengan baik.
7. Mengidap penyakit kesehatan
Selain beberapa penyebab nafsu makan meningkat yang sudah dijelaskan di atas, ternyata penyakit pada tubuh seseorang juga dapat menjadi salah satunya. Beberapa jenis penyakit yang menjadi penyebab nafsu makan meningkat biasanya berhubungan dengan kadar gula atau pikiran seperti bulimia, premenstrual, diabetes, atau gangguan otak.
Jadi, jika kamu termasuk salah satu yang bertanya-tanya apa yang menjadi penyebab nafsu makan meningkat, mungkin kamu bisa mencari tahunya dari beberapa hal yang sudah Popbela jelaskan di artikel yang satu ini!