Seleb Korea selalu tampil segar dan sehat di layar kaca. Tapi tahukah kamu bahwa sembilan seleb asal Negeri Gingseng ini memiliki alergi yang dapat memengaruhi penampilan dan kesehatan mereka? Penyebab timbulnya alergi yang mereka alami pun cukup unik dan nggak biasa. Hmm, kira-kira siapa aja dan seperti apa alergi yang mereka rasakan? langsung scrolling aja yuk!
1. Taeyeon 'SNSD' memiliki alergi terhadap kacang-kacangan. Jika tidak sengaja tertelan, maka penyanyi yang satu ini akan merasakan gatal, kesulitan bernapas, hingga tenggorokan bengkak.
2. Mantan personel Sistar, Kim Da Som, alergi terhadap bulu binatang. Jika terkena sedikit saja, maka kulitnya akan timbul rasa gatal, sulit bernapas, dan bersin-bersin.
3. Jika dalam piring makananya terdapat sepotong mentimun, maka Jessica eks SNSD tidak akan memakannya. Ia sangat membenci aroma dan rasa dari mentimun.
instagram.com/jessica.syj 4. Dawon 'SF9' akan mengalami reaksi alergi ketika mengonsumsi ikan mentah seperti sushi, sashimi, dan makanan ikan lainnya yang tidak dimasak.
5. Tenggorokan Jihyo 'TWICE' akan terasa gatal dan panas ketika ia mengonsumsi buah nanas.
6. Kulit Hwang Min Hyun NU’EST akan membengkak, kemerahan dan terasa gatal ketika menyentuh atau mengonsumsi garam. Karena, idol tampan ini alergi terhadap sodium yang terdapat pada garam.
instagram.com/optimushwang 7. Kim Yoo Jung memiliki alergi terhadap antibiotik. Itu sebabnya ia tidak bisa minum obat. Dia hanya mengandalkan obat-obatan herbal atau menunggu sampai sembuh ketika sakit.
8. Tiffany juga tidak bisa mengonsumsi kacang. Ketika tidak sengaja tertelan, maka ia akan mengalami sesak nafas dan bengkak di bagian belakang leher.
instagram.com/tiffanyyoungofficial 9. Lee Gi Kwang ternyata sangat alergi terhadap makanan laut, khususnya kerang. Bahkan hanya dengan mencium aroma kerang, maka timbul rasa gatal di sekujur tubuhnya. Wah, lumayan parah juga ya!