BeautyFest Asia 2024: Mengenal TONE Spa, Terapi Limpafik yang Kekinian

Terapi penuh manfaat secara fisik dan holistik

BeautyFest Asia 2024: Mengenal TONE Spa, Terapi Limpafik yang Kekinian

Sekian lama dinantikan, akhirnya BeautyFest Asia 2024 kembali diselenggarakan di The Ritz Carlton, Pacific Place selama tiga hari dengan mengusung tema SHEROES. Di hari pertama, Jumat (3/5/2024), banyak pembicara inspiratif yang hadir di BFA 2024, salah satunya Gita Pramitasari Bachtiar. 

Sebagai seorang penggiat kesehatan, Gita Pramitasari Bachtiar memahami bahwa banyak orang mengalami masalah kesehatan, namun tidak tahu harus memulai dari mana. Oleh karena itu, TONE Spa hadir untuk memberikan solusi terbaik bagi orang-orang yang ingin sehat, cantik, dan bugar secara natural. 

Buat yang masih awam dengan terapi pijat ini, mari mengenal lebih jauh apa itu TONE Spa dan bagaimana cara kerjanya? Ikuti penjelasannya di bawah ini. 

Pengertian TONE Spa, Terapi pijat limfatik

BeautyFest Asia 2024: Mengenal TONE Spa, Terapi Limpafik yang Kekinian

TONE Spa mengusung teknik terapi pijat limfatik yang terkenal di Brazil. Salah satu alasan kenapa terapi pijat ini sangat populer di Negeri Samba tersebut, karena masyarakat Brazil sangat memperhatikan kesehatan. 

"Kalau kita lihat, Brazil punya banyak pantai dan para perempuan di Brazil terkenal dengan bentuk tubuh yang indah. Mereka sering memakai bikini. Jadi, mereka ingin selalu terlihat terbaik dan sehat," ucap Gita Pramitasari Bachtiar ditemui saat BeautyFest Asia 2024. 

Berangkat dari sini, terapi pijat limfatik dikenal di Brazil. Kemudian, dibawa ke Hollywood sehingga banyak artis dunia seperti Kim Kardashian yang menggunakan terapi ini. 

Cara kerja terapi pijat limfatik di TONE Spa

Perbedaan pertama terapi pijat limfatik dengan terapi pijat lain adalah area pijatan yang dilakukan. 

"Biasanya, area pijatan terletak di bagian otot. Setelah dipijat, otot akan lebih rileks. Tapi, terapi pijat limfatik itu tidak melakukan terapi di otot, namun melakukan terapi di bagian limfatik," lanjut Gita Pramitasari Bachtiar. 

Terapi pijat ini akan menstimulus bagian limfatik yang ada di tubuh agar bagian tersebut menjadi lebih lancar. Beberapa faktor yang membuat bagian limfatik mampet adalah ada banyak racun dalam tubuh yang tidak keluar sempurna. 

Jika saluran limfatik tidak lancar, dampaknya cukup serius. Sebab, banyak penyakit yang bakal bersarang di tubuh kita. Oleh karena itu, mencoba terapi pijat limfatik di TONE Spa bisa mendetokfikasi racun-racun yang tersimpan di tubuhmu, lho. 

Memberikan manfaat besar dalam hal kecantikan

Sebagian besar orang berpikir bahwa terapi pijat limfatik hanya sekadar membuat tubuh bugar, namun Gita Pramitasari Bachtiar menegaskan bahwa terapi tersebut memberikan manfaat lebih dari itu. 

"Manfaat pertama terapi pijat limfatik itu adalah menaikkan kadar imunitas dalam tubuh, serta untuk detokfikasi. Di TONE Spa, punya banyak manfaat di kecantikan. Kenapa? Kita tuh sebagai perempuan kadang suka bloated, entah saat menstruasi atau tidak," ujarnya. 

Jika treatment sekitar satu jam, lingkar pinggangnya mengecil dan masalah tersebut akan berkurang secara perlahan. Tentu, manfaat ini dapat dirasakan dengan treatment rutin dan menjaga asupan pola makan. 

Menurut Gita, tidak ada cara instan untuk bisa merasakan manfaat dari TONE Spa. Kamu perlu menjaga manfaat itu dengan melakukan treatment bertahap. 

Sehabis belanja di BFA 2024, mampir ke TONE Spa

Apakah kamu pernah membayangkan melakukan treatment dengan mendapat manfaat jauh lebih besar dari treatment lainnya? Di TONE SPA, kamu bisa merasakannya. Soalnya, terapi pijat limfatik ini juga diklaim bisa meminimalisir masalah kesehatan seperti bloating, stres, berat badan stagnan, hingga insomnia. 

Sebenarnya, masalah - masalah tersebut berkaitan dengan metabolisme seseorang. Jika metabolisme seseorang lancar, maka masalah tersebut bisa berkurang. Gita Pramitasari Bachtiar mengungkapkan terapi pijak limfatik berkelanjutan dapat membuat tidur malam seseorang lebih berkualitas. Duh, ini sih impian banget bisa tidur nyenyak. Iya nggak, sih?

Bisa banget sehabis belanja di booth - booth BeautyFest Asia 2024, kamu berkunjung ke TONE Spa biar badan semakin bugar atau cari tahu lebih detail informasinya di Instagram mereka, lho

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved