6 Rekomendasi Dry Shampoo yang Praktis Dibawa Travelling

Rambut Anti Lepek Selama Liburan!

6 Rekomendasi Dry Shampoo yang Praktis Dibawa Travelling

Tengah tahun memasuki musim panas banyak mungkin dari kamu yang sudah merencanakan untuk travelling. Seringkali aktivitas selama travelling yang padat tapi menuntut penampilan tetap selalu fresh. Salah satu bagian tubuh yang perlu diperhatikan saat travelling adalah rambut.

Seringkali rambut menjadi kusut atau lepek apabila kamu melakukan kegiatan di luar ruangan. Tentu jadi nggak oke sama sekali kan kalau di foto? Nah sekarang sudah ada produk haircare penyelamat selama travelling yaitu dry shampoo. Buat kamu yang ingin travelling, berikut ini rekomendasi dry shampoo yang praktis dibawa!

1. COLAB Dry Shampoo

6 Rekomendasi Dry Shampoo yang Praktis Dibawa Travelling

COLAB Dry Shampoo adalah produk dry shampoo yang memiliki varian aroma yang bisa kamu pilih sesuai preferensi serta tersedia dalam dua ukuran. Sepertinya namanya, COLAB Dry Shampoo dapat mengurangi minyak pada kulit kepala sehingga mencegah rambut lepek selama travelling. Selain itu, COLAB Dry Shampoo bisa digunakan untuk semua jenis rambut dan tidak meninggalkan residu putih yang bisa mengganggu penampilan.

2. Pantene Dry Shampoo Pro-V Perfec+ On Shampoo

Punya masalah penampilan rambut tidak be-volume dan mudah mengempis? Kamu bisa coba dry shampoo dari Pantene, Bela. Pantene Dry Shampoo Pro-V Perfec+ On Shampoo ini selain dapat mengurangi minyak penyebab rambut lepek juga dapat membuat rambut lebih ber-volume. Cocok banget dibawa untuk travelling biar penampilan rambut tetap badai sepanjang hari nih!

3. Batiste Dry Shampoo

Produk dry shampoo dari brand ini diformulasikan untuk mengurangi minyak pada kulit kepala dan bau tak sedap sekejap sehingga penampilan rambut tetap prima sepanjang hari. Terdapat beberapa varian aroma dan juga ada yang dapat memberikan warna pada rambut sehingga membuat penampilan lebih beda apabila digunakan.

4. Ellips Dry Shampoo

Nah kalau ini adalah produk dry shampoo dari Ellips. Harga yang terjangkau membuat dry shampoo dari brand ini disukai oleh para beauty enthusiast. Dry shampoo dari Ellips ini tidak hanya mengurangi minyak berlebih pada rambut tetapi juga memberikan volume pada rambut serta ada cooling sensation-nya. Cocok banget nih digunakan saat musim panas!

5. Evoluderm Purifying Dry Shampoo

Evoluderm juga kini punya produk dry shampoo. Sesuai dengan namanya, Evoluderm Purifying Dry Shampoo dapat membersihkan kulit kepala dan rambut, mengurangi minyak berlebih serta memberikan aroma yang harus setelah penggunaan.

Evoluderm mengklaim bahwa produk dry shampoo nya juga tidak meninggalkan residu putih sehingga akan sangat cocok digunakan saat travelling dan membuat penampilan rambut tetap prima sepanjang hari!

6. Elona Poudree Hair Fluffy Powder

Yang membedakan dry shampoo Elona dibandingkan brand lain adalah packaging-nya. Elona Poudree Hair Fluffy Powder dikemas dalam ukuran mungil dengan puff. Dry shampoo ini disebut dapat memberikan volume pada rambut mulai dari akar sehingga membuat penampilan rambut badai selama travelling walaupun terkena keringat atau angin.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved