Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Biolage dari Matrix Hadirkan Perawatan untuk Perempuan Berhijab

Semakin percaya diri!

Vidya Nathania

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, sebanyak 47% perempuan muslim di Indonesia telah menggunakan hijab. Ternyata, penggunaan hijab di Indonesia semakin populer lho. Namun, bukan berarti terhindar dari permasalahan kulit kepala. Pasalnya, setelah kenaikan jumlah pengguna hijab, frekuensi perempuan Indonesia yang datang ke salon juga meningkat. 

Masalah kulit kepala yang biasa dialami seperti rambut lepek, rambut rontok, dan ketombe. Melihat hal ini, Biolage dari Matrix Indonesia siap menjadi solusi terbaik untuk permasalahan kulit kepala yang dialami perempuan berhijab dalam menghadirkan produk terbarunya. Seperti apa ya produknya? Simak terus ya Bela!

makeupandbeauty.com

Biolage, merupakan sub-brand ternama dari Matrix Indonesia yang hadir untuk menjawab kebutuhan perempuan Indonesia yang ingin mendapatkan kulit kepala yang sehat. Maka dari itu, Biolage dari Matrix Indonesia menyarankan perawatan dengan servis Cool Therapy+++. 

deskgram.com

Produk-produk diantaranya ada Biolage Advanced Scalppure Shampoo for Dandruff Control untuk mengurangi ketombe pada kulit kepala, Matrix Biolage Advanced Scalppure Cooling Mint Invigorating Mask yang dapat memberikan relaksasi dengan sensasi mint, Matrix Advanced Scalppure Complete Solution Serum for Scalp untuk merawat kulit kepala sampai ke akar.

Indoindians.com

Biolage dari Matrix Indonesia berharap, dengan hadirnya rangkaian Cool Therapy+++ ini, perempuan berhijab di Indonesia dapat memberikan inspirasi untuk selalu melakukan perawatan rambut dan kulit kepala secara rutin. Jika kamu ingin melakukan perawatan dengan Cool Therapy+++, kamu bisa kunjungi salon yang menyediakan servis ini atau jika kamu ingin lebih praktis, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Go-Glam. Saatnya ucapkan selamat tinggal pada  berbagai masalah rambut.

TOPIC

IDN Channels

Latest from Hair