Patah hati adalah hal yang paling pahit dalam kehidupan. Mungkin untuk kebanyakan orang, ini seperti akhir dunia. Namun, ada pula di antara mereka yang menganggap bahwa kesedihan ini adalah rintangan yang dapat diatasi.
Hal tersebut rupanya bisa kita lihat berdasarkan zodiak. Mereka nggak ingin hancur atau terbebani dengan perasaan sendiri. Justru sebaliknya, mereka akan segera bangkit dari keterpurukan. Menurut astrologi, berikut ini deretan zodiak yang tetap tegar meski hatinya tersakiti.
1. Aquarius
Diperintahkan oleh Uranus, Aquarius diberkahi sebuah kekuatan unik yang membuat mereka mampu melewati masa sulit. Zodiak ini merasa harus bisa melepaskan diri tanpa menghilangkan rasa kemanusiaan. Terlebih lagi, mereka adalah sosok intelektual. Jadi lebih mengutamakan logika daripada perasaan.
2. Leo
Dalam masalah cinta, Leo sangat kuat dengan segala hal. Seperti lambang zodiaknya, mereka nggak akan mudah terpuruk meski hatinya tersakiti. Leo begitu bangga dengan kehebatannya dalam menghadapi rintangan untuk melindungi harga diri mereka. Yang jelas, pemilik zodiak ini nggak suka menunjukkan sisi kerentanan mereka.
3. Capricorn
Capricorn termasuk zodiak yang memiliki tekad tak tergoyahkan. Ketika ada masalah, mereka akan menyalurkan emosinya ke dalam pekerjaan, termasuk dengan patah hati. Zodiak berlambang kambing bertanduk Ini mengakui rasa sakit itu, dan membiarkan waktu yang akan memulihkannya. Mereka dengan mudahnya bangkit dari kesedihan itu.
4. Taurus
Semangat dan pantang menyerah menjadi modal utama bagi Taurus untuk bangkit. Selain adanya kekuatan, hati mereka juga tangguh. Taurus mampu melewati badai dengan begitu tenang. Zodiak berelemen tanah ini memperkuat tekad dan komitmen untuk kebaikan mereka sendiri. Seolah-olah, mereka sudah seperti ahlinya dalam menangani patah hati.
5. Sagitarius
Seorang Sagitarius melihat tantangan sebagi peluang untuk perkembangan diri. Seperti diketahui, mereka memiliki jiwa petualang. Ini juga berguna dalam hal pertahanan diri mereka. Para Sagitarius menganggap kehidupan sebagai perjalanan yang penuh dengan berbagai kemungkinan. Jadi, patah hati hanyalah bersifat sementara.
Bagi mereka, mengatasi patah hati bukan sekadar move on dari seseorang, tapi mempertegas rasa cinta pada diri sendiri. Bagaimana denganmu, Bela?