Ada yang mengatakan "cinta tak mengenal batasan". Usia hanyalah angka yang tak akan menghalangi seseorang untuk jatuh cinta bahkan sampai pada komitmen tertinggi, yaitu pernikahan. Orang-orang yang punya hubungan dengan perbedaan usia yang signifikan mungkin dianggap aneh oleh beberapa orang lainnya.
Tapi, ternyata hal ini sudah banyak terjadi di era sekarang. Bahasan menarik ini juga bisa dilihat dari aspek astrologi, lho. Ada lima tanda zodiak yang secara alami tertarik pada pasangan dengan perbedaan usia yang besar.
Dari hasrat yang membara hingga pemahaman yang mendalam, tanda-tanda ini memiliki sifat unik yang membuat mereka lebih cenderung suka dalam hubungan bersama pasangan yang usianya jauh.
Siapa saja mereka? Berikut 5 zodiak yang tertarik pada pasangan dengan beda usia jauh mengutip dari Astro Talk.
1. Aries
Berapi-api dan suka berpetualang, Aries dikenal karena pandangan hidup mereka yang penuh semangat. Mereka suka mengambil risiko yang dikembangkan dalam kegembiraan dan kebaruan.
Bagi Aries, perbedaan usia membawa unsur petualangan yang mengasyikkan ke dalam suatu hubungan. Keingintahuan dan kemauan untuk mencoba pengalaman baru, membuat mereka mudah terhubung dengan pasangannya dari generasi yang berbeda. Energi jiwa muda Aries melengkapi kebijaksanaan yang dimiliki pasangannya yang lebih tua, menciptakan satu hubungan yang dinamis dan menggembirakan.
2. Cancer
Zodiak yang dikenal sangat mengasuh dan berempati ini ada di urutan berikutnya. Kemampuan bawaan untuk berempati dan memahami orang lain memungkinkan mereka menjembatani kesenjangan usia dengan mudah.
Mereka memiliki kemurahan hati dan belas kasih yang melampaui batasan waktu dan usia. Cancer menghargai hubungan emosional di atas segalanya. Menjalin hubungan dengan pasangan yang lebih tua atau lebih muda memberi mereka kesempatan untuk menunjukkan sifat kepeduliannya dan memberikan dukungan setiap waktu.
3. Leo
Leo si karismatik dan lincah, suka menjadi pusat perhatian. Ketika berbicara tentang hubungan yang berbeda usia, Leo suka banget dipuji oleh pasangannya. Para Leo adalah sosok yang romantis yang ingin dipuja dan disayangi, dan pasangan yang lebih tua atau lebih muda dapat memenuhi keinginan itu.
Pesona magnetis dan kepercayaan diri Leo dengan mudah menarik pasangan dari segala usia. Tentu, hal ini juga yang membuat mereka lebih cenderung mengeksplorasi hubungan dengan perbedaan usia yang signifikan.
4. Virgo
Virgo yang praktis dan analitis sering tertarik pada pasangan dengan perbedaan usia yang jauh, karena suka dengan sifat kedewasaan dan kebijaksanaan. Mereka mengagumi pengalaman hidup dan pengetahuan yang dimiliki oleh pasangannya yang lebih tua, sampai menemukan kenyamanan dalam stabilitas yang dibawa ke dalam hubungan.
Sebaliknya, Virgo juga akan senang menikmati kesempatan untuk membimbing dan menuntun pasangan yang lebih muda, memupuk tujuan dan rasa tanggung jawab bersama. Sifatnya yang memupuk hubungan yang stabil dan seimbang, mampu melampaui perbedaan usia bertahun-tahun antara ia dan pasangan.
5. Pisces
Last but not least, ada Pisces yang suka melamun tapi intuitif. Pisces tertarik pada pasangan dengan perbedaan usia yang jauh karena mereka mencari hubungan spiritual antara satu sama lain yang mendalam.
Usia menjadi tidak penting ketika ia menemukan belahan jiwa lain pada tingkat spiritual atau kesamaan yang dalam. Pisces sangat suka berada dalam hubungan di mana mereka dapat menjelajahi misteri kehidupan dan terhubung di tingkat yang lebih tinggi.
Saat menemukan seseorang baik lebih tua atau lebih muda yang punya kedalaman emosional dan keharmonisan spiritual yang sama, mereka akan merasa sangat terpuaskan.
Itulah 5 zodiak yang tertarik menjalin hubungan dengan pasangan yang beda usia jauh. Apakah kamu setuju?