Saat berbicara di chat dengan gebetan, bisa sangat berbeda di kehidupan nyata. Tak jarang ada orang yang ilfeel dengan cara orang menulis pesan di ponselnya. Itulah mengapa gaya chat seseorang bisa menjadi tolok ukur berhasil atau tidak hubungan saat PDKT.
Lalu, seperti apa gaya chat dirimu? Kamu bisa mengetahuinya dari zodiak yang kamu miliki.
Dengan melakukan chat sesuai dengan gayamu, kamu juga jadi bisa mengetahui apakah gebetanmu menyukai dan cocok denganmu atau tidak.
Berikut adalah gaya chat tiap zodiak dan contoh pesan yang bisa menjadi pembuka jalan semakin dekat dengan gebetanmu, dilansir dari The Everygirl.
1. Aries
Zodiak ini dikenal bersemangat dan berapi-api. Jadi jika kamu seorang Aries, ini adalah waktu untuk memerlihatkan kelebihan tersebut. Pimpin pembicaraan dengan salah satu dari dua petunjuk genit untuk melihat apakah gebetan menyukainya, seperti:
- “Harusnya kita sudah ketemu sejak lama. Kenapa kita baru ketemu sekarang, ya?”
- “Wow, ternyata kamu suka XXX, ya? Kamu keren banget!”
2. Taurus
Saatnya menggunakan sifat keras kepalamu untuk keuntungan dirimu. Satu cara jitu untuk melakukan percakapan yang menyenangkan di chat adalah dengan memulai “perdebatan”.
Jika kamu memiliki hal yang sangat disukai, tanyakan pendapat gebetan dan mulailah “berdebat”. Contohnya:
- “Menurut kamu nanas cocok jadi topping pizza nggak?”
- “Thread atau Twitter? Atau kamu nggak dua-duanya?”
3. Gemini
Zodiak ini menyukai perubahan dan variasi. Jadi, saat chat dengan gebetan, tonjolkan sisi petualangmu. Tanyakan padanya apa hal paling spontan yang pernah dia lakukan atau jika dia ingin menunjukkan tempat baru di kota kalian. Misalnya:
- “Kamu tahu tempat apa saja di kota yang mungkin belum pernah aku tahu?”
- “Kasih tahu aku ide kencan terliar yang bisa kamu pikirkan.”
4. Cancer
Zodiak tanda air ini dikenal emosional. Jadi, kamu bisa dengan cepat mendalami kepribadian gebetan, sambil tetap menjaga pembicaraan tetap ringan.
Misalnya dengan memintanya bercerita tentang sesuatu yang memalukan yang pernah dilakukannya, seperti:
- “Apa film favoritmu waktu kecil dan kenapa?”
- “Ceritakan kisahmu yang paling memalukan.”
5. Leo
Kamu adalah bintang pertunjukan, jadi memiliki orang yang mengagumi dan mengakui betapa hebatnya dirimu sangat penting.
Dalam chat, Leo harus memainkan dinamika ini melalui gaya permainan tebak-tebakan. Selain itu, ini adalah cara mudah untuk membuat hubungan bergerak cepat, misalnya:
- “Tebak acara televisi/film favorit aku dan aku tebak acara/film favorit kamu.”
- “Nanti pas kita ketemu, kira-kira minuman apa yang bakal aku pesan untuk kamu? Coba tebak!”
6. Virgo
Zodiak ini umumnya terorganisir dan langsung, artinya kamu tidak memiliki masalah untuk langsung ke intinya saat berkencan. Kamu ingin mengetahui tujuan seseorang jika merasa cocok dengannya.
- “Kamu pecinta kopi atau pecinta soft drink?”
- “Kamu yang pilih tempat kencan kita, nanti aku yang pilih minumannya, ya.”
7. Libra
Zodiak ini adalah tentang setara dalam hubungan. Jadi, saat gebetan mengajukan pertanyaan, tanyakan kembali pertanyaan yang sama. Jadi, kamu bisa mengukur apakah gebetan cocok untukmu atau nggak. Cobalah bertanya tentang:
- “Acara televisi atau film apa yang sudah sering kamu tonton?"
- “Apa lagu yang paling nggak kamu sukai sepanjang masa?”
8. Scorpio
Pemilik zodiak ini sangat intens dan tertutup. Jadi, lewati obrolan ringan dan tanyakan beberapa hal mendalam tentang gebetan. Dengan begitu, kamu jadi tahu benar-benar tertarik dengan gebetan atau tidak. Tanyakan hal-hal seperti:
- “Lihat Spotify Wrapped kamu tahun lalu, dong.”
- “Apa lima hal terakhir yang kamu cari di Google?”
9. Sagitarius
Zodiak suka berpetualang dan mandiri ini membutuhkan pasangan yang menyukai hal yang sama. Tanyakan cerita perjalanan terbaik gebetan, hal-hal favoritnya tentang pekerjaannya, dan hal paling menakutkan yang pernah dilakukannya. Contohnya:
- “Apa hal favoritmu tentang pekerjaan saat ini?”
- “Perjalanan terbaikmu sepanjang masa?”
- “Sebutkan satu tempat yang selalu ingin kamu kunjungi?”
10. Capricorn
Terkenal sebagai zodiak yang ambisius, kamu bisa mengajukan pertanyaan untuk menilai apakah gebetan memiliki harapan dan impian seperti dirimu. Misalnya saja seperti:
- “Apa pekerjaan impian kamu?”
- “Waktu kamu masih kecil, apa yang kamu inginkan saat dewasa?”
- “Apa hal favorit tentang sahabat kamu?”
11. Aquarius
Santai adalah cara Aquarius menjalani hubungan. Kamu butuh pasangan yang bisa menjadi sahabat. Jadi, tanyakan pertanyaan yang biasanya kamu berikan kepada seseorang yang ingin kamu ajak berteman, seperti:
- “Apa lagu favoritmu saat karaoke?”
- “Apa yang ada di daftar wishlist kamu?”
12. Pisces
Seorang Pisces membutuhkan pasangan yang berempati, baik hati, dan dapat menanggapi emosinya dengan cara yang benar.
Jadi, cobalah mengirim chat dengan fakta menyenangkan tentang dirimu, yang bisa menjadi penilaian tentang bagaimana gebetan menanggapi dirimu. Misalnya:
- “Kalau aku kasih tahu aku pernah XXX bagaimana?”
- “Kalau kamu juga suka XXX, sebaiknya kita berkencan sekarang, yuk!”
Itulah beberapa gaya chat yang sesuai dengan zodiakmu. Semoga saja ini bisa membantumu melangkah lebih lanjut dalam hubungan dengan gebetan ya, Bela.