Dalam dunia astrologi, nama zodiak yang kita kenal adalah Aquarius, Pisces, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Libra, Scorpio, Sagitarius, dan Capricorn. Nama-nama tersebut dikaitkan dengan rotasi matahari yang berasal dari kepercayaan masa Yunani Kuno.
Namun, tahukah kamu kalau ada nama-nama zodiak dalam bahasa Indonesia? Ya, ternyata zodiak yang tersebut di atas sudah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, bahkan sudah ada dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), lho.
Penamaan ini sempat ramai usai seorang pengguna Twitter mengunggah nama zodiak berbahasa Indonesia tersebut. Supaya nggak penasaran, langsung saja simak nama zodiak dalam bahasa Indonesia berikut ini.
1. Aquarius: Kumba, Delu
Zodiak Aquarius adalah milik mereka yang lahir di tanggal 20 Januari sampai 18 Februari. Berlambangkan akuarium tumpah, artinya mereka dikenal sebagai orang yang dermawan. Nah, nama Indonesia dari zodiak pertama ini adalah Kumba atau Delu.
2. Pisces: Mina, Hut
Nama zodiak dalam bahasa Indonesia selanjutnya adalah Mina atau Hut untuk zodiak Pisces. Pisces adalah zodiak mereka yang lahir pada 19 Februari sampai 20 Maret. Lambang dari zodiak ini adalah ikan yang berarti ketenangan dan kesenangan.
3. Aries: Mesa, Hamal
Sedangkan zodiak Aries memiliki nama Indonesia Mesa atau Hamal. Zodiak ini dimiliki oleh mereka yang lahir pada tanggal 21 Maret sampai 19 April. Lambang dari zodiak Aries adalah domba jantan yang artinya punya energi besar dan suka tantangan.
4. Taurus: Wrisaba, Saur
Wrisaba atau Saur adalah nama-nama zodiak dalam bahasa Indonesia selanjutnya. Nama tersebut digunakan untuk menyebut zodiak Taurus yang merupakan zodiak untuk mereka yang lahir pada 20 April sampai 20 Mei. Lambang dari Taurus adalah banteng yang artinya tenang dan sabar.
5. Gemini: Mintuna, Jauza
Untuk kamu yang lahir antara 21 Mei sampai 20 Juni, maka zodiakmu adalah Gemini. Nama zodiak itu kalau dalam bahasa Indonesia adalah Mintuna atau Jauza. Lambang dari zodiak Gemini sendiri adalah anak kembar yang artinya mudah beradaptasi dan cepat belajar.
6. Cancer: Karkata, Sartan
Zodiak Cancer adalah milik mereka yang lahir pada 21 Juni sampai 22 Juli. Nah, nama Indonesia dari zodiak ini adalah Karkata atau Sartan yang sangat unik. Lambang zodiak Cancer adalah kepiting yang diartikan mempunyai simpati tinggi dan setia.
7. Leo: Singa, Asad
Kalau nama-nama zodiak dalam bahasa Indonesia sebelumnya sangat unik, nama Indonesia untuk zodiak Leo adalah Singa atau Asad. Nama tersebut sesuai dengan lambang zodiak Leo yang bergambar singa. Leo sendiri adalah zodiak mereka yang lahir antara tanggal 23 Juli sampai 22 Agustus.
8. Virgo: Kanya, Sunbulat
Orang yang lahir pada tanggal 23 Agustus sampai 22 September akan memiliki zodiak Virgo. Zodiak ini berlambang perempuan yang memiliki arti pekerja keras dan pantang menyerah. Kemudian nama Indonesia dari zodiak Virgo adalah Kanya atau Sunbulat.
9. Libra: Tula, Mizan
Libra adalah zodiak untuk orang yang lahir pada 23 September sampai 22 Oktober. Nah, Tula dan Mizan adalah nama-nama zodiak dalam bahasa Indonesia untuk Libra. Zodiak ini memiliki lambang timbangan yang menggambarkan kepribadian mereka yang seimbang dan suka membantu.
10. Scorpio: Kala, Akrab
Untuk mereka yang lahir antara tanggal 23 Oktober sampai 21 November, maka Scorpio adalah zodiaknya. Dalam bahasa Indonesia, Scorpio diberi nama Kala atau Akrab. Sementara lambangnya adalah kalajengking yang sifatnya cerdas, berani, tapi tertutup.
11. Sagitarius: Danuh, Kaus
Selanjutnya Sagitarius adalah zodiak untuk orang yang lahir pada 22 November sampai 21 Desember. Zodiak ini punya nama Indonesia Danuh atau Kaus. Sementara itu, lambangnya adalah panah yang melambangkan kebebasan.
12. Capricorn: Makara, Jadi
Terakhir, nama Indonesia untuk zodiak Capricorn adalah Makara atau Jadi. Zodiak tersebut adalah milik mereka yang lahir antara 22 Desember sampai 19 Januari. Lambang dari Capricorn adalah kambing gunung yang artinya pekerja keras dan teguh pada keinginan.
Itulah 12 nama zodiak dalam bahasa Indonesia yang ternyata cukup unik dan estetik. Jadi, apa nama zodiakmu dalam bahasa Indonesia, Bela?