Ada Kupu-Kupu Masuk Rumah Kamu? Ketahui 7 Artinya Ini

Bisa jadi tanda baik ataupun buruk

Ada Kupu-Kupu Masuk Rumah Kamu? Ketahui 7 Artinya Ini

Bela, apa kamu pernah melihat seekor kupu-kupu yang terbang di dalam rumahmu? Ada sebuah mitos yang mengatakan kalau kamu akan kedatangan tamu jika kupu-kupu masuk rumah.

Mitos tersebut cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia. Tapi ternyata, masih banyak mitos lainnya yang sering dikaitkan dengan kupu-kupu masuk rumah, lho! Apa saja itu? Yuk, kita bahas bersama-sama.

1. Kupu-kupu masuk rumah saat pagi

Ada Kupu-Kupu Masuk Rumah Kamu? Ketahui 7 Artinya Ini

Ketika matahari masih memperlihatkan sinarnya, lalu kamu melihat kupu-kupu yang terbang masuk ke rumah, artinya kamu akan kedatangan tamu dalam waktu dekat. Tamu tersebut bisa terjadi dalam bentuk apa pun, dan kerap dikaitkan dengan sebuah rezeki.

2. Kupu-kupu masuk rumah saat malam

Sayangnya, beda hal jika kupu-kupu tersebut masuk saat sudah beranjak malam. Menurut mitos, tamu yang akan datang adalah sesuatu yang bisa membahayakanmu. Untuk itu, kamu perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap apa pun.

3. Kupu-kupu berwarna cerah masuk rumah

Mulai dari Primbon Jawa, mitos Barat, hingga mitos negara Asia lainnya, kupu-kupu sering dianggap sebagai hewan pembawa kabar baik. Maka dari itu, jika kamu melihat kupu-kupu dengan sayap warna-warni masuk ke rumah, ia akan memberikan kabar baik untukmu atau anggota keluarga lainnya.

4. Kupu-kupu warna hitam masuk ke rumah

Saat melihat kupu-kupu berwarna hitam dan punya ukuran yang cukup besar dibanding kupu-kupu biasanya, tentu akan timbul sedikit rasa takut. Serupa dengan ketakutanmu itu, kupu-kupu hitam yang masuk rumah juga menjadi tanda kalau ada musibah yang sedang menunggumu. Namun, kamu tak perlu takut karena permasalahan itu akan selesai dengan baik jika kamu mampu menyikapinya.

5. Kupu-kupu cokelat masuk rumah

Berbeda dari dua warna sebelumnya, kupu-kupu cokelat dianggap sebagai sesuatu yang bersifat netral. Artinya, ia bisa menjadi tanda kabar baik untukmu, atau justru kabar buruk. Hal ini tergantung bagaimana kamu melihat kupu-kupu tersebut. 

Warna sayap yang serupa dengan bumi, yakni cokelat, biasa dianggap orang Jepang sebagai tanda keberkahan. Namun, tak sedikit orang Barat yang menganggapnya sebagai sebuah tanda kewaspadaan. 

6. Kupu-kupu masuk rumah dan hinggap di tubuh

Tiba-tiba saja, kamu melihat ada seekor kupu-kupu masuk rumah dan hinggap di badanmu. Tandanya, kamu akan kedatangan tamu seseorang yang dekat denganmu. 

Bisa jadi, tamu tersebut adalah keluarga atau kerabat. Tapi, bisa juga sosok yang akan menjadi jodohmu, lho!

7. Kupu-kupu masuk rumah dan ke kamar

Terakhir, ada kupu-kupu yang masuk dan terbang ke beberapa area rumah, seperti kamar hingga dapur. Menurut keyakinan orang terdahulu, kupu-kupu tersebut adalah perwujudan dari orang yang akan menginap di rumahmu. Jadi, kamu diminta untuk bersiap-siap.

Itulah sederet arti kupu-kupu masuk rumah. Meski banyak yang menjadi tanda kebaikan, namun hal ini kembali kepada kepercayaanmu masing-masing, ya, Bela.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved