10 Film Natal Keluarga Terbaru untuk Temani Momen Liburan

Filmnya menunjukkan kehangatan keluarga

10 Film Natal Keluarga Terbaru untuk Temani Momen Liburan

Natal sudah di depan mata, artinya libur panjang juga akan segera tiba. Untuk mengisi waktu senggang tersebut, ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah dengan menonton film Natal keluarga.

Saat ini, ada banyak platform streaming yang bisa digunakan untuk menonton film secara resmi. Dengan begitu, ada banyak juga film Natal keluarga yang bisa dinikmati bersama orang-orang tersayang. Pasalnya, Natal akan terasa hambar apabila dilalui tanpa menonton film-film bertema Natal.

Jika kamu tipe orang menyukai film-film Natal klasik, maka film seperti Home Alone, Elf, dan Love adalah judul-judul populer sepanjang masa. Meski begitu, film-film baru bertema Natal juga tak kalah seru untuk ditonton saat libur tiba.

Lantas, apa saja deretan film Natal keluarga terbaru untuk ditonton saat liburan? Yuk, simak ulasannya berikut ini.

1. Dashing Through The Snow (2023)

Salah satu film Natal keluarga terbaru adalah Dashing Through The Snow. Film ini bercerita tentang seorang ayah yang kehilangan kepercayaan pada “keajaiban Natal”. Hal ini terjadi karena dia melewati masa kecil yang sulit dan melihat perceraian kedua orangtuanya. Suatu hari, dia menghabiskan waktu bersama anak perempuannya di malam Natal. Saat itu, dia bertemu dengan seorang laki-laki baik tapi aneh yang bernama Nick.

2. The Family Switch (2023)

Jennifer Garner dan Ed Helms berperan sebagai dua orangtua yang kewalahan menghadapi anak-anaknya. Dua dari anak tersebut tumbuh menjadi remaja pemberontak, sedangkan adik kecilnya kerap menimbulkan kekacauan. Suatu hari, secara tiba-tiba para orangtua bertukar tubuh dengan anak-anaknya. Hal ini menimbulkan kekacauan yang tak terduga.

3. Best. Christmas. Ever! (2023)

Film ini bercerita tentang dua orang teman lama, Charlotte dan Jackie, yang memiliki hubungan kurang baik. Setelah bertahun-tahun tidak bertemu, keduanya kini sudah memiliki keluarga masing-masing. Namun, suatu hari mereka bertemu secara tidak sengaja di hari Natal. Saat itulah Charlotte menyadari bahwa kehidupan Jackie tidak sesempurna yang dia bayangkan.

4. Candy Cane Lane (2023)

Candy Cane Lane mengangkat cerita tentang seorang laki-laki bernama Chris. Dia adalah seorang suami sekaligus ayah dari tiga anak yang ingin memenangkan perlombaan dekorasi Natal. Untuk mewujudkan keinginan anak-anaknya, Chris secara tidak sengaja membuat kesepakatan dengan seorang peri nakal. Hal tersebut membuat 12 hari Natal-nya menjadi tak terduga.

5. The Naughty Nine (2023)

Film ini bercerita tentang seorang siswa kelas lima bernama Andy yang memiliki sikap nakal. Saat Natal tiba, dia mendapati dirinya tidak mendapatkan hadiah dari Santa. Merasa tidak terima, Andy pun mengumpulkan delapan orang lain yang bernasib sama dengannya. Dia berencana melakukan perampokan ke Kutub Utara untuk mendapatkan apa yang seharusnya dia dapatkan.

6. The Bad Guys: A Very Bad Holiday (2023)

Film Natal keluarga selanjutnya adalah The Bad Guys: A Very Bad Holiday. Film animasi ini bercerita tentang sekelompok hewan yang sulit diatur dan dianggap sebagai orang jahat di kotanya. Meski begitu, hal tersebut bukan tidak membuat mereka berhenti menyebarkan keajaiban Natal kepada seluruh warga kota. Di film ini, kita akan diajak melihat petualangan kawanan hewan tersebut untuk menyelesaikan misinya.

7. The Noel Diary (2022)

The Noel Diary bercerita tentang seorang penulis sukses bernama Jake. Dia kembali ke rumahnya untuk menyelesaikan urusan terkait tanah milik ibunya. Saat Jake tiba di rumah, dia menemukan sebuah buku harian yang menyimpan banyak rahasia menarik tentang masa lalunya. Tak disangka, di dalam buku itu juga ada masa lalu Rachel, seorang perempuan muda misterius yang baru ditemui Jake.

8. Your Christmas Or Mine 1 & 2 (2022)

Ini adalah film yang bercerita tentang seorang ayah bernama James yang mengundang keluarga Hayley untuk menghabiskan waktu Natal bersama di pegunungan Alpen, Australia. Namun, kekacauan di bandara membuat dua keluarga tersebut berpisah selama di perjalanan. Berbagai kejadian tidak terduga pun dialami mereka selama liburan tersebut.

9. Scrooge: A Christmas Carol (2022)

Scrooge: A Christmas Carol adalah film animasi musikal bercerita tentang seorang laki-laki tua yang kejam dan egois bernama Ebenezer Scrooge. Dia sangat membenci Natal karena sebuah alasan.

Suatu malam, dia didatangi oleh wujud hantu dari rekan bisnis lamanya yang bernama Jacob. Hantu tersebut berubah menjadi tiga wujud yang akan membawa Scrooge melihat tiga fase hidupnya, yakni masa lalu, masa kini, dan masa depan. Scrooge pun memiliki waktu satu malam untuk mengubah takdirnya.

10. Jingle Jangle: A Christmas Journey (2020)

Film Natal keluarga selanjutnya adalah Jingle Jangle: A Christmas Journey. Ini adalah film live-action musikal yang bercerita tentang seorang pembuat mainan sekaligus pemilik toko Jangles and Things bernama Jeronicus Jangle.

Setelah sempat pensiun membuat mainan karena dikhianati oleh karyawannya, keinginan Jeronicus untuk kembali membuat mainan muncul setelah cucu perempuanya beranjak remaja. Keduanya memiliki minat yang sama terhadap sebuah mainan.

Nah, itu dia beberapa film Natal keluarga terbaru yang bisa ditonton saat liburan. Selamat menonton, ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved