Self worth adalah aspek penting dalam kehidupan yang memengaruhi cara seseorang melihat dan menghargai dirinya sendiri. Dalam dunia yang penuh dengan tekanan sosial dan harapan, memahami dan memperkuat self worth menjadi kunci untuk mencapai kebahagiaan dan kepuasan hidup.
Ketika seseorang memiliki self worth yang tinggi, mereka cenderung membuat keputusan yang lebih baik, menetapkan batasan yang sehat, dan tidak mudah terpengaruh oleh pendapat negatif orang lain. Melalui artikel ini, Popbela akan membahas apa itu self worth dan cara meningkatkannya. Yuk, simak ulasannya!
Apa itu self worth?
Menurut American Psychological Association (APA), self worth adalah penilaianmu terhadap diri sendiri sebagai manusia yang berharga, yang layak dipertimbangkan dan dihormati. Singkatnya, istilah ini memiliki makna harga diri.
Orang dengan self worth positif cenderung memiliki rasa percaya diri dan harga diri yang lebih tinggi. Sebaliknya, orang yang memiliki harga diri rendah biasanya suka menghakimi diri sendiri, memiliki pandangan yang rendah terhadap dirinya sendiri, dan terlalu fokus pada kekurangan daripada kelebihan.
"Penting untuk memiliki self worth, karena hal itu memengaruhi semua yang kamu lakukan. Mulai dari hubungan, caramu bekerja, perasaan terhadap diri sendiri, dan cara orang lain memandangmu," kata dokter spesialis, Sabrina Romanoff.
Konsep psikologi dari self worth
Dalam psikologi, konsep self worth mungkin merupakan topik penelitian yang kurang populer dibandingkan self-esteem atau self-confidence. Tetapi, bukan berarti tidak penting sama sekali. Self worth adalah inti dari diri kita sendiri. Seperti pikiran, perasaan, dan perilaku kita terkait erat dengan cara kita memandang harga diri dan nilai kita sebagai manusia.
Faktor-faktor yang menentukan self worth
Menurut teori psikologi, self worth sebagian besar ditentukan oleh kemampuan kita yang dievaluasi sendiri, dan kinerja kita dalam satu atau lebih untuk aktivitas yang berharga. Namun, orang-orang biasanya menggunakan tolok ukur lain untuk mengukur self worth mereka.
Ada lima faktor utama yang digunakan orang untuk mengukur dan membandingkan harga diri mereka dengan orang lain. Umumnya yaitu, penampilan, kekayaan, lingkup sosial, karier, dan pencapaian.
Bagaimana cara mengukur self worth?
Apakah kamu memiliki self worth atau harga diri yang tinggi? Jika kamu mau mencoba mengukurnya, dr. Sabrina Romanoff mengatakan, mungkin akan membantu jika kamu membuat pertanyaan berikut kepada dirimu sendiri:
- Seberapa besar kamu menyukai, menghormati, dan menghargai dirimu sendiri?
- Kata-kata apa yang akan kamu gunakan untuk menggambarkan dirimu kepada orang asing?
- Saat kamu merenungkan diri dan berpikir tentang dirimu sendiri, apakah pikiranmu secara umum positif, negatif, atau berada di antara keduanya?
- Apakah kamu yakin bahwa kamu layak mendapatkan cinta, rasa hormat, dan pertimbangan orang lain?
Manfaat self worth yang positif
Orang-orang dengan self worth yang tinggi tentu percaya bahwa mereka akan baik-baik saja dan mampu menghadapi situasi apa pun. Meski menyadari ada kekurangan, tapi mereka fokus dan meyakini kelebihan yang dimiliki. Intinya, mereka tidak takut mengejar peluang dan yakin terhadap kemampuan mereka untuk memberikan hasil.
Oleh karena itu, sangat penting untuk membangun self worth atau harga diri yang tinggi. Bagi kamu yang sedang merasa insecure tentang ini, simak beberapa cara untuk memperbaikinya.
1. Lakukan hal-hal yang kamu sukai atau kuasai
Menguasai sesuatu dan menikmatinya dapat memberikan penguatan dan perasaan positif dalam kegiatanmu. Sering-seringlah mengingat tentang bakat, kekuatan, dan kemampuanmu yang dapat membantumu lebih percaya diri di bidang lain dalam hidupmu.
2. Hilangkan pikiran negatif
Ingatlah bahwa pikiranmu bukanlah kenyataan mutlak. Sering kali, pikiran kita bisa terdistorsi karena kritik dari dalam diri, stres, atau situasi tertentu. Jadi, saat kamu memiliki pikiran negatif tentang diri sendiri, cobalah untuk menggantinya dengan pikiran yang lebih realistis dan positif.
3. Tetapkan batasan yang sehat
Menetapkan batasan yang sehat adalah langkah penting lainnya untuk meningkatkan self worth. Batasan adalah cara untuk melindungi dirimu dari energi negatif atau tuntutan yang tidak sehat dari orang lain. Menghormati batasan diri sendiri menunjukkan bahwa kamu menghargai waktu, energi, dan kesejahteraanmu.
4. Praktikkan self-compassion
Self-compassion atau belas kasih diri adalah kemampuan untuk bersikap baik dan pengertian terhadap diri sendiri, terutama saat menghadapi kegagalan atau kesalahan. Seringkali, kita cenderung terlalu keras pada diri sendiri ketika melakukan kesalahan, tapi penting untuk ingat bahwa kesalahan adalah bagian dari pengalaman manusia.
Praktikkan berbicara pada diri sendiri dengan cara yang mendukung, seperti yang kamu lakukan kepada teman dekat. Ini juga membantu mengembangkan kebiasaan yang lebih sehat dalam menghadapi tantangan, seperti memandang kegagalan sebagai kesempatan untuk belajar dan tumbuh.
5. Perkuat hubungan dengan orang-orang yang positif
Dikelilingi oleh orang-orang yang mendukung dan menghargaimu adalah kunci untuk meningkatkan self-worth. Cari dan jaga hubungan dengan orang-orang yang memberikan dukungan emosional, menghormatimu, dan menghargai kamu apa adanya. Lingkungan yang positif dapat memberikan dorongan besar harga diri, dan membantumu merasa dihargai dan diterima.
Itulah pembahasan tentang arti self worth dan cara meningkatkannya. Jadi, bisa dikatakan bahwa self worth adalah penilaianmu terhadap diri sendiri sebagai manusia yang berharga, yang layak dipertimbangkan dan dihormati. Semoga bermanfaat!