Perdana Tampil di Publik, Ini 7 Potret Kim Jong Un & Anak Perempuannya

Tanda jadi penerus Kim Jong Un?

Perdana Tampil di Publik, Ini 7 Potret Kim Jong Un & Anak Perempuannya

Media sosial sedang diramaikan dengan potret anak perempuan dari pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un. Ini merupakan pertama kalinya Kim Jong Un mengungkap putrinya di depan publik setelah banyak spekulasi tentang keberadaanya. 

Dalam foto yang beredar, tampak Kim Jong Un menggandeng tangan anaknya di lokasi peluncuran rudal. Tak hanya itu, terlihat juga istri Kim Jong Un, Ri Sol Ju, di platform observasi selama peluncuran rudal.

Menikah dengan Ri Sol Ju, Kim Jong Un dikabarkan memiliki tiga orang anak, yakni dua perempuan dan satu laki-laki. Berikut beberapa potret Kim Jong Un bersama anak perempuannya yang mencuri perhatian. 

1. Mengejutkan publik, pada Sabtu (19/11/2022) kemarin, Kim Jong Un mengungkapkan anak perempuannya ke publik.

Perdana Tampil di Publik, Ini 7 Potret Kim Jong Un & Anak Perempuannya

2. Bergandengan tangan, mereka hadir untuk memeriksa peluncuran rudal balistik antarbenua milik Korea Utara.

3. Kantor Berita Pusat Korea, media pemerintah Pyongyang, mengatakan Kim Jong Un datang ke acara tersebut bersama istri dan "putri tercinta".

4. Michael Madden, pakar Korea Utara di Stimson Center yang berbasis di AS, meyakini bahwa putri yang digandeng Kim kemarin adalah Ju Ae yang berusia sekitar 12-13 tahun dan kemungkinan putri pertamanya.

5. Tapi, ada juga yang berspekulasi bahwa itu adalah putri kedua dari Kim Jong Un dan Ri Sol Ju.

6. Penampilan perdana mereka itu bak pesan bahwa anaknya adalah penerus rezim dan kemungkinan akan mendapatkan urusan di pemerintahan.

7. Beberapa ahli lainnya, menyebut bahwa itu sekaligus membangun citra, bahwa Kim adalah orang normal yang juga seorang ayah yang penyayang.

Itulah potret Kim Jong Un dan anak perempuannya yang menyorot perhatian seluruh khalayak dunia. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved