9 Ciri Wanita Tidak Ada Rasa pada Pria, Jangan Berharap!

Lebih baik menjauh

9 Ciri Wanita Tidak Ada Rasa pada Pria, Jangan Berharap!

Hubungan tidak bisa terjalin dengan baik kalau hanya salah satu pihak saja yang mengusahakannya. Meskipun menyakitkan, tetapi kita perlu memahami tanda-tanda kalau seseorang yang disukai tidak menyukai kita. 

Bagi pria, terkadang hal ini memang sulit untuk dipahami mengingat pikiran wanita yang sangat kompleks. Namun, ada beberapa tanda yang menunjukkan apakah dia menyukaimu atau justru sebaliknya.

Di bawah ini adalah ciri wanita tidak ada rasa sama kita yang perlu kamu pahami. 

1. Dia tidak responsif

9 Ciri Wanita Tidak Ada Rasa pada Pria, Jangan Berharap!

Masalah yang biasanya muncul dari seorang wanita adalah mereka kesulitan untuk mengatakan tidak. Dengan alasan takut menyakiti perasaan, mereka menjadi sering menghindar atau mencari alasan supaya tidak bertemu atau membalas pesanmu.

Kenyataan kalau dia tidak tertarik padamu pasti ditutupi dengan berbagai alasan yang membuatnya tidak responsif dan membuatmu kebingungan. Hal itu adalah tanda kalau dia tidak merasa nyaman saat bersamamu atau karena kesulitan untuk menolak dengan dalih tidak ingin menyakiti perasaanmu. 

2. Dia terlihat bosan atau terganggu

Meski kamu sudah mengajaknya kencan, bukan berarti dia pasti menyukaimu. Ciri wanita tidak ada rasa sama kita saat bertemu adalah tampak bosan atau terganggu. Gestur yang menunjukkan sikapnya itu antara lain adalah menyilangkan tangan, memainkan sesuatu, atau sibuk dengan hal lainnya. 

Wanita mungkin tetap akan mengiyakan permintaan kencan karena merasa kasihan, memberi kesempatan, atau hanya karena kasihan. Akhirnya daripada menghabiskan waktu sendiri, mereka mengiyakan kencan tersebut dengan harapan kamu tidak akan mengajaknya kembali. 

3. Dia berbicara tentang pria lain

Seseorang yang membicarakan laki-laki lain saat bersamamu berarti dia sama sekali tidak tertarik padamu atau memberi tahumu kalau ada laki-laki lain yang menarik perhatiannya. 

Sebab jika dia menyukaimu, seharusnya pembicaraan yang terjadi tidak seputar orang lain. Bahkan, jika dia hanya meminta saranmu tentang laki-laki lain, itu artinya dia hanya melihatmu sebagai teman saja. 

4. Dia datang ketika membutuhkan

Ciri wanita tidak ada rasa sama kita selanjutnya adalah dia hanya datang ketika membutuhkan. Entah itu membutuhkan hal-hal remeh ataupun untuk mengisi kebosanan.

Jika memang benar-benar menyukaimu, maka wanita itu tidak akan memanfaatkan perasaanmu. Semua dilakukannya karena tahu kalau pria akan menolong wanita yang sedang kesulitan. Namun justru saat kamu mengajaknya keluar, mungkin dia akan menolaknya. 

5. Tidak ada kontak mata

Mata merupakan salah satu tanda ketertarikan seseorang, baik itu pria atau wanita. Maka dari itu, jika dia sama sekali tidak menatapmu dan tidak mengalihkan pandangan karena malu, maka mungkin dirinya tidak begitu tertarik padamu. 

Wanita itu tidak akan menatap kecuali jika benar-benar harus melakukannya. Untuk membuktikannya, kamu bisa memerhatikan bagaimana seseorang yang jelas-jelas menyukai seseorang memandang orang tersebut ketika bersama. 

6. Dia tidak pernah memulai

Meski seorang wanita, tetapi jika mereka menyukai sesuatu pasti ada inisiatif yang dipikirkannya. Nah, ciri wanita tidak ada rasa sama kita ini adalah dia tidak pernah memulai saat akan melakukan apa pun. Mulai dari membuat rencana denganmu, berbicara denganmu, mengirim pesan, ataupun jalan-jalan. 

Jika sosoknya memang menyukaimu, maka dia akan bersemangat untuk berbicara dan tidak keberatan memulai lebih dulu. Kalau memang sebaliknya, maka jelas itu karena dia tidak peduli denganmu. Satu-satunya dia memulai mungkin hanya jika membutuhkan sesuatu darimu. 

7. Dia tidak ingat apa pun tentangmu

Seorang wanita yang tertarik dengan seseorang akan cukup peduli dengan siapa dan bagaimana dirimu. Hal itu ditunjukkan dengan mengingat dan menyimpan sesuatu informasi yang penting tentangmu. Namun, lain halnya jika kamu sudah menceritakan semuanya namun dia tidak mendengarkan. 

Saat diungkit tentang hal-hal tentangmu, dia yang tidak menyukaimu akan tidak begitu peduli apalagi mengingat sesuatu. Bahkan, tentang informasi yang mungkin mudah diingat sekalipun, dia tidak akan mengingat semuanya. 

8. Dia selalu sibuk dengan ponselnya

Kemudian saat kamu bertemu dengannya bisa jadi salah satu cirinya. Ciri itu adalah dia selalu memperhatikan ponselnya daripada memperhatikanmu.

Pengecualiannya mungkin adalah jika dia memang benar-benar tidak bisa meninggalkan ponselnya karena persoalan bisnis atau keperluan penting lainnya. Namun kalaupun dia memang punya kesibukan, biasanya wanita itu akan memastikan kamu tahu tentang kesibukannya. 

9. Dia menghindari kontak fisik denganmu

Terakhir, kamu bisa mengetahui seberapa besar seorang wanita menyukaimu dari seberapa sering ia memulai kontak fisik. Kontak fisik yang dimaksud itu bukan yang berlebihan, bisa saja hanya sentuhan di lengan atau di tangan. 

Sentuhan tersebut bisa menunjukkan kalau ia merasa cukup nyaman di dekatmu dan menyukaimu. Kalau kamu memerhatikan dia tidak pernah mencoba menyentuhmu bahkan saat akan berpisah, kemungkinan besar dia memang tidak tertarik padamu. 

Itulah ciri wanita tidak ada rasa sama kita yang penting untuk diketahui. Sekarang, kamu bisa memutuskan untuk menjauh dan pergi sebelum makin menyakitkan. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved