Meski mimpi merupakan bunga tidur, tetapi terkadang mimpi juga menjadi firasat akan terjadinya suatu peristiwa. Salah satu latar peristiwa yang sering muncul dalam mimpi antara lain adalah hujan.
Hujan tersebut bisa menjadi pertanda baik karena menyimbolkan berkah yang akan datang. Namun bukan hanya itu saja, ada sejumlah arti mimpi hujan deras lainnya yang perlu kamu ketahui di bawah ini.
1. Arti mimpi hujan deras
Mimpi tentang hujan deras yang pertama bisa berarti positif yakni bahwa hidup akan menjadi lebih baik. Misalnya jika kamu tidak senang dengan rutinitas harian atau kecewa dengan sesuatu yang terjadi dalam kehidupan, maka setelah mimpi ini kamu mungkin akan mengalami kebahagiaan sejati.
Mimpi hujan deras ini juga menjadi solusi masalah yang paling jelas karena hujan bisa membersihkan debu dari udara dan membuat tanah kering menjadi lembap.
2. Arti mimpi hujan disertai petir dan guntur
Berbeda dari sebelumnya, arti mimpi hujan deras yang disertai petir bisa punya makna lain. Mimpi tersebut punya arti kamu akan mendapatkan pencerahan, mendapat sesuatu yang mengejutkan, atau bahkan menyenangkan.
Adapun jika ada matahari dan hujan dalam mimpi, maka itu menjadi tanda kamu akan merasakan kesuksesan dalam waktu dekat.
3. Arti mimpi hujan di atas rumah
Konon katanya, melihat hujan jatuh langsung ke rumah dalam mimpi berarti kamu akan mendapatkan berkah. Namun jika dalam mimpimu hujan jatuh ke seluruh kota, maka berkah itu akan datang untuk semua orang.
Jika kamu merasa tidak nyaman di mimpi, maka itu mungkin karena kamu juga tidak nyaman di kehidupan nyata. Jika langit-langit bocor dan menetes di kepala, kamu mungkin sedang menantikan sesuatu dengan cemas.
4. Arti mimpi hujan di jendela
Arti mimpi hujan deras yang selanjutnya adalah arti mimpi hujan di jendela. Hujan yang membasahi jendela itu pertanda sesuatu yang positif akan terjadi. Maka dari itu, carilah peluang baru termasuk dalam persoalan hubungan romantis.
5. Arti mimpi hujan bocor ke dalam rumah
Rumah dalam mimpi bisa melambangkan jati dirimu. Nah, kebocoran hujan ke dalam rumah dikatakan sebagai tanda bahwa kamu perlu mengeluarkan uang untuk alasan tak terduga dalam waktu dekat.
Bermimpi tentang air yang masuk ke dalam rumah dan membanjiri rumah itu melambangkan emosi. Sementara air di rumah melambangkan energi kreatif yang ada pada dirimu.
6. Arti mimpi hujan membuat basah kuyup
Jika kamu terjebak di tengah hujan lebat, maka bisa jadi kamu diliputi oleh emosi. Emosi tersebut mungkin belum muncul ke permukaan. Saat kamu bermimpi di tengah hujan, maka ini mungkin saatnya kamu memeriksakan kesehatan emosionalmu.
Sebab, mimpi basah kuyup karena hujan bisa menjadi tanda adanya tekanan. Cobalah ajukan pertanyaan pada diri sendiri pada situasi itu dan lihat perasaanmu yang sebenarnya.
Jika kamu mengakhiri mimpi dengan perasaan senang, maka itu bisa menjadi tanda kondisimu sudah menjadi lebih baik.
7. Arti mimpi hujan dan banjir
Terakhir, mimpi hujan dan banjir menjadi tanda kalau kamu terganggu oleh interaksimu dengan orang lain. Jika kamu takut tenggelam dalam mimpi, itu bisa berarti kamu terganggu oleh interaksimu dengan orang lain.
Saat kamu berkonflik dengan orang lain, maka lihat dalam dirimu untuk mencoba dan menemukan pelajaran yang diajarkan padamu.
Itu dia arti mimpi hujan deras yang ternyata bisa menggambarkan keberuntungan hingga kondisi emosional seseorang. Semoga bermanfaat.