Menurut Stop Street Harassment, sekitar 65% perempuan akan mengalami catcalling dalam hidup mereka. Tidak memandang tempat dan situasi, catcalling bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. Saat ditanya mengapa para pelaku catcalling melaku hal tersebut, biasanya mereka mengaku hanya iseng dan bersenang-senang. Padahal alasan sebenarnya adalah adanya budaya patriarki yang masih menganggap bahwa laki-laki lebih superior daripada perempuan.
Namun jangan takut karena kamu nggak akan sendiri menghadapi hal ini. Ada banyak cara untuk merespons catcalling. Para perempuan berikut ini telah berpengalaman dan punya cara ampuh untuk menghadapi mereka yang melakukan catcalling. Melansir dari Bustle, begini cara mereka.