Pernah dengar kalimat "Datang saat butuhnya saja"? Kalimat itu biasanya diberikan untuk teman yang hilang ketika bahagia dan tiba-tiba datang saat sedang butuh bantuan. Memiliki teman mungkin adalah hal terbaik dalam hidup. Teman bisa membuat kita tidak lagi merasa kesepian, selalu ada di saat kita susah maupun senang dan menghibur diri. Tapi, kita perlu menyadari bahwa tidak semua teman adalah teman yang sebenarnya, di mana kamu dapat menumpahkan seluruh isi hati kamu kepadanya. Berikut adalah empat jenis teman yang harus dihindari. Jika tidak bisa menghindarinya, paling tidak kamu bisa mengabaikan mereka atau menjaga jarak dengan mereka.
1. Tukang gosip
Kamu pasti punya teman dengan tipe seperti ini. Baru ngobrol 30 detik, dia sudah mulai menggunjingkan semua teman-teman kamu yang lain. Memang, terkadang gosip itu seperti guilty pleasure, yang kamu tahu tidak baik tapi tetap senang melakukannya. Namun, jika kamu terus menghabiskan waktu dengan orang-orang seperti ini, hal ini bisa membuat kamu menjadi orang yang usil dan sedikit sadis. Lama-kelamaan, kamu akan merasa perlu untuk mencari 'borok' orang lain.
2. Si negatif
Bagi teman kita yang ini, semua hal itu ada saja salahnya. Memang, hidup itu tak selalu berisi pelangi dan matahari pagi, tapi bukan berarti semua hal itu harus dicari sisi negatifnya, seperti yang biasa dilakukan oleh teman kamu ini, bukan. Jika kamu merasa jadi terbawa aura negatif dan murung teman ini, ada baiknya mulai membatasi waktu kamu dengannya. Mungkin bisa batasi cengkrama kamu dengannya hanya lewat chat.
3. Si pencari keuntungan
Mungkin kita semua pernah mengalami hal ini di dalam hidup kita. Kita sering melihat bagaimana teman-teman berubah menjadi 'penggali emas' dan mencari keuntungan dari kita. Namun ketika kamu dalam kondisi susah, mereka akan meninggalkan kita. Seolah kita telah menjadi musuh terburuk mereka.
4. Suka menghakimi
Jangan biarkan kata-kata teman yang suka menghakimi, mempengaruhi hidup kamu. Jenis teman seperti ini harus dihindari. Teman-teman dengan jenis ini cenderung membuat kamu selalu memikirkan semua kata-katanya dari waktu ke waktu. Jadi, lebih baik untuk menjauh darinya.