6 Tahapan yang Akan Kamu Lalui Pasca Putus Cinta

Harus dilewati supaya cepat move on!

6 Tahapan yang Akan Kamu Lalui Pasca Putus Cinta

Putus cinta itu sangat melelahkan. Tidak hanya hati kita yang tersakiti tapi fisik kita pun ikut merasakan dampaknya. Tidak selera makan, tidak semangat beraktivitas, pikiran tidak fokus, dan banyak hal tidak nyaman lainnya yang akan kita rasakan setelah putus.

Kabar baiknya cuma satu, kamu tidak sendiri. Setiap orang mengalaminya. Hal tersebut normal dan kamu akan segera terbebas dari semua itu setelah melewati 6 tahapan ini.

1. Putus asa

6 Tahapan yang Akan Kamu Lalui Pasca Putus Cinta

Kamu bertanya-tanya kenapa hubungan ini harus berakhir. Berpikir kesalahan apa yang sudah kamu lakukan padanya dan membayangkan kesempatan kedua. Kamu seolah ingin menyerah dan berkata, "Balikan aja, yuk!".

2. Penyangkalan

Kamu mengamati media sosialnya atau datang ke tempat yang sering dia datangi dengan harapan masih bisa melihatnya hari ini. Bahkan beberapa orang masih menghubungi mantannya di tahapan ini seolah masih berpacaran.

3. Meminta kembali

Kamu menelusuri setiap harapan yang ada agar bisa kembali bersamanya. Kamu mengiriminya pesan saat dia ulang tahun. Kamu memberinya hadiah saat dia selesai sidang skripsi. Kesempatan apa pun kamu manfaatkan untuk memberinya perhatian.

4. Marah

Kamu mulai merasakan bahwa masalah yang membuat kalian putus memang tidak bisa diperbaiki, sekeras apa pun berusaha. Kamu juga mulai terbiasa sendiri. Kamu mulai merasa berharga dan tidak seharusnya mengemis cinta.

5. Menerima

Kamu mulai bisa melihat laki-laki lain sebagai sebuah kesempatan baru. Kamu sadar bahwa perpisahan ini adalah keharusan, bukan sesuatu yang kamu inginkan memang, tapi lebih baik terjadi dibandingkan tersakiti terus-menerus.

6. Harapan baru

Kamu sudah benar-benar terbiasa dengan perpisahan tersebut. Melihat sang mantan di sekitarmu juga bukan masalah besar lagi. Dia telah bisa menjadi orang lain dalam hatimu. Kamu benar-benar lebih antusias dengan babak yang baru.

Sebagian orang akan dengan mudah melewati semua tahapan. Tapi ada juga yang tertahan cukup lama di tahap "meminta kembali" dan ini akan sangat menyakitkan sekaligus menghancurkan hidup kita.

Tidak mudah memang untuk melewati semua tahap ini. Berkumpullah dengan orang yang kamu cintai dan mencintaimu, makan dengan baik, berolahraga, dan terus mencari kesibukan akan sangat membantumu melewati semua tahapan. Percayalah bahwa waktu adalah obat terbaik bagi orang yang sedang putus cinta.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved