Kata siapa kalau cowok ganteng dan cewek cantik itu pasti sudah ada yang punya? Buktinya, beberapa seleb cowok Tanah Air yang jelas-jelas cakep tak terbantahkan ini masih betah menyendiri lho. Padahal kalau dipikir lagi, kalau memang mau cari pacar, mereka bisa dengan mudah mendapatkannya. Tapi balik lagi, kalau sudah nyaman dengan kesendirian, single pun tak masalah. Memiliki wajah yang menawan dan karier yang cemerlang, nih 5 aktor kita yang masih betah single.
1. Chicco Jerikho
Meski dikelilingi oleh cewek-cewek cantik, pemeran Ben dalam Filosofi Kopi ini nampaknya belum menemukan tambatan hati lagi setelah putus dari artis Laudya Cynthia Bella. Bisa dibilang kalau Chicco ialah tipe cowok yang selektif dalam memilih pasangan. Duh, kita tunggu kabar selanjutnya saja ya.
2. Baim Wong
Mantan pacar Marshanda ini ternyata juga belum menemukan wanita yang tepat sebagai pendamping hidupnya. Padahal, dalam sebuah interview di salah satu televisi swasta Baim mengaku memiliki target menikah tahun ini lho. Yuk, kita doakan bersama-sama.
3. Didi Riyadi
Aktor yang juga drummer ini juga belum menikah, meski kini usianya sudah menginjak 36 tahun. Kemapanan dan ketampanan yang Didi miliki ternyata tak membuatnya mudah mendapat pasangan hidup. Tuhan adil kok ya..
4. Marcello Tahitoe
Cowok yang ngehits lewat single Pergi Untuk Kembali dan akrab disapa hanya dengan Ello ini sudah pasti mampu menarik perhatian para kaum hawa di Indonesia. Tapi nyatanya, walau memiliki tampang yang bisa dibilang 'laki banget' dengan suara merdu, dia belum juga melepas masa lajang hingga kini.
5. Herjunot Ali
Siapa sih yang nggak nge-fan sama sosok Zafran dalam film 5 CM ini? Setelah kisah asmaranya berakhir dengan Agni Pratista. Junot jadi lebih tertutup soal kisah cintanya. Hingga saat ini, dia belum mendeklarasikan sedang berpacaran dengan siapa.
Boleh saja kamu berkomentar, mungkin mereka terlalu pemilih dalam menemukan pendamping hidup, atau mungkin mereka belum mampu move on dari yang lama. Tapi ingat, setiap orang pasti punya alasan dan target tersendiri untuk menuju jenjang pernikahan. Bagaimana denganmu Bela?