Kantor sering kali menjadi awal bermulanya hubungan romantis. Kesibukan di tempat kerja sering kali membuat kita tidak punya waktu untuk mencari pasangan di lingkungan yang lain. Memang enak, sih, pacaran dengan rekan satu kantor, bisa bertemu setiap hari tanpa harus menagendakan kencan terlebih dahulu.
Tapi nggak enaknya kalau sudah putus, tiap hari kita harus bertemu dengan wajah yang ingin kita hindari. Kira-kira bagaimana mengatasinya, ya, kalau kita terjebak dalam masalah ini?
1. Jangan membuat gosip
Meski kamu sakit hati atau mantanmu berbuat kesalahan, pastikan jangan membicarakannya pada rekan kantor. Karena jika orang itu tidak bisa menjaga rahasia, masalahmu justru bisa menjadi gosip di kantor. Lebih baik pilih teman lain yang tidak satu kantor jika ingin curhat.
2. Tetap 'berteman' dengan mantan
Ketika rekan kerja tahu bahwa kalian sudah putus, biasanya justru mereka yang akan sungkan ketika berada dalam satu tim dengan kalian berdua. Karena itu akan sangat baik jika kamu tetap berteman dengan mantan di dalam kantor, agar rekan kerja kalian tidak canggung saat bekerja sama.
3. Jadilah lebih unggul
Ubahlah emosimu menjadi energi yang positif dengan meningkatkan jiwa kompetisi. Jadilah pekerja yang lebih baik dari sebelumnya, buatlah prestasi, dan jadi lebih unggul dibanding dia. Kalau dia juga kompetitif, tidak masalah asal kalian tetap bersaing secara sehat.
4. Jangan cari pacar baru di kantor
Mencari pacar baru di kantor sama saja kamu sedang membuat drama cinta berkepanjangan yang entah kapan selesainya. Cobalah untuk mencari pacar baru di lingkungan yang lain agar kamu tidak mendapatkan beban lebih.
Intinya, kamu harus tetap bekerja secara profesional, nggak 'drama', dan tetap menghormati mantanmu sebagai rekan kerja. Bersikaplah dewasa dan tumpahkan emosimu di tempat lain jika kamu masih belum bisa move-on.