Berkomunikasi dengan gebetan melalui pesan singkat atau chatting, terkadang serasa seperti membaca kode yang penuh ragam makna. Penggunaan emoji di setiap pesannya, serta penempatan dan penggunaan tanda bahasa, sering memunculkan pengertian yang berbeda. Apa kalimatnya darinya menandakan kalau gebetan tertarik denganmu? Atau mungkin dia hanya memandangmu sebagai teman?
Sebenarnya, kamu bisa mengetahui jika gebetan tertarik denganmu melalui pesan yang ia selalu kirimkan padamu, lho! Melansir dari Her Campus, ini 5 kebiasaan pesan yang menunjukkan jika seseorang tertarik padamu.
1. Dia ingin mengenalmu lebih dalam
Faktanya, laki-laki umumnya nggak terlalu menikmati perbincangan yang panjang. Ini terbalik dengan perempuan. Jadi ketika gebetan menunjukkan usaha lebih, seperti mengobrol lebih lama bersamamu, memulai pembicaraan, atau menanyakan tentang dirimu, itu menjadi kabar baik kalau dirinya menunjukkan ketertarikan padamu. Meski dalam hubungan, kebiasaan seperti ini akan memudar seiring berjalannya waktu, kenyataan kalau ia menghubungi dirimu untuk mengenal lebih jauh menjadi pertanda besar adanya rasa yang tumbuh dalam hatnya untukmu.
2. Menaruh perhatian pada hal yang kamu lakukan
Tentu mudah untuk mengirimkan pesan seperti, "Hai, lagi apa?". Namun menurut Dr. Patrick Wanis, human behavior dan relationship expert, gebetan yang tertarik denganmu akan menunjukkan sikap keingintahuan yang besar terhadap kegiatanmu dan waktumu. "Laki-laki cenderung berkata secara langsung. Jadi ketika tertarik denganmu, ia sebenarnya berpikir kapan bisa bertemu denganmu," ungkap Dr. Wanis. "Ia nggak akan menanyakan keadaanmu, tetapi akan bertanya lebih jauh seperti 'Apa yang sedang kamu lakukan sekarang? Rencananya, besok kamu mau ke mana? Akhir pekan ini sibuk, nggak?'"
Karena laki-laki cenderung tersurat dan perempuan lebih tersirat, jangan takut untuk menunjukkan ketertarikan pada rencana gebetan, Bela! Ia akan sangat menghargai jawaban yang jelas dan itu membantunya untuk memastikan jika kamu pun memiliki rasa yang sama dengannya.
3. Membalas dengan cepat atau nggak mengulur waktu
Dr. Wanis mengatakan kalau banyak orang merasa bersalah untuk melakukan ghosting pada gebetannya. Ini dilakukan karena nggak ingin terlihat agresif atau terkesan nggak memiliki kegiatan apapun. Padahal, seseorang yang menunjukkan ketertarikan akan membalas pesan sesegera mungkin dan memang ingin melakukannya. Kalaupun sedang sibuk, ia akan memberitahukan di awal percakapan dan memberikan penjelasan yang masuk akal. Maka sebaliknya, gebetan juga ingin berbicara dengan seeorang yang dapat menjawabnya sesegera mungkin dan nggak menggantungkan pesannya.
4. Mencari kesempatan untuk mengajakmu berkencan
Mungkin kamu dan gebetan sudah saling berkirim pesan dalam beberapa minggu ini. Ia sering menanyakan berbagai hal tentang dirimu, menanyakan kegiatanmu, dan sebagainya. Lalu tanda selanjutnya yang menunjukkan ketertarikannya padamu adalah ia akan mengajakmu berkencan. "Ia akan menanyakan jika bisa meluangkan waktu bersamamu, mengajakmu datang ke suatu tempat," ujar Dr. wanis.
Namun, penting untuk diingat jika nggak semua orang memiliki kecepatan waktu yang sama. Ada yang mengajak kencan setelah sebulan chatting, ada yang melakukannya setelah chatting selama 2 minggu, dan sebagainya. Jika gebetan belum mengajakmu kencan dalam beberapa hari, jangan khawatir. Boleh jadi, dia memang belum siap melakukannya! Tapi kamu juga tetap perlu waspada. Jika dia menunjukkan hal mencurigakan atau mengajakmu ke tempat yang asing serta sepi, lebih baik mundur perlahan.
5. Menunjukkan ketertarikan dalam hal yang ia inginkan
Dr. Wanis selalu menekankan jika laki-laki cenderung berkata secara langsung sedangkan perempuan lebih suka bermain kode. Jadi ketika lebih mudah bagi laki-laki untuk menerima jawaban yang jelas, perempuan lebih suka menjawab dengan kalimat yang penuh makna. Namun, bagaimana jika laki-laki juga bermain kode? Maka perhatikan cara ia menunjukkan ketertarikannya. Jika pesan berbunyi cukup genit dan penuh pujian, coba balas dengan menggodanya balik untuk melihat reaksinya.
Umumnya, pujian adalah pertanda besar sebuah ketertarkan. Namun, pastikan jika dirinya melakukan itu bukan sekadar bersikap ramah. Lalu bagaimana dengan penggunaan emoji? Pada umumnya, perempuan lebih sering menggunakan emoji dalam pesannya daripada laki-laki. Jadi, itu kembali lagi pada masing-masing orang, Bela.
Sedang berkirim pesan dengan gebetan? Coba cek gaya kalimatnya dan bandingkan dengan 5 pertanda ini. Jika kesemuanya sudah pernah ia tunjukkan, besar kemungkinan jika gebetan memiliki perasaan spesial padamu!