Namanya juga pacaran, wajar saja kan kalau harus putus cinta dan harus segera move on. Yap, tapi faktanya untuk sebagian orang, move on itu nggak segampang menjentikkan jari tangan. Ayolah, hidup bukan harus menyesali yang telah terjadi bukan? Lihatlah sekelilingmu, masih ada beribu hal menarik yang bisa kamu jumpai daripada sekadar menghabiskan waktu mengingat-ingat kenangan indah bersama si dia. Nah, buat kamu yang lagi bergelut sama hati, pilih move on apa nggak, nih Popbela.com akan berbagi tips buat move on biar kamu sadar kalau move on itu nggak seribet Ujian Nasional
1. Terima Kenyataan
Kamu perlu menerima kenyataan kalau sekarang dia bukanlah milik kamu. Kalaupun dia yang memutuskan hubungan yang telah kalian jalin selama ini, hargai keputusan itu sebagai pilihan yang terbaik untuk kalian berdua.
2. Jangan mengingat kembali kenangan bersama si dia
Hindari segala sesuatu yang berhubungan dengan si dia, misalnya dengan tidak mengunjungi kembali tempat-tempat yang sering kalian tongkrongin saat masih bersama.
3. Cintai dirimu
Kamu harus hargai dirimu sendiri, kamu pantas dapat yang lebih baik. Jika dulu dia sering mengabaikan kamu dengan tidak menanggapi sapaanmu lewat pesan singkat, sadari itu, kamu tidak pantas diperlakukan seperti itu. Lakukan apa yang pernah hatimu inginkan, hal sederhana seperti masuk salon buat gunting rambut juga sangat membantu lho, Bela. Tampilan baru bisa beri semangat baru buat jalanin hari tanpa dia.
4. Jalan-jalan
Gunanya teman apa coba ? Ajak teman-temanmu buat hangout, kamu bisa dapat susana baru bersama mereka, dari mereka mungkin kamu juga bisa dapat saran yang bagus untuk ke depannya, selain itu nggak nutupin kemungkinan juga buat dapat gebetan baru yang dikenalin sama teman.
So, just move on and believe it, somebody is waiting for you out there.
photo credit: The Whistleblower/Samuel Goldwyn Films/www.imdb.com
Informasi lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini