5 Cara Bikin PDKT Via Chat Jadi Menyenangkan

Jangan cuma tanya udah makan atau belum

5 Cara Bikin PDKT Via Chat Jadi Menyenangkan

Masa-masa pendekatan memang bikin deg-degan, kita selalu takut salah bicara atau bersikap. Hal yang sama juga berlaku untuk pendekatan via chat yang memang paling banyak dilakukan oleh orang-orang saat ini.

Hanya berupa teks, PDKT via chat terkadang bisa menjadi begitu membosankan sehingga menghilangkan ketertarikan pada gebetan. Oleh karena itu, penting membuat obrolan jadi 'hidup' dan seru supaya kamu dan dia semakin intens mengobrol.

Berikut ini beberapa ide obrolan menarik yang bisa kamu lakukan saat PDKT supaya percakapan jadi lebih menyenangkan meski hanya via chat.

1. Tanyakan apa dia senang dengan pekerjaannya saat ini

5 Cara Bikin PDKT Via Chat Jadi Menyenangkan

Pertanyaan satu ini tidak hanya menjawab rasa penasaranmu, namun secara tak langsung juga membuat si dia merasa diperhatikan karena kamu menunjukan ketertarikan pada karirnya. Pertanyaan ini juga bisa membuat obrolan jadi lebih seru, karena mungkin dia akan menjelaskan tentang karir dan mungkin curhat dengan permasalahan yang dia hadapi di tempat kerjanya. Bahkan, kalian bisa saja berdiskusi tentang pekerjaan.

2. Diskusikan tempat liburan menyenangkan menurut kalian berdua

Membicarakan liburan impian juga bisa jadi topik menyenangkan ketika PDKT. Jika kamu kurang suka dengan pembicaraan serius, maka berdiskusi mengenai tempat liburan favorit bisa jadi pilihan. Secara tidak langsung kamu jadi lebih mengenal gebetanmu, tempat seperti apa yang dia suka, dan apakah kalian merupakan tipe orang yang sama ketika bepergian.

3. Jangan ragu menanyakan hobi atau film favorit

Menanyakan hobi atau kesukaan entah itu film, buku, atau musik memang terbilang klise. Tapi, kamu jadi bisa lebih mengenal gebetan berdasarkan kesukaannya. Bukan tak mungkin kalian bisa saling memberikan rekomendasi buku atau film, nonton bareng, dan bertukar playlist lagu. Gimana? PDKT jadi lebih menyenangkan, bukan?

4. Bawa obrolan ringan tentang keinginan di masa depan

Coba iseng tanyakan padanya apakah gebetanmu punya impian atau goals tersendiri di masa depan? Tidak hanya membuat obrolan jadi lebih panjang dan menarik, pembicaaran mengenai masa depan memberikanmu sedikit petunjuk apakah kalian memiliki visi dan misi yang sama ke depannya.

5. Minta pendapat soal karier atau pendidikan padanya

Jika gebetanmu memiliki pengalaman pendidikan yang oke dan karier yang bisa dibilang cukup berkembang, maka tak ada salahnya bagimu untuk meminta pendapat darinya. Jadi, tak hanya sekadar bahan untuk pendekatan, siapa tahu kamu juga bisa mendapatkan insight baru dari orang lain yang mungkin dapat berguna untuk masa depanmu.

Itulah beberapa ide obrolan menyenangkan yang bisa kamu coba ketika PDKT via chat. Semoga artikel ini dapat membantu proses PDKT mu dengan gebetan, ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved