Akhirnya, The Boyz siap menghibur Deobi (fans The Boyz) di Jakarta. Awalnya konser The Boyz akan dilaksanakan pada tanggal 10 Juli 2022, namun karena tanggal tersebut bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha akhirnya konser mereka diundur keesokan harinya atau tanggal 11 Juli 2022.
Konser bertajuk The Boyz World Tour: The B-Zone In Jakarta ini juga menjadi perbincangan hangat di media sosial. Pasalnya ketika para member The Boyz melakukan Vlive di hotel terdengar suara takbir yang cukup keras dan membuat warganet di luar Indonesia bertanya-tanya.
Selain itu, mereka juga membicarakan makanan Indonesia seperti seblak, emping, martabak manis, dan nasi padang. Lucunya lagi, leader The Boyz Sangyeon menjelaskan kepada penonton Vlive mengenai Idul Adha, ia menyebutnya mirip dengan perayaan Chuseok di Korea yang sama-sama merupakan hari besar.
Bicara soal The Boyz, para membernya dikenal dekat dengan saudara-saudara kandungnya. Penasaran bagaimana hubungan mereka? Yuk, simak di sini, Bela!
1. Sangyeon
Leader The Boyz ini memiliki seorang kakak perempuan yang lahir di tahun 1988. Ia dan kakaknya berjarak 8 tahun.
Sangyeon dikenal sangat menyayangi kakaknya, bahkan laki-laki kelahiran 1996 juga sering mengasuh dan bermain dengan keponakannya. Wah, samchon yang baik, nih!
Tidak hanya itu saja, Sangyeon juga merayakan pesta ulang tahun untuk sang noona dengan membeli kue dan bahan-bahan makanan dari uang tabungannya.
2. Jacob
Jacob memiliki seorang kakak yang lebih tua 2 tahun dari dirinya, yang bernama Jeff. Jacob lahir di tahun 1997, sedangkan kakaknya 1995.
Member asal Kanada ini mengaku sangat akrab dengan hyung-nya yang juga beberapa kali menghadiri konser The Boyz. Tidak seperti keluarga anggota idol Kpop lainnya, Jeff terbuka dengan kehidupan sosialnya dan sering mengunggah hasil potretnya di Instagram.
3. Younghoon
Sama seperti Jacob, ia juga memiliki seorang kakak laki-laki. Kakaknya lahir di tahun 1992, sedangkan dirinya lahir di tahun 1997. Pemain drama Love Revolution ini juga bercerita jika kakaknya sedang menempuh studi Inggris. Selain itu, Younghoon mengaku jika tinggi kakaknya mencapai 188 cm.
Seperti saudara pada umumnya, Younghoon mengatakan jika mereka sering bertengkar dengan kakaknya ketika masih anak-anak. Younghoon juga mengaku tak suka dicium kakaknya karena memiliki janggut. Wah, ada-ada saja, ya, Bela!
4. Hyunjae
Hyunjae diketahui adalah anak bungsu di keluarganya. Ia memiliki seorang kakak perempuan. Meskipun informasi hubungan Hyunjae dan kakaknya jarang terekam kamera, ia menyimpan nomor kakaknya dengan nama noona yang ditambah dengan emoticon dua hati. Ih, gemas banget!
5. Juyeon
Juyeon merupakan satu-satunya member The Boyz yang memiliki seorang adik laki-laki, lho, Bela!
Adiknya lahir di tahun 2002, sedangkan Juyeon lahir di tahun 1998. Diketahui adiknya bernama Juhwan. Center sekaligus visual The Boyz ini sering mengajak adiknya berjalan-jalan dengan member The Boyz lainnya.
Menurut Deobi, Juyeon dan adiknya sangat lucu ketika mereka masih balita, karena sering menari dan bermain bersama.
6. Kevin
Kevin juga memiliki seorang kakak perempuan bernama Stela. Mereka berbeda dua tahun, Kevin lahir di tahun 1998 dan kakaknya tahun 1996.
Hubungan kakak beradik ini cukup menggemaskan, karena mereka sering bertukar stiker-stiker lucu lewat aplikasi chat. Member yang berasal dari Kanada ini bercerita ia dan kakaknya sama-sama fans 2NE1.
Sama-sama berbakat di bidang musik, kakaknya juga dapat memainkan clarinet.
7. New
New juga seorang maknae (anak bungsu) di keluarga dengan satu kakak. Ia dan kakaknya memiliki perbedaan usia yang cukup jauh, yaitu 10 tahun. New lahir di tahun 1998, sedangkan kakaknya 1988.
Ia bercerita awalnya sang kakak bekerja di perusahaan swasta, namun setelah menikah, kakaknya memutuskan menjadi seorang pegawai sipil.
8. Q
Changmin atau lebih dikenal dengan Q memiliki dua orang kakak perempuan. Q sering terharu jika bercerita kedua kakaknya. Hal ini dikarenakan kedua kakaknya berkorban banyak untuk Q dan selalu mendukungnya untuk mengejar mimpinya sebagai idol.
Atas dukungan kedua kakaknya, Q merasa bersyukur namun terkadang juga merasa bersalah. Ia berjanji akan membalas kebaikan kakaknya dengan tulus.
Q dan member The Boyz lainnya juga tampil di pernikahan salah satu kakak perempuannya.
Wah, kakak, yang baik hati dan pengertian, ya, Bela!
9. Haknyeon
Haknyeon terlahir sebagai anak tengah, ia memiliki kakak perempuan dan adik perempuan. Mereka bernama Ju Ukhyung dan Ju Suyeon.
Mereka bertiga diketahui sering menghabiskan waktu bersama ketika Haknyeon sedang libur. Sang adik diketahui lahir di tahun 2006. Haknyeon dan Ukhyung juga terbang ke Jeju bersama untuk menghadiri wisuda adiknya.
Member yang lahir di tahun 1999 ini, juga sering mengunggah foto dirinya yang difotokan oleh kakaknya. Wah, akrab banget, ya!
10. Sunwoo
Sunwoo juga memiliki seorang adik perempuan yang bernama Sunyoung. Ia dan adiknya berbeda dua tahun, Sunwoo lahir di tahun 2000, sedangkan adiknya di tahun 2002.
Sunwoo jarang bercerita tentang keluarganya, namun diketahui bias adiknya di The Boyz, yaitu Juyeon.
11. Eric
Maknae The Boyz ini juga memiliki kakak perempuan, yang usianya hanya berbeda satu tahun. Eric lahir di tahun 2000 sedangkan kakaknya di tahun 1999.
Eric bercerita jika kakaknya yang membuat Eric terjun ke dunia Kpop. Awalnya sang kakak menunjukkan video musik EXO yang berjudul Growl.
Eric mengaku ia bercita-cita menjadi pemain baseball sebelumnya, namun setelah kakaknya menunjukkan video klip EXO, keinginannya berubah. Diketahui sang kakak juga menempuh pendidikan di bidang kesehatan.
Deobi harus berterimakasih, nih, kepada noona-nya Eric, karena menginspirasi Eric menjadi seorang idol Kpop!
Itulah kisah kedekatan para member The Boyz dengan saudara kandungnya. Kalau dengar cerita mereka, terlihat banget, ya, keharmonisan keluarganya.