Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ditinggal Mantan Tunangan? Siap-Siap Lewati 7 Fase Ini, Bela!

Kamu pasti bisa!

Rara Peni Asih

Sibuk seharian cek handphone, dan tiba-tiba ingin cek medsos mantan, nggak tahunya dia sudah bertunangan! Rasanya semangatmu langsung hancur dan pikiran mulai tidak karuan. Saat itu rasanya kamu ingin segera melalui kesedihan yang kamu alami, atau bisa saja kamu bersikeras tegar untuk berani datang ke pernikahannya. Tapi buat kamu yang belum pernah mengalami ditinggal mantan menikah ataupun bertunangan, siap-siap melewati fase ini, Bela.

1. Kaget

painted-veil-stills-01-76888838dd6b6f96cd16a5382179d086.jpg

Pasti "kaget" adalah hal yang pertama kamu rasakan. Nggak ingin sedih sendiri membuat kamu harus menelepon semua sahabatmu hingga keluargamu. Pokoknya semua orang harus tahu kabar yang mengejutkan ini.

2. Marah

painted-veil-stills-02-eac7e768215db7d66ca26bb17b83ee79.jpg

Kamu bisa merasakan tubuhmu terasa panas saat melihat foto dia bersama tunangannya, mereka terlihat sangat bahagia! Kalau seudah seperti ini, lebih baik kamu jalan-jalan menghirup udara segar deh Bela.

3. Cemburu

0547395eda7ad3563bd1c9a1be65eb3f-25e869271e75c03a44d5503418708891.jpg

Meski sudah mantan, kamu masih punya rasa sayang kepadanya sehingga rasa cemburumu masih muncul. Saat itu juga kamu pengin banget bisa memutar waktu dan ingin mendapatkan kesempatan sekali lagi untuk bersamanya.

4. Tertantang

painted-veil-stills-12-c06a758329a9e7903f9e0da4fea4c6bd.jpg

Emosimu sudah terkendali. Kamu pun menganggap kabar pertunangan mantanmu dengan pacarnya sebagai sebuah kompetisi. Kamu mulai atur strategi bagaimana dalam waktu cepat bisa bertemu dengan pria yang lebih baik dari mantanmu.

5. Nostalgia

the-painted-veil-4e5000dc6287180ff4425408eefc1ad5.jpeg

Tiba-tiba saja kamu teringat dengan kebiasaan mantanmu ketika bersamamu. Bahkan kamu nggak habis pikir dengan janji yang pernah ia ucapkan kepadamu, janji untuk selalu bersamamu, namun faktanya ia justru bersama perempuan lain.

6. Mengasihani dirimu sendiri

the-painted-veil-di-7-c15f4618d74f7b71b8fcf05d112af52c.jpg

Mengingat saat kalian bersama, ternyata membuat kamu mengasihani diri sendiri. Jika dulunya ia selalu perhatian padamu dan menjagamu saat sakit, kini dia menghabiskan waktunya untuk memerhatikan tunangannya.

7. Bahagia

painted-veil-stills-04-de15ae5ba0cc4c683f4534d9deec3181.jpg

Setelah melewati fase sebelumnya, kamu akhirnya sudah bisa cuek ketika teringat dengan kisah masa lalumu. Ucapan "Cuma maut yang bisa memisahkan kita" yang keluar dari mulutnya hanya bisa membuatmu tertawa karena ternyata hanya omong kosong. Kamu pun sudah bisa merelakannya karena teringat dengan tingkahnya yang mengesalkan dan tidak bisa dimaafkan.

 

photo credit: The Painted Veil/Warner Independent Pictures/www.imdb.com

BACA JUGA : 12 Inspirasi Model Cincin Tunangan Berdasarkan Zodiakmu

IDN Channels

Latest from Single