Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Fakta Keluarga Jerome Kurnia, Curi Perhatian di Film 'Kuasa Gelap'

Punya dua keluarga

Natasha Cecilia Anandita

Jerome Kurnia merupakan salah satu berbakat yang sudah banyak membintangi film. Ia merupakan seorang aktor, model, musisi, dan mantan penyiar radio berkebangsaan Indonesia. Keberhasilannya memerankan tokoh Robert Suurhof dalam film Bumi Manusia (2019) pernah membuat Jerome dinominasikan sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik pada Festival Film Indonesia 2019. 

Kini, sosoknya sedang mencuri perhatian di film horor, Kuasa Gelap, dengan perannya sebagai Pastor Thomas. Berparas menawan, Jerome memiliki darah Jerman dari ibunya. Berikut 5 fakta keluarga Jerome Kurnia yang mencuri perhatian lewat perannya di film Kuasa Gelap.

1. Berdarah Jawa-Eropa-Tionghoa

instagram.com/jerompret

Jerome Kurnia merupakan aktor yang lahir pada 4 Februari 1994 di Jakarta. Meski berkebangsaan Indonesia, ia memiliki darah Jawa-Eropa-Tiongkok dari orang tuanya, seperti yang dia ungkapkan dalam podcast bersama Gya Sadiqah di kanal YouTube BUND Lifetainment. Saat masih kecil, Jerome pernah sekolah di German School Jakarta dan lulus dengan gelar Sarjana Hukum dari fakultas Ilmu Hukum Universitas Pelita Harapan.

2. Miliki dua pasang orang tua

instagram.com/jerompret

Masih dalam bincang-bincang bersama Gya Sadiqah, Jerome mengaku kalau dirinya memiliki dua pasang orang tua. Ia dan ibu kandungnya memiliki usia yang cukup jauh. Sejak kecil, Jerome dibesarkan oleh tante dan omnya yang merupakan orang Jerman dan tidak memiliki anak.

Jerome menyebut tante dan omnya itu dengan sebutan Papa dan Mami. Saat kelas 4 SD, papanya itu sempat sakit dan pindah ke Jerman untuk perawatan, Jerome pun ikut dan di sanalah ia belajar bahasa Jerman. Aktor kelahiran 30 tahun itu tinggal di Jerman selama 6 bulan lamanya sebelum balik lagi ke Indonesia.

3. Dilatih mandiri sejak remaja

instagram.com/jerompret

Bukan tipe yang kaku, orang tua Jerome membesarkannya dengan penuh kebebasan, walau tetap bertanggung jawab. Sejak remaja, ia telah dilatih untuk mandiri dan mengurus dirinya sendiri.

Pemain film Dilan 1991 itu mengungkapkan kalau sejak usia 17 tahun, ia sudah tinggal sendirian di Jakarta. Ayah dan ibunya tinggal terpisah dengan Jerome hingga saat ini. Walau tinggal sendiri, biaya hidup Jerome kala itu masih ditanggung oleh orang tuanya.

4. Bukan dari keluarga seni

instagram.com/jerompret

Jerome pernah mengakui kalau dirinya lahir bukan dari keluarga seni. Justru, keluarganya berlatar belakang kedokteran. Papa Jerome merupakan seorang dokter, beberapa saudara sepupunya pun berprofesi sebagai dokter.

Ia juga nengaku kalau keluarganya merupakan orang-orang terpelajar yang sangat menjunjung tinggi pendidikan. Salah satu tantenya juga merupakan seorang dosen di universitas. Hanya Jerome saja yang suka dengan dunia seni. Berawal dari hobi, ia tak menyangka kalau hal tersebut justru yang membuat kariernya bersinar. 

5. Keluarganya sangat dukung karier Jerome

instagram.com/jerompret

Awalnya, keluarga Jerome sempat ragu saat ia memutuskan untuk masuk ke dunia hiburan. Namun, keluarganya bukan tipe yang mengutarakan perasaan, jadi ia sangat dibebaskan untuk memilih jalur kariernya. 

"Nggak (menentang) dong. Mereka nggak kayak gitu. Keluarga aku sama apa aja terserah. Contohnya ibu aku selalu bilang, 'Kamu mau apa aja di hidup terserah, asal kamu bahagia dan nggak melanggar peraturan'," kata Jerome dalam sebuah wawancara.

6. Memiliki 5 saudara

instagram.com/jerompret

Terkait saudara, Jerome mengaku memiliki 5 saudara. Ia memiliki dua kakak tiri dari keluarga yang mengadopsinya dan saudara lain dari keluarga kandungnya. Salah satu kakak tiri Jerome ada yang tinggal di Jerman. Jerome mengaku sangat akur dengan saudara-saudaranya ini.

"Di keluarga yang aku ini tinggal, ada dua kakak tiri. Di keluarga yang aku berasal ada kakak juga. Tapi, kita akur lho semua. Kalau total-total ada 5 (saudara)," ungkap Jerome

7. Quality time dengan makan bersama

instagram.com/jerompret

Jerome mengatakan kalau ia cukup jarang memiliki waktu berkualitas dengan keluarganya. Ia berharap hal tersebut bisa dilakukan lebih sering. Saat quality time biasanya ia dan keluarga makan bersama. Jerome akan menjemput keluarganya saat hendak makan bareng.

"Jarang sih (quality time), paling makan aja makan. Aku jemput terus makan. Seharusnya lebih sering, tapi nggak sesering itu," kata Jerome saat ditanya apa yang dilakukan saat quality time bareng keluarga dan seberapa seringnya.

IDN Channels

Latest from Single