Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Aktivitas Seru Bersama Teman yang Akan Mempererat Hubungan

Bikin barang persahabatan sampai mendaki bareng

Natasha Cecilia Anandita

Siapa yang setuju liburan paling seru dihabiskan bersama sahabat? Bergaul bersama teman-teman bisa membuka sebuah pengalaman baru yang seru, menambah wawasan, sampai membuat memori yang tak akan terlupakan. 

Apalagi jika mereka sudah mulai jarang atau sulit ditemui, menghabiskan banyak waktu bersama akan menjadi lebih bermakna. Agar kamu tak kehabisan ide mau apa dengan sahabatmu dan membuat kenangan yang akan tersimpan lama, berikut ada rekomendasi 10 aktivitas seru bersama teman, baik di dalam maupun luar ruangan. 

Aktivitas seru bersama teman di dalam ruangan

unsplash.com/istockphoto

Aktivitas seru di dalam ruangan bisa semakin mendekatkan. Ini karena kamu berada di sebuah ruangan yang lingkungannya itu saja. Belum lagi kalau kamu bersama di rumahmu atau di rumah temanmu. Ini akan lebih menghemat budget-mu karena mengurangi biaya untuk menyewa akomodasi. Berikut beberapa aktivitas seru bersama teman di dalam ruangan yang bisa kamu coba:

1. Buat kapsul waktu

hgtv.com

Aktivitas seru yang bisa kamu coba adalah membuat kapsul waktu. Coba minta teman-temanmu membawa beberapa barang untuk dimasukkan ke dalam kapsul atau sebuah wadah, menguburnya atau menyimpannya di suatu tempat, dan membuat perjanjian untuk membukanya 10 tahun dari sekarang. Kamu mungkin bisa bernostalgia sambil menertawakan artefakmu itu 10 tahun mendatang. 

2. Bikin suvenir persahabatan

freepik.com

Hal lainnya yang seru untuk dilakukan adalah membuat perhiasan atau mungkin souvenir persahabatan lainnya. Kamu bisa membuat gelang, cincin, atau kalung dari manik-manik maupun dengan rajutan. 

Kamu mungkin juga bisa membuat barang rajutan lainnya, bola kristal yang berisi hal-hal yang menggambarkan persahabatan kalian bahkan mungkin foto kalian. Ini akan menjadi momen yang paling tak terlupakan dan barangnya pun juga pasti tak terlupakan. 

3. Main permainan papan

unsplash.com/istockphoto

Biar momen bersamamu semakin berkesan, simpan semua gadget dan ambil permainan papan atau board game. Ini termasuk kartu uno atau uno stacko, monopoli, jenga, ludo, ular tangga, scrabble, dan lainnya. Permainan seru lainnya yang bisa kamu coba juga adalah mafia game dan truth or dare. 

4. Lomba nyanyi

freepik.com

Kalau cuma karaoke biasa pasti nggak akan terlalu menarik. Coba deh kalian lomba menyanyi dengan penjurian dan hadiah yang bisa kalian diskusikan sendiri. Misalnya, jurinya adalah tepuk tangan terbanyak atau skor dari mesin karaoke. Hadiahnya pun bisa menyesuaikan budget kalian. Dijamin kamu akan inget selalu momen-momen ini. 

5. Casual photoshoot

freepik.com

Di studio, di tempat staycation, di rumah aja pun, kalian bisa melakukan hal menyenangkan sekaligus membuat kenang-kenangan. Apalagi kalau kamu berada di rumah yang punya banyak spot menarik, pertama kamu bisa a la masak bareng, nonton film bareng, atau bersantai di taman dan kolam renang, sampai photoshoot dengan piyama.

Pakai kamera smartphone canggihmu pun hasilnya juga akan bagus. Selain itu, kamu juga bisa mengabadikan momen keseruan tersebut dalam bentuk video yang bisa kamu dan teman-teman lihat nanti ketika kalian berkumpul lagi. 

Aktivitas seru bersama teman di luar ruangan

unsplash.com/istockphoto

Beraktivitas di luar ruangan bisa menjadi ajang untuk menikmati alam yang indah, mengenal lingkungan lebih dalam, dan memperkuat pertemanan. Berikut rekomendasi beberapa aktivitas seru bersama teman di luar ruangan.

1. Datang ke konser

freepik.com

Siapa yang setuju datang ke konser bareng teman itu lebih menikmati dan lebih membuat bahagia? Kamu dan teman-temanmu bisa fangirling bareng sampai nyanyi semua lagu-lagu favorit kalian dari idola kalian. Berpegangan tangan bareng, melambaikan tangan bareng, sampai nyanyi dari hati bareng pasti nggak akan terlupakan. 

2. Mendaki

unsplash.com

Kamu yang suka berpetualang, mendaki wajib masuk ke list ini! Kamu yang belum pernah mencobanya pun perlu sesekali untuk mencoba karena dijamin akan seru abis. Jalan bareng menikmati alam dan tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya akan membuat perjalananmu membekas.

Bersama teman akan lebih asyik karena ada teman ngobrol dan bisa saling membantu. Setelah sampai di atas kamu akan terpuaskan dengan pemandangan indahnya yang membuat kalian lebih rileks. 

3. Coba wahana air atau sports water

unsplash.com/istockphoto

Permainan atau wahana air sampai sports water bisa jadi kegiatan seru lainnya yang wajib kamu dan bestie-mu coba. Bermain di kolam renang yang punya banyak wahana, mencoba banana boat, snorkling, surfing, diving, mengayuh kano/kayak, parasailing, dan lainnya wajib kamu coba. Ada banyak tempat yang menyediakan beragam aktivitas air yang seru untuk kamu dan para sahabat.

4. Pergi ke taman bermain

freepik.com

Di dalam maupun luar negeri, ada banyak taman bermain yang bisa kamu dan sahabatmu datangi untuk meluapkan emosi dan bersenang-senang. Dari wahana yang biasa, horor, sampai memacu jantung semua tersedia.

5. Coba berbagai street food

freepik.com

Kamu dan bestie suka makan? Mencoba berbagai street food bisa jadi kegiatan yang seru. Kalian bisa pergi ke suatu tempat baru setiap minggu, setiap bulan, atau kapan pun kalian memiliki waktu luang, lalu cobalah berbagai street food di tempat tersebut. Siapa tahu kamu menemukan hidden gem atau makanan baru yang bikin kalian nagih.  

Itulah 10 kegiatan seru bersama teman di dalam dan luar ruangan yang perlu kamu coba. Tertarik coba yang mana, Bela?

IDN Channels

Latest from Single