Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Cara Hilangkan Kecemburuan pada Teman Tanpa Drama

Meski normal harus tetap diatasi, lho

Johanna Elizabeth

Merasa cemburu rupanya tak hanya kita rasakan dengan pasangan saja. Ada kalanya kita merasa cemburu kepada sahabat bahkan juga saudara. Rasa cemburu biasanya datang tanpa kita sadari tapi ujungnya bisa membuat kita merasa iri dan khawatir sehingga membuat hidup tidak tenang.

Saat ini era media sosial dan rupanya hal itu bisa membuat kita lebih mudah iri dengan orang lain terutama pada teman. Lewat media sosial, mereka bisa memamerkan apapun yang dimilikinya, mulai dari barang-barangnya yang mahal, pengalamannya jalan-jalan ke luar negeri atau bahkan pacar barunya.

Melihat hal itu pun terkadang kita bisa merasa iri dan menganggap mereka memiliki kehidupan yang lebih sempurna dan bahagia dibandingkan kita. Perasaan cemburu terhadap barang dan kesuksesan orang lain bisa membuat kita memiliki penyakit hati yang bisa membuat kita tak bahagia. Berikut Popbela berikan cara untuk mengatasi rasa cemburu terhadap sahabat kamu agar tidak terus berkelanjutan, ya.

1-32d923b2b1f581ba57fedce672363ee7.jpg

Merasa iri atau cemburu baik kepada siapapun itu merupakan hal yang normal. Jadi ketika kamu merasa iri terhadap sahabat kamu, sebaiknya akui saja. Penelitian menemukan bahwa menahan rasa cemburu itu sangat tidak efektif dan bisa meningkatkan frekuensi dari tekanan tersebut.

2-e36f7ff24c5fc517411911f48e2ee50d.jpg

Mungkin itu biasa karena terutama kita hidup di dunia yang memang kompetitif. Tapi itu bukanlah batasan untuk merasakan kebahagiaan. Selalu ingatlah ketika memikirkan tentang kemenangan dari teman kamu, ingat bahwa hal itu tidak mempengaruhi kesempatan kamu untuk bahagia.

3-50051a75ab4a0fe254826f04de6472a9.jpg

Memang banyak sumber-sumber dari rasa iri atau cemburu, dan tetapi kamu harus mencari tahu penyebabnya. Cari alasan mengapa kamu memiliki perasaan tersebut. Sebelum dapat mengatasi rasa iri kamu dengan cara yang benar, kamu perlu mengetahui penyebabnya. Jika kamu merasa iri karena teman kamu mempunyai mobil baru, luangkan waktu untuk merenungkan penyebab kamu merasa iri.

4-f5ea7c3fbfc9017ad6d78842503156e7.jpg

Mungkin teman kamu baru saja mendapatkan pekerjaan baru, sementara kamu telah berbulan-bulan mengirimkan resume tetapi tidak berhasil. Ketika itu terjadi, itu seperti hidup kamu tidak beruntung dan menyedihkan, sementara orang lain sangat menakjubkan. Hargai apa yang kamu miliki dan hargai apa yang kamu punya yang tidak dimiliki oleh orang lain.

5-c82d1b15cde222245bd1362b25333253.jpg

Jika kamu tidak menangani kecemburuan atau iri hati kamu dengan baik, bisa jadi kamu akan lelah, stres dan kewalahan. Cemburu adalah respons stres yang berarti jika kamu sudah cemas dan kewalahan, kamu akan sangat merasakan itu lebih intens.

6-b1b4c2420543e0c81c9ab3bda026200d.jpg

Jika kamu semakin menutupi diri karena rasa iri kamu akan semakin terbawa perasaan. Perasaan dimana kamu tidak mau lagi bertemu, dan menghindari mereka. Jadi sebaiknya jangan terlalu dibawa perasaan atau dibawa serius. Tetaplah seperti biasanya, bermain dan berkumpul dengan mereka. Mungkin juga mereka bisa membantu kamu dalam kebosanan dan kejenuhan.

7-5bc3c674d45b0f1c6c6d6e44f3d4a0c9.jpg

Daripada kamu terus memikirkan dan membandingkan diri kamu dengan mereka, atau selalu berpikir negatif, lebih baik anggap sahabat kamu menjadi inspirasi kamu. Jika mereka mendapatkan pekerjaan yang baik pasti kamu juga bisa. Jika mereka hanya melakukan perjalanan di seluruh dunia, ubah mereka menjadi panutan wisata baru kamu. Berikan mereka ide-ide menarik bukan hanya duduk berdiam diri dan iri.

8-fcc97440bad2a863277d2ed5f9897df9.jpg

Menulis buku harian adalah cara yang tepat untuk mengekspresikan perasaan sekaligus mengatasi emosi negatif kamu. Menuliskan rasa iri kamu ke dalam buku harian mungkin dapat membantu kamu untuk memahaminya dengan lebih baik dan mulai mengatasinya.

9-c519241df9d577682d438046458f0d8a.jpg

Jika awal kamu memiliki perasaan cemburu kepada teman karena melihat apa yang dimilikinya lewat media sosial, tentu kamu harus mulai mengurangi intensitas menggunakannya lagi. Kamu boleh saja masih tetap aktif di media sosial, asalkan kamu memiliki mental yang kuat dan nggak mudah merasa iri maka tetap lakukanlah hal tersebut.

Namun, jika kamu adalah orang yang mudah cemburu dan iri, sebaiknya jangan terlalu sering untuk kepo akun media sosial teman-temanmu. Lebih baik luangkan waktu untuk merenungkan sikapmu itu. Cobalah tanya pada dirimu sendiri kenapa kalian memiliki perasaan cemburu dan iri yang berlebihan kepada temanmu sendiri.

BACA JUGA: Cemburu Temanmu Diambil Orang? Langkah Ini Bisa Balikin Persahabatan Kalian​

IDN Channels

Latest from Single