Apakah kamu memiliki kakak lelaki yang kadang membuat hidupmu lebih sulit? Eits, jangan dahulu menyesali jika kamu dilahirkan memiliki kakak lelaki yang seringkali membuatmu marah? Sebelum kamu makin naik darah karena kakak lelakimu itu, coba kamu pertimbangan 5 keuntungan memiliki kakak lelaki dalam hidupmu, terutama dalam hal mencari cinta.
1. Jadi ada yang protektif terhadapmu
Seberapa nyebalkannya kakak lelakimu itu, dia tetap kakakmu dan dia tidak ingin kamu disakiti. Sebagai pria, ia juga memiliki indera untuk melindungi adik perempuannya. Jadi, saat kamu mulai bertemu pria, dia akan jadi lebih sensi dan protektif karena ia ingin memastikan jika adiknya akan baik-baik saja.
2. Kekasihmu jadi akan lebih berhati-hati dengan hatimu dan tidak mudah dibohongi pria
Saat kamu bingung dengan kelakuan kekasihmu, kamu bisa bertanya langsung untuk meminta pendapat kakakmu. Dia akan mengerti tentang masalah pria. Kamu bisa dapat nasihat baik untuk masalah cintamu itu. Dia tidak berani menghancurkan hatimu, ia tahu apa yang akan menantinya jika ia melakukan hal itu. Kamu tidak akan jadi wanita yang mudah dibohongi para lelaki karena kamu sudah diajarkan lewat kakak lelakimu.
3. Kamu jadi lebih mengerti sifat asli para pria dan bisa meminta nasehat seputar pria
Pengalamanmu hidup bersama kakakmu itu akan membuatmu mengenal dengan baik, apa itu sebenarnya sifat para lelaki. Kamu jadi tahu apa yang mereka suka dan tidak. Dan pengetahuan ini akan berguna saat kamu punya pacar.
4. Kamu bisa ketularan game atau olahraga yang membuatmu memiliki banyak teman pria
Apakah ini sebuah keuntungan untukmu? Well, pada dasarya pria lebih suka dengan wanita yang suka akan hal yang mereka sukai juga. Berterima kasihlah pada kakamu yang sudah mengenalkanmu dengan game atau olahraga, karena ini akan jadi nilai plus untukmu di depan para pria. Mungkin inilah bonus yang paling asyik, kamu jadi bisa memiliki banyak teman pria karena kakakmu itu. Meski tidak harus jadi kekasih, namun dengan memiliki banyak teman pria itu seru lho, Bela!
5. Kamu bisa membandingkan kekasihmu dengan kakakmu
celebuzz.com
Jika kakakmu adalah standar untukmu dalam menilai seorang pria, kamu bisa memiliki takaran tersendiri apakah pria itu sudah masuk dan memenuhi standarmu.
Memang memiliki kakak pria yang terkadang membuatmu sebal, tapi jangan lupa berterima kasihlah pada mereka karena sembilan keuntungan di atas.