Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Apa Itu Staycation? Ini Arti, Manfaat, dan Perbedaannya dengan Liburan

Ternyata, staycation itu beda dengan vacation ya, Bela

Elga Windasari

Beberapa tahun belakangan ini kamu pasti sudah tidak asing lagi mendengar kata staycation. Banyak yang mengira staycation sama dengan liburan, hanya memiliki sebutan yang berbeda. Padahal, staycation dan liburan atau vacation itu berbeda, lho.

Lalu, mengapa saat ini lebih banyak orang yang memilih untuk staycation dibandingkan liburan? Apa manfaat yang dirasakan jika melakukan staycation? Berikut penjelasan mengenai apa itu staycation, manfaat, dan perbedaannya dengan liburan.

Apa itu staycation?

Dok. Traveloka

Menurut International Hotel Consulting Service, kata staycation berasal dari gabungan kata stay dan vacation yang artinya liburan di rumah.

Sementara Cambridge Dictionary menyebutkan bahwa staycation berarti artinya liburan di rumah atau dekat dengan rumah daripada ke tempat lain yang jauh.

Sederhananya, staycation adalah liburan di daerah tempat kamu tinggal atau tidak jauh dari situ, yang menawarkan kesempatan untuk menjelajahi semua hal yang ditawarkan layaknya liburan, seperti pemandangan yang indah serta penginapan yang nyaman.

Namun, staycation tidak selalu berarti menginap. Jika kamu tetap berada di rumah, tetapi menghabiskan waktu dengan menjelajahi berbagai tempat wisata di daerahmu dan mencoba hal-hal baru, sudah termasuk staycation.

Beda staycation dan vacation

mybanktracker.com

Berbeda dengan staycation, vacation adalah bentuk liburan atau istirahat dari jadwal sehari-hari. Perbedaan utama antara keduanya adalah di durasi. Liburan biasanya memakan waktu lebih lama dibandingkan staycation.

Ini karena saat liburan, kamu biasanya akan memiliki rencana untuk pergi dari satu tempat ke tempat lain, menjelajahi tempat-tempat baru, menyicipi rasa baru, dan melakukan banyak aktivitas lainnya.

Semua itu biasanya tidak bisa dilakukan hanya dalam waktu 1–2 hari, tetapi minimal lima hari. Itulah sebabnya vacation atau liburan lebih lama durasinya dibandingkan staycation.

Mengapa orang lebih memilih staycation?

freepik.com/ ArthurHidden

Ada beberapa alasan yang membuat orang lebih memilih melakukan staycation daripada liburan atau vacation, yaitu sebagai berikut.

  • Lebih terjangkau

Kamu bisa mencari penginapan murah atau yang sedang diskon, berkemah—yang sedang menjadi tren saat ini, atau hanya di rumah agar lebih murah.

  • Lebih sedikit traveling

Kamu tidak perlu menghabiskan waktu lama di jalan karena perjalanan ke tempat staycation hanya beberapa jam. Itulah mengapa banyak yang bilang staycation menjadi salah satu cara untuk membantu lingkungan.

  • Tak perlu memikirkan transportasi

Kalau kamu liburan, apalagi ke luar kota yang jauh atau bahkan ke luar negeri, transportasi menjadi hal terpenting kedua yang dipikirkan selain penginapan. Namun, dengan staycation hal itu tidak perlu dipikirkan.

Umumnya, banyak orang menggunakan kendaraan pribadi untuk staycation. Namun, jika tidak ada, maka bisa menggunakan transportasi publik karena staycation hanya dilakukan di daerah asal.

  • Hemat uang dan bantu ekonomi lokal

Selain menghemat uang karena kamu bisa mencari penginapan yang murah, kamu juga akan membantu mengisi kembali industri perhotelan dan penginapan di daerahmu setelah beberapa tahun yang sulit bagi bisnis lokal.

  • Ideal untuk istirahat sejenak

Jika kamu tidak punya banyak waktu untuk liburan, maka staycation sangat cocok untukmu. Apalagi jika kamu hanya bisa libur di akhir pekan, maka staycation adalah ide yang sempurna!

Manfaat melakukan staycation

freepik.com/ freepik

Ada banyak manfaat atau keuntungan yang dirasakan dengan melakukan staycation. Berikut ini beberapa di antaranya.

  • Memiliki waktu berkualitas bersama orang tercinta

Meski hanya sebentar, tetapi staycation sudah cukup untuk memberikan banyak kenangan berharga bersama orang tercinta. Apalagi biaya yang dikeluarkan tidak sebanyak liburan dan lebih sedikit stres.

  • Beristirahat di lingkungan baru yang menyegarkan pikiran

Meski rumah adalah salah zona nyamanmu, tetapi kamu juga bisa merasa bosan berada di rumah sepanjang waktu. Dengan menghabiskan waktu di tempat baru yang menyegarkan, bisa membuatmu segar kembali.

  • Menghemat waktu

Liburan ke tempat yang jauh menghabiskan lebih banyak waktu dibandingkan dengan staycation ke lokasi terdekat. Jadi, kamu memiliki lebih banyak untuk bersantai dan bersenang-senang, bukan di perjalanan.

Pilihan aktivitas staycation

freepik.com/ andrey.a.v

Seperti yang disebutkan di atas, staycation bisa dilakukan dengan menginap atau hanya berjalan-jalan di daerah tempat kamu tinggal. Berikut adalah beberapa pilihan aktivitas staycation yang bisa dilakukan.

  • Menginap di hotel

Carilah hotel yang dekat dengan tempat tinggalmu dengan harga yang kamu inginkan, lalu habiskan waktu staycation di sana. Gunakan fasilitas yang disediakan hotel, seperti kolam renang dan spa. Lalu, jangan ketinggalan breakfast time yang menyediakan berbagai jenis makanan.

  • Memanjakan diri di spa

Selain di hotel, banyak tempat spa yang menawarkan layanan full-day untuk memanjakan dirimu. Mulai dari massage, sauna, berendam air panas, hingga facial dan manicure-pedicure.

  • Wisata kuliner

Ada tempat makan baru yang sedang hits dan belum sempat kamu kunjungi? Ini saatnya untuk mencobanya! Carilah tempat-tempat makan anti-mainstream agar pengalaman wisata kulinermu lebih seru.

  • Bersenang-senang di taman rekreasi

Kapan terakhir kali kamu ke taman bermain? Kalau sudah lama tidak bermain ke sana, mungkin ini saatnya untuk bersenang-senang ke taman rekreasi atau taman bermain yang ada di kota asalmu.

  • Stay di rumah

Siapa bilang rumah tidak bisa menjadi tempat liburan? Bagi kamu yang malas keluar rumah, rumah jadi tempat sempurna untuk staycation. Ini bisa menjadi waktu yang tepat untuk menyelesaikan maraton seri atau buku yang belum kamu selesaikan.

Itulah penjelasan mengenai apa itu staycation, bedanya dengan vacation, dan alasan banyak orang lebih memilih melakukannya. Jadi, apakah kamu tim staycation atau vacation?

IDN Channels

Latest from Single