Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Kenali 5 Jenis Catcalling yang Sebenarnya Sering Wanita Alami

Pelecehan ada di mana-mana

Popbela.com

Sebagai wanita, kamu pernah mendapatkan catcalling nggak, Bela? Ya, seperti siulan, atau komentar laki-laki saat kamu sedang berada di jalan, sehingga membuat kamu tidak nyaman. Banyak yang menganggap jika itu hal biasa, hanya sekadar usil saat laki-laki menggoda wanita. Tapi tidak banyak yang tahu bahwa hal itu ternyata memiliki arti kecenderungan seksual.

Meskipun sepertinya sepele, hal itu menyebabkan wanita merasa direndahkan, seolah-olah mereka tidak ada nilainya. Untuk membuat kamu agar lebih berhati-hati, melansir dari Your Tango, Popbela akan memberitahu lima jenis catcalling yang pasti pernah kamu alami. Apa saja jenisnya?

1-cb6df48e5f25b0d291b6fd0cd2fcdb8b.jpg

Catcaller ini adalah satu-satunya yang mungkin akan kamu berikan senyuman canggung. Catcaller tipe ini akan mengatakan sesuatu seperti "Kamu cantik" saat berjalan di jalan. Mungkin mereka pikir dengan berkata seperti itu akan mencerahkan hari kamu, tapi itu ternyata malah membuat kamu merasa tidak nyaman, kan?

2-656a2fe6bce9255e2bcaad4d814ad106.jpg

Catcaller ini seperti orang yang paling tahu isi hati kita. Dia orang yang bilang "Senyum dong" atau "Jangan terlihat sedih." Jenis penggoda ini benar-benar membuat darah naik bagi siapa saja yang mendengarnya.

3-50ed5139d7082bbae542e5db6d763c73.jpg

Gangguan jenis catcaller selanjutnya adalah catcaller yang membunyikan klakson, bersiul, dan berteriak dari motor atau dalam mobil saat kamu sedang berjalan. Biasanya, orang yang melakukan ini tidak sendiri, ia berkelompok bersama teman-temannya, seperti orang-orang yang ingin diperhatikan. Kalau kamu mengalami kejadian seperti ini, jangan berikan tanggapan apapun kecuali kamu tetap melanjutkan jalan.

4-b19606805f9de8c998560971f6a2a163.jpg

Meski bisa dibilang salah satu yang terburuk dalam daftar, sebenarnya sangat lucu bagi orang-orang yang melakukan ini. Bagaimana tidak, niatnya ingin menggoda, tapi jika mereka tidak menerima tanggapan seperti yang mereka inginkan, mereka akan berubah dengan menghina kamu. Seperti, “Hai cantik, bolehkah aku minta nomormu?” ketika kamu menjawab dengan sopan, “tidak”, jawaban yang akan kamu dapatkan malah hinaan dari mereka. Kamu pernah mengalaminya nggak, Bela? Jenis catcaller ini jelas menakutkan karena nada bicara mereka yang cepat berubah.

5-a8823367dba65a56c57475c5033351b7.jpg

Meskipun mungkin tidak termasuk dalam kategori catcaller, jenis penggoda ini akan mendekati kamu di jalan untuk memberikan tawaran mengantar pulang atau membantu kamu sampai ke tempat tujuan. Bahkan, jika kamu sudah bilang “tidak, terima kasih”, kadang mereka tetap bersikeras dan berjalan untuk mengikuti kamu beberapa langkah.

Ada yang pernah mengalami seperti cerita-cerita di atas? Kalau pernah, kamu yang mana, Bela?

Penulis: Anisa Indraini

BACA JUGA: 5 Topik Mengenai Seks yang Harus Kamu Bahas Bersama Pasangan

IDN Channels

Latest from Single