Pick me girl merupakan salah satu istilah yang lagi populer di media sosial belakangan ini. Pick me girl sendiri diartikan sebagai seorang perempuan yang akan melakukan apa saja demi mendapatkan perhatian atau penerimaan, utamanya dari laki-laki.
Seorang pick me girl juga kerap merasa dirinya berbeda dan istimewa dari perempuan lainnya, bahkan sampai merendahkan mereka.
Nah, untuk mengetahui ciri dari seorang pick me girl dengan lebih jelas, berikut Popbela rangkum ulasannya untukmu.
1. Menganggap dirinya berbeda dari perempuan lainnya
Ciri pertama dari seorang pick me girl ialah kerap menganggap dirinya berbeda atau lebih istimewa dari perempuan lainnya. Biasanya, dia akan merendahkan perempuan lain, entah dengan cara mempermalukan atau bergosip di belakang mereka.
Seorang pick me girl juga paling anti untuk memiliki hobi atau minat yang terkesan feminin, sebab kebanyakan perempuan memiliki hal ini. Sebaliknya, dia akan memilih untuk menyukai hobi yang terkesan maskulin agar terlihat berbeda.
Namun, bukan berarti semua perempuan yang menyukai hobi maskulin itu pick me girl, ya, Bela. Sebab, pick me girl menyukai minat yang terkesan maskulin semata-mata hanya untuk menarik perhatian laki-laki.
2. Kerap memberi komentar negatif terhadap perempuan lain
Seorang pick me girl kerap memberikan komentar negatif terhadap pilihan perempuan lain. Sesederhana makanan atau minuman yang mereka sukai, pakaian yang mereka gunakan, hingga laki-laki yang mereka kencani.
Intinya, apa pun yang perempuan lain lakukan atau kenakan, nggak akan luput, deh, dari komentar negatif seorang pick me girl!
3. Selalu membela laki-laki apa pun situasinya
Selanjutnya, pick me girl akan selalu membela seorang laki-laki, terlepas dari situasi atau kondisinya. Misalnya, jika ada seorang perempuan mengatakan dia pernah diperlakukan semena-mena oleh laki-laki, pick me girl malah menjatuhkannya.
Daripada berempati tentang apa yang dialami perempuan lain dan memberi dukungan, pick me girl secara mutlak berpihak kepada laki-laki.
4. Melakukan segala hal untuk mendapat titel perempuan idaman
Seorang pick me girl akan melakukan hal apa pun demi mendapatkan titel perempuan idaman. Tentu saja, segala usaha ini lagi-lagi dilakukan untuk menarik perhatian laki-laki yang berada di sekelilingnya.
Dari menyukai hobi yang biasa laki-laki sukai, hingga berpakaian sesuai dengan keinginan laki-laki, seorang pick me girl akan berusaha maksimal agar dialah yang terlihat paling berbeda menurutnya di antara perempuan lain di mata laki-laki.
5. Hanya berteman dengan laki-laki
Sebenarnya, kita bisa bebas memilih untuk berteman dengan siapa pun, baik itu dengan perempuan ataupun laki-laki. Namun seorang pick me girl akan memilih untuk berteman dengan laki-laki, ketimbang dengan perempuan. Biasanya, dia akan mengaku kesulitan untuk berteman dengan perempuan.
Lagi-lagi nggak semua perempuan yang memiliki teman dekat seorang laki-laki itu pick me girl. Sebab, tujuan pick me girl berteman dengan laki-laki adalah untuk menunjukkan bahwa ia berbeda dibandingkan perempuan lainnya.
Jadi itulah 5 ciri dari seorang pick me girl. Bagaimana menurutmu, Bela?