Berpisah dengan orang terkasih merupakan sesuatu yang berat. Apalagi jika hubungan kalian sudah terjalin lama. Pasti banyak kenangan dan mimpi yang ingin diwujudkan bersama. Terkadang, dari perpisahan membuat kita tersadar, apakah dia memang jodoh kita atau bukan.
Perpisahan juga merupakan suatu pelajaran ke depannya agar kita nggak mengulang kesalahan yang sama. Setelah berpisah, beri kamu waktu untuk berpikir, apakah memang mantanmu patut kamu perjuangkan atau nggak. Jika yakin ingin balikan, kamu bisa coba tips berikut.
Jangan sekali-kali mengumbar kekurangan mantan pasangan di media sosial ya, Bela. Jika demikian, dijamin jarak antara kalian berdua akan semakin menjauh. Dampaknya, kalian akan menjadi saling membenci.
Cukup menangis dan utarakan kesedihanmu pada orang-orang terdekatmu. Berikan dirimu beberapa hari untuk bersedih. Setelah cukup, yakinkan dirimu bahwa jika memang jodoh pasti akan bersama. Hindari memohon-mohon untuk balikan ya, Bela. Hal tersebut bisa melukai harga dirimu.
Mungkin kamu butuh beberapa hari untuk menyendiri. Nggak apa-apa, Bela. Biarkan dirimu menyembuhkan hatimu sendiri. Tapi jangan terlalu lama. Setelah itu, tetaplah pergi bermain bersama sahabatmu. Jangan terlalu lama sendirian juga karena hal tersebut bisa membuatmu terlalu banyak berpikir dan makin bersedih. Ujung-ujungnya kamu akan menyalahkan dirimu sendiri.
Mungkin putusnya kemarin merupakan jalan Tuhan untuk memberikanmu pelajaran. Waktunya evaluasi diri. Bisa jadi ada beberapa karakter darimu yang harus kamu rubah dan telah menyakitinya. Selain meng-upgrade diri, kamu juga bisa mengupgrade fisikmu. Rajinlah merawat diri dan berolah raga. Jika sudah cantik luar dalam, bukan hanya mantanmu yang akan tertarik, bisa jadi jodohmu kelak yang tertarik.
Salah satu cara untuk membuatnya cemburu adalah mengunggah atau menunjukkan bahwa dirimu seolah-olah tengah dekat dengan seseorang. Sudah naluri laki-laki jika ia nggak mau tersaingi dan merasa tertantang. Melihat dirimu dekat dengan yang lain membuatnya tertarik untuk mendekatimu lagi.
Jangan langsung memberikan lampu hijau ya, Bela. Santai saja. Lihatlah apakah ia mendekatimu karena memang masih sayang padamu atau karena nafsu saja nggak mau kalah.
Banyak yang menghindari mantan ketika berpapasan. Bahkan kalian saling menghindar. Jika kamu memang ingin balikan dengan mantan, maka hadapilah dengan tenang. Buat suasana yang asyik seolah-olah nggak ada yang terjadi di antara kalian. Tunjukkan bahwa kamu sudah lebih dewasa dan lebih baik lagi.
Hindari juga menyindir apa yang telah sebelumnya terjadi yang menyebabkan kalian putus. Dia akan melihatmu berubah dan kamu seperti tampak baru.