Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ketahui 5 Karakter Cewek yang Disukai Cowok Korea

Siap punya cowok orang Korea, Bela?

Amalia Azizah

Ketika mendengar kata Korea, yang terlintas adalah drama serta pariwisatanya. Bagaimana tidak, Korean wave sekarang sudah mendunia. Hal tersebut memang bisa terwujud atas dasar dukungan pemerintah, warga negaranya serta industri hiburan yang sangat memperhatikan kualitas karyanya. Nggak heran, untuk menjadi idola saja banyak sekali persyaratannya serta training-nya. Bahkan ada, yang jika sudah menjadi idola, dia harus mendedikasikan hidupnya untuk menghibur para penggemarnya. Ada yang sampai tidak pulang ke rumah atau bertemu keluarganya saking sibuk latihan serta debut. 

Dilansir dari Drama Fever, sebuah survei baru-baru ini membahas tentang kriteria cewek yang membuat cowok Korea jatuh cinta memngungkapkan beberapa hal.

1-mata-aura-19e519673f6d25db6b1b4c8398837687.jpg

Mata adalah jendela hati. Sebagai jendela hati, dengan melihat mata, kita seolah dapat melihat apa yang tercermin di matanya. Nggak jarang, jika orang yang berbohong enggan menatap orang yang dibohonginya. 

Cowok Korea menyukai perempuan dengan mata yang bulat dan bersinar. Nggak salah, banyak orang yang memerlakukan anggota tubuh ini secara istimewa. Disamping itu, mata juga memiliki aura berbeda di setiap orang. Salah satu cara agar mata kita selalu memancarkan aura yang khusus dan indah, maka kita juga harus memperbaiki dulu apa yang tercermin dari sana yakni hati kita. Dengan begitu, inner beauty kita akan terpancar di mata kita.

2-suara-80c980c7cf2f6c14aaf6fd294c9336ce.jpg

Jika kebanyakan kalian menonton drama Korea dengan tokoh utama sang wanita yang urakan atau sering bicara kasar dengan suara lantang dan suka membangkang, di kehidupan aslinya, cowok Korea sangat menyukai wanita yang memiliki suara yang lemah lembut dan menenangkan. Hal itu bisa membuat mereka jatuh cinta. Coba kalian perhatikan gaya bicara para artis wanita Korea, banyak tersenyum malu serta intonasi suaranya lembut dan menenangkan.

3-bahasa-868a7b4f6b1830053aa6f9ce8022fe68.jpg

Ini merupakan poin tambahan pastinya jika kita bisa berbicara bahasa Korea akan memberikan peluang lebih besar. Tidak banyak orang Korea bisa berbahasa Inggris. Untuk itu, sebagai cara berkomunikasi dengan orang Korea, kita juga harus belajar bahasa Korea. Kamu bisa memulai belajar bahasa Korea dari YouTube atau jika ingin serius, bisa belajar di tempat kursus bahasa Korea.

4-cara-bicara-28f53914cc42e6813ee5e6908c8877f5.jpg

Tradisi Korea menjunjung sopan santun. Nggak heran jika wanita yang anggun dan sopan sangat disukai cowok Korea. Kita bisa melihat gaya berbicara yang anggun seperti Song Hye Kyo dalam serial Endless Love atau Yoon Eun Hye dalam Princess Hours, bahkan di serial Princess Hour ini, Shin Chae Kyung (Yoon Eun Hye) harus belajar private manner agar memiliki sikap anggun dan karakter berkebangsawanan.

5-pekerja-keras-6f38828a42af6c9560c53dceab3e964b.jpg

Semua orang juga mengakui, bagaimana cara wanita Korea dalam merawat wajah serta tubuh. Karena bagi mereka, penampilan sangatlah penting, Bela. Hasil tubuh yang sempurna serta kulit yang mulus bukanlah perkara mudah dan perlu proses panjang. Tentu mereka bekerja keras untuk mendapatkan hasil seperti itu. Selain itu, kerja keras wanitanya juga terlihat dari caranya meniti karier dan menggapai mimpi. 

Cowok Korea sangat menghargai para wanita pekerja keras dan optimis. Jika kita bercermin dari drama, banyak sekali para tokoh utama cowok yang kaya raya jatuh cinta pada gadis biasa namun pekerja keras.

BACA JUGA : Ketahui 10 Gaya Pacaran yang Berlaku di Korea Selatan

IDN Channels

Latest from Single