Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini Bedanya Menjalani Puasa Saat Single dan Punya Pacar

Kamu yang mana?

Ajeng Dwi Damarasri

Siapa yang tak senang menyambut datangnya Ramadan? Tak peduli sendiri atau berpasangan, setiap umat Muslim pasti telah menunggu bulan suci yang dianggap penuh berkah. Selain melaksanakan kewajiban beribadah, banyak hal yang bisa kamu lakukan hanya di bulan puasa lho, Bela. Meski sama-sama mencari pahala, ternyata single atau memiliki kekasih memiliki perbedaan dalam menjalaninya. Apa kamu juga merasakannya?

1-09d70476f7018ce40c524c1fe747a0c2.jpg
 

Saat single, kamu sering melewati waktu sahur karena tak ada yang mengingatkan. Selain mengantuk, kamu pun tak nafsu makan saat melihat menu sahur yang sederhana dan membosankan. Sebaliknya saat memiliki pasangan, kamu tak perlu khawatir kesiangan karena si dia akan terus menghubungi kamu hingga terbangun. Suntikan semangat darinya juga berhasil membuat kamu bersemangat melahap makanan di tengah malam.

2-691d271cfa6e76b68cb78a33b4e45012.jpg
 

Akui saja, godaan terberat untuk batal puasa saat single hanyalah sebatas es teh dingin di siang hari. Kamu dapat menghadapinya dengan berwudhu dan shalat untuk membuat tubuh kembali segar. Bila memiliki pasangan, kamu justru akan tergoda untuk menghalau nafsu pada pasangan. Jangankan bersentuhan, pikiran pun harus tetap kamu jaga untuk selalu bersih!

3-abbce3cc2d965214091cebaef81a11b4.jpg
 

Menunggu adzan Maghrib biasanya diisi dengan melakukan berbagai aktivitas yang berguna. Saat single, kamu bisa menghabiskan waktu dengan melakukan kegiatan sosial bersama teman-teman atau membuat takjil bersama keluarga. Sedangkan saat memiliki pasangan, kamu bisa pergi ke mall sekadar nonton atau window shopping bersama!

4-b1b85e87df266590e4a94237847581b1.jpg
 

Kenyang setelah berbuka puasa, alangkah baiknya bila kamu melanjutkan ibadah dengan shalat Tarawih. Bagi yang tak memiliki pasangan biasanya akan pergi bersama teman atau tetangga untuk melakukan shalat jamaah di mesjid terdekat. Berbeda dengan yang memiliki pasangan, mereka akan memilih untuk melaksanakan shalat berjamaah dengan pergi bersama. Meski berada pada saf yang berbeda, tetap saja si dia akan terasa sebagai imamnya.

5-85000cb28162b514c6ffc5f33dcfb1f0.jpg
 

Perbedaan paling jelas terlihat saat bulan Ramadan sudah memasuki minggu terakhir. Meski senang telah melewati bulan Ramadan, namun terselip sedikit rasa malas untuk menghadiri perayaan bersama keluarga besar. Rasanya harus sudah menyiapkan jawaban bila om dan tante bertanya mengenai ‘calonnya’. Bagi yang memiliki pasangan, Idul Fitri justru menjadi hari raya yang paling ditunggu-tunggu. Mereka bisa membawa pasangannya untuk bersilaturahim dan berkenalan dengan keluarga besar. Jadi ada kesempatan buat mendapat restu nih.

BACA JUGA: Harus Kuat Mental, Inilah Tantangan yang Dihadapi Jomblo Saat PDKT

IDN Channels

Latest from Single