Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Bikin Baper! 7 Pasangan Kolaborasi Idol K-Pop yang Paling Romantis

Berhasil membuat pendengar baper

Adinda Tasya Mutiara

Korean Pop atau K-Pop menjadi salah satu genre musik populer bagi kalangan muda. Industri musik tersebut selalu menghasilkan karya yang berhasil membuat para pendengarnya takjub. Bahkan, mereka juga melakukan kolaborasi dengan sesama idol agar menarik lebih banyak penggemar.

Salah satu kolaborasi yang selalu dinanti adalah duet antara idol K-pop perempuan dan laki-laki. Hal ini menjadi sangat menarik lantaran adanya aturan kencan yang membuat banyak idol lawan jenis takut untuk berinteraksi. Sehingga, duet menjadi momen yang ditunggu untuk melihat chemistry para idol.

Kali ini Popbela telah merangkum kolaborasi pasangan idol K-pop yang paling romantis dan menggemaskan. Siapa saja mereka? Yuk, simak daftar selengkapnya di bawah ini.

1. Punch dan Chanyeol 'EXO' - "Stay with Me"

Soompi.com

Lagu ini sudah sangat familier karena dijadikan soundtrack sebuah drama paling hits di Korea Selatan berjudul Goblin. Di lagu "Stay with Me" ini, Punch melakukan kolaborasi dengan salah satu member 'EXO', yakni Chanyeol. 

Perpaduan suara keduanya berhasil membuat siapa saja yang mendengarkannya terharu. Apalagi chemistry yang mereka ciptakan mampu menggaet semua yang melihat MV tersebut terbawa perasaaan.

2. Suzy dan Baekhyun 'EXO' - "Dream"

Soompi.com

"Dream" merupakan kolaborasi antara dua idol K-pop ikonik dengan melodi jazz yang halus. Suara Suzy dan Baekhyun terdengar saling melengkapi satu sama lain dengan sempurna dan berhasil membuat banyak pendengar meleleh.

Tak hanya suara, chemistry keduanya saat menyanyikan lagu tersebut secara tiba-tiba terbentuk kuat. Pandangan mata serta lemparan senyum antara Suzy dan Baekhyun seketika menciptakan momen romantis.

3. Dowoon dan Song Heejin - "Out of The Blue"

Youtube.com/DAY6

Tetap mengusung lantunan musik Jazz, "Out of The Blue" menjadi karya solo pertamanya Dowoon. Lagu ini terdengar sangat manis dan halus, suara keduanya pun bersatu dengan sempurna.

Dalam MV, Dowoon yang  bernyanyi sambil main drum itu berhasil membangun chemistry yang kuat dengan Heejin. Tatap mata mereka saat bernyanyi secara langsung membuat penonton jatuh cinta.

4. IU dan G-Dragon - "Palette"

Soompi.com

IU dan G-Dragon adalah dua idol ikonik, duet mereka tentunya sangat membuat penggemar penasaran. Mereka berhasil menyatukan perbedaan, IU dengan suara ringan dan halusnya, sementara G-Dragon dengan ciri khas rap yang membuat banyak penggemar takjub saat mendengarkan lagu  harmonis tersebut.

5. IU dan Suga 'BTS' - "Eight"

Soompi.com

"Eight" merupakan  kolaborasi menakjubkan dari IU. Kali ini, lU mengajak Suga 'BTS' sebagai teman duetnya. Melodi lagu tersebut terdengar sangat santai dan ringan, sehingga cocok untuk didengarkan dalam situasi yang tenang.

Dengan vokal IU yang sempurna dan bagian rap ritmis Suga yang keren, lagu ini menjadi salah satu kolaborasi K-pop yang berhasil menduduki tangga lagu. Selain itu, chemistry mereka juga dinilai sangat menggemaskan.

6. IU dan V 'BTS' - "Love Wins All"

Twitter.com/wordsbyIU

Pada MV "Love Wins All", IU dan V 'BTS' tampil sebagai pasangan muda, mereka berusaha menyelamatkan diri sekaligus bertahan usai mengalami kondisi yang hancur. Awalnya,  mereka tampil dengan penampilan yang penuh luka, hingga akhirnya mereka menemukan camcorder misterius yang mengubah penampilan mereka seperti sedia kala.

Pasangan yang satu ini pun terlihat melupakan keresahan sejenak dan menikmati waktu bersama seolah bencana yang menghampiri mereka tak pernah ada. Akting keduanya pun dinilai sangat bagus dan berhasil membuat penggemar takjub. Apalagi, perpaduan suara mereka yang terdengar sangat serasi sekali.

7. Younha dan RM 'BTS' - "Winter Flower"

Lagu ini merupakan proyek album kolaborasi BTS yang populer. Saat mendengarkan "Winter Flower", secara tidak langsung merasa seperti sedang menyimak percakapan mendalam antara dua sejoli.

Lirik ini dibuat RM BTS yang memang terkenal filosofis dan penuh makna. Maka, tak heran jika "Winter Flower" memiliki lirik dan MV yang berhasil membuat penggemar baper dengan suara serta interaksi keduanya.

Itulah kolaborasi idol K-pop paling romantis karena kekuatan chemistry mereka. Mana nih kolaborasi yang paling kamu sukai?

IDN Channels

Latest from Single