5 Cara Mengatur Napas Selama Berhubungan Seks dengan Pasangan

Bikin rileks sampai klimaks!

5 Cara Mengatur Napas Selama Berhubungan Seks dengan Pasangan

Ada begitu banyak hal yang harus kamu lakukan agar aktivitas seksual bersama suami memuaskan untuk satu sama lain. Misalnya seperti mandi, mengganti seprai, hingga makan malam romantis. Bahkan nggak jarang, muncul keinginan untuk menghabiskan malam panjang nan panas di sebuah hotel, bukan? Alhasil, persiapan yang kamu lakukan jadi semakin melelahkan dan bikin repot!

Kendati demikian, jangan pernah lupakan latihan pernapasan ketika berhubungan seksual dengan pasangan, ya. Meski terkesan nggak begitu penting, faktanya hal ini dapat membantu kamu agar lebih rileks dan bertahan lebih lama saat bercinta.

Nggak percaya? Coba terapkan dengan beberapa cara mengatur napas selama berhubungan seks berikut ini. Rasakan manfaatnya, Bela!

1. Pakai teknik pernapasan otot

5 Cara Mengatur Napas Selama Berhubungan Seks dengan Pasangan

Ketika berhubungan seks, ada baiknya jika kamu bernapas dengan menggunakan teknik pernapasan otot. Pada dasarnya, yang perlu kamu lakukan adalah menarik napas dalam-dalam. Namun, teknik pernapasan otot akan melibatkan lebih banyak bagian dasar panggul beserta otot lainnya yang membentang di antara tulang ekor dan tulang kemaluan.

Otot pada bagian tersebut merupakan otot yang sama yang berkontraksi ketika nantinya orgasme berlangsung. Sehingga, ritme pernapasan kamu jadi lebih teratur dan nggak mudah terengah-engah.

2. Bernapaslah dalam-dalam

Bernapas dalam-dalam merupakan salah satu hal yang paling direkomendasikan guna mengatur pernapasan selama berhubungan seksual dengan pasangan. Meski demikian, tetap fokuskan diri pada alat kelamin sebagai pusat kenikmatan, ya. Hal ini dapat meningkatkan gairah kamu dan membuatmu lebih cepat untuk mengalami orgasme, lho.

3. Hindari menggunakan teknik pernapasan dangkal

Idealnya, akan lebih baik apabila seseorang menarik napas dalam-dalam ketika tengah berhubungan seks. Bernapas lebih dalam dapat membantu kamu mencapai klimaks yang mendalam, lho. Namun faktanya, kebanyakan orang sering kali menggunakan pernapasan dangkal. Padahal, dengan melakukan ini kamu akan lebih sulit untuk mendapatkan pengalaman bercinta yang memuaskan! Maka dari itu, ingatlah selalu untuk tak menggunakan pernapasan dangkal, ya.

4. Bernapas melalui hidung saja

Jangan sesekali mencoba bernapas melalui mulut saat sedang berhubungan seksual! Hal ini hanya akan membuatmu cepat lelah dan nggak bertahan lebih lama ketika bercinta. Oleh karenanya, kamu disarankan untuk mengambil napas dengan menggunakan hidung saja. Selain dapat membawa lebih banyak oksigen ke dalam tubuh, bernapas dengan hidup dapat memberikan rasa alami dari oksida nitrat serta melibatkan inti dan dasar panggul dengan cara yang berbeda. Nggak percaya? Buktikan sendiri, deh.

5. Ambil dan buang napas dengan tenang

Tentu saja, kunci untuk tetap tenang adalah dengan mengambil napas dalam-dalam. Namun, lakukan secara perlahan dan jangan terburu-buru, ya. Apabila tidak, sesi bercinta kamu bakal jadi taruhannya, lho. Bernapas dengan cepat akan membuat kamu mudah terengah-engah. Akibatnya, performa seks jadi nggak maksimal dan bikin pasangan sulit untuk terpuaskan. Nggak ingin hal ini terjadi, bukan?

Nah, itulah kelima tips dan cara tepat untuk mengatur pernapasan selama berhubungan intim dengan pasangan. Semoga informasi ini bermanfaat untuk keharmonisan kamu dalam hidup berumah tangga, ya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved