Pernikahan menjadi salah satu acara yang ditunggu-tunggu oleh semua pasangan. Karena sejak hari itu, kamu dan pasangan akan menjalin kehidupan bersama berdua. Dari akad hingga resepsi akan menjadi hari yang panjang untukmu, terlebih lagi jika ada beberapa rangkaian prosesi adat yang harus dijalani. Apakah siap untuk malam pertama?
Faktanya, survei yang dilakukan oleh The Vow terhadap 3.030 orang, 52% mengatakan mereka nggak melakukan hubungan seks di ‘malam pertama’. Banyak alasan hal ini terjadi dari pihak perempuan dan laki-laki.
Nah, inilah beberapa alasan mengapa seks di malam pertama jarang dilakukan.
1. Langsung tidur
Banyak alasan kecapekan dari para pengantin baru. Banyaknya serangkaian adat dan acara membuat mereka nggak memikirkan hubungan seks di malam pertamanya. Mereka lebih memilih untuk beristirahat tidur dan melakukannya di hari berikutnya.
2. Memilih quickie
Karena keterbatasan waktu beberapa pengantin baru justru ‘memulai’ pengalaman seks mereka dengan quickie. Yaps, hal ini dilakukan karena waktu resepsi di malam hari dan nggak memungkinkan mereka untuk berlama-lama untuk bercinta. Quickie bisa dilakukan di kamar mandi hotel sambil menikmati shower yang sedang mengalir.
3. Membuka amplop
Hal ini terdengar konyol, tapi inilah yang lebih sering terjadi di Indonesia. Di acara pesta pernikahan ada tradisi untuk memberikan kado ataupun amplop untuk pengantin. Setelah selesai acara inilah, pihak keluarga dan pengantin membuka isi kado dan amplop yang diberikan.
4. Melakukan pizza party bersama keluarga
Saat di pernikahan adalah momen di mana keluarga besar berkumpul. Beberapa pasangan mungkin melakukan ini, pizza party bersama keluarga. Dengan membeli berbagai aneka rasa pizza dan memakannya bersama sambil bercerita bersama, bisa menjadi ajang untuk melepas rasa rindu.
5. Reuni bersama sahabat
Selain keluarga, pernikahan juga menjadi ajang reuni untuk sahabat terkasih. Mereka yang sudah berada di kota berbeda akan bertemu di pesta pernikahan sang sahabat. Inilah yang biasanya digunakan untuk ajang reuni, bisa dilakukan di hotel ataupun sekadar minum ringan di malam harinya.
6. Menyiapkan untuk pagi harinya
Morning sex memang nggak ada duanya, hal ini bisa menjadi alternatif bagimu yang kelelahan di hari H. Kamu bisa tidur dengan lingerie-mu yang indah untuk mempersiapkan pagi hari dengannya di sesi panas nanti. Hal ini juga membuatnya untuk memulai karena terbangun dengan perempuan seksi di sampingnya.
7. Sedang haid
Tidak jarang juga pengantin yang tidak bisa melakukan hubungan seks di malam pertama, karena si pengantin perempuan sedang haid. Kalau sudah begini, mau nggak mau kamu harus menunggu, deh. Tapi nggak usah khawatir, karena kamu masih tetap bermesraan dengan pasangan, kok.