Orgasme menjadi salah satu tujuan ketika berhubungan intim dengan pasangan. Namun, tak banyak yang mengetahui bahwa orgasme pada perempuan itu cukup berbeda dengan yang dialami laki-laki. Apakah kamu sudah mengetahui apa saja fakta orgasme pada perempuan, Bela? Jika belum, yuk ketahui 9 fakta orgasme perempuan yang dilansir dari laman Womans Day berikut ini!
1. Perempuan lebih sulit alami orgasme
Bela, apakah kamu pernah merasakan kesulitan mencapai orgasme? Eits, tapi jangan pernah menyalahkan dirimu karena sulit mencapai titik klimaks, ya. Berdasarkan sebuah penelitian, 10-40% perempuan sulit alami orgasme. Jika sudah begini, ada baiknya untuk memperbaikinya dengan stimulasi klitoris dan terapi medis lainnya.
2. Membutuhkan lebih dari 20 menit untuk bisa orgasme
Bukan rahasia umum lagi jika perempuan memerlukan waktu lebih lama untuk klimaks dibandingkan dengan laki-laki. Bahkan sebagian besar perempuan membutuhkan waktu paling sedikit 20 menit untuk bisa mencapai klimaksnya. Meski terbilang lebih lama, tapi laki-laki akan merasa puas jika berhasil membuat pasangannya orgasme, lho.
3. Nggak perlu berpura-pura
Dari sebuah studi terbaru, 80% perempuan memalsukan orgasmenya. Alasannya beragam. Ada yang karena ingin membuat pasangannya merasa "berhasil", atau mungkin karena tak ingin berlama-lama melakukan aktivitas seksual Kebiasaan memalsukan orgasme ini harus dihentikan, karena hal ini justru membuat laki-laki malas memahami pasangannya.
4. Orgasme bisa mengurangi rasa sakit
Lisa Stern, R.N., praktisi perawat untuk Planned Pararenthood di Los Angeles mengatakan jika orgasme bisa meringankan semua jenis rasa sakit, seperti rasa sakit karena radang sendi atau sakit setelah operasi. Hal ini bisa terjadi karena selama orgasme, tubuh akan melepaskan oksitosin, yakni hormon yang bisa merelaksasi dan menjaga emosi positif. Kamu pernah membuktikan hal itu nggak nih, Bela?
5. Penting untuk bisa menemukan G-spot kamu
Sudah sejak lama diketahui bahwa area genitalia perempuan mengandung ujung saraf yang lebih banyak, sehingga perempuan lebih lama dan lebih kuat alami orgasme. Lokasi G-spot ini bisa berbeda antar perempuan, namun seringkali berada di vagina. Maka dari itu, penting mengetahui di mana area G-spot kamu agar bisa lebih mudah mencapai titik klimaks.
6. Orgasme bisa terjadi tanpa G-spot
Menemukan titik G-spot memang bisa mempercepat orgasme pada perempuan, tapi itu juga tidak menandakan kalau tanpa G-spot perempuan tidak bisa orgasme. Jadi jangan stres hanya karena belum menemukan G-spot, ya. Nikmatilah hubungan intim yang kamu lakukan bersama pasangan dengan bahagia.
7. Orgasme tidak akan terhambat oleh kondom
Tidak sedikit orang yang mengira jika seks akan terasa lebih baik tanpa kondom, alasannya karena orgasme lebih terasa. Padahal pendapat ini salah, lho. Debby Herbenick, Ph.D., ilmuwan peneliti dari Indiana University memaparkan fakta bila kondom dapat membantu pasangan lebih banyak waktu saat berhubungan intim. Dengan kondom, laki-laki tidak harus cepat-cepat menarik penis lebih cepat karena takut ejakulasi dini. Jadi, tak perlu khawatir susah orgasme karena memakai kondom, ya.
8. Orgasme bertambah seiring dengan usia
Usia seringkali menjadi alasan akan ketidakmampuan untuk melakukan berbagai hal, tapi hal itu tidak terjadi pada kehidupan intimmu. Debbt Herbenick mengatakan jika bertambahnya usia akan meningkatkan kualitas serta frekuensi orgasme.
Menurutnya, semakin bertambahnya usia, perempuan juga akan mempunyai pengalaman lebih dalam berhubungan, percaya diri yang tinggi, dan tak takut berbicara apa yang diinginkannya. Jadi dia akan terasa lebih santai dan bisa lebih banyak melakukan orgasme.
9. Menggabungkan cara dalam berhubungan intim
Ketika kamu mengalami orgasme di saat hubungan intim, cobalah untuk melakukannya dengan cara yang berbeda. Gabungkanlah berbagai cara untuk meningkatkan kemungkinan orgasme, misal melakukan hubungan melalui vaginal dengan oral, atau lainnya. Sebab, orgasme tak hanya dapat dicapai melalui penetrasi, tapi juga bisa dengan aktivitas seksual lainnya.
Jangan pernah malu berbicara orgasme dengan pasangan. Karena hubungan intim bukan hanya masalah pasangan saja yang puas atau kamu yang puas, tapi keduanya. Siap melakukannya malam ini, Bela?
Disclaimer: Artikel ini sudah diterbitkan di laman IDN Times dengan judul "9 Fakta tentang Orgasme pada Perempuan yang Harus Kamu Ketahui"