Siapa yang tidak ingin disebut sebagai seorang pencium yang baik? Namun, selain mencari tahu bagaimana caranya untuk menjadi pencium yang baik, kamu juga harus tahu apa saja yang harus dihindari.
Dengan menghindari beberapa kesalahan dalam berciuman, ini dapat secara signifikan meningkatkan pengalaman berciuman dengan pasangan dan memastikan bahwa kalian berdua menikmati momen intim tersebut.
Jadi, kesalahan apa yang harus dihindari saat berciuman dengan pasangan? Ini daftarnya.
1. Overthinking
Dalam semua hal, overthinking atau terlalu banyak berpikir memang tidak baik. Apalagi saat berciuman. Ini dapat menyabotase ciuman yang berpotensi baik.
Ketika kamu terlalu fokus dan berusaha agar ciuman menjadi sempurna, kamu mungkin malah kehilangan ritme alami dan spontanitas yang membuat ciuman menyenangkan.
Overthinking bisa membuat pengalaman magis saat berciuman terputus karena kamu tidak menikmatinya.
Kuncinya adalah bersantai dan membiarkan ciuman terjadi secara alami. Hal ini memungkinkan hubungan emosional dan fisik untuk membimbingmu.
2. Kurang kesadaran
Jangan remehkan pentingnya memperhatikan kebutuhan pasangan selama ciuman.
Ciuman bukan hanya tentang apa yang kamu inginkan, tetapi juga apa yang pasangan inginkan. Jika dia tampaknya lebih memilih pendekatan yang lebih lembut, ikuti alur darinya.
Salah satu cara menjadi pencium yang baik adalah menyadari sinyal-sinyal kecil dari pasangan ini dan menghormatinya.
Lagi pula, ciuman seperti jalan dua arah. Empati menjadi teman terbaik untuk memastikan kamu dan pasangan sama-sama bersenang-senang.
3. Tidak menjaga kebersihan mulut
Melewatkan sesi menyikat gigi atau menjaga kebersihan mulut secara keseluruhan dapat mengubah pengalaman ciuman yang luar biasa menjadi seperti mimpi buruk.
Lagi pula, kebersihan mulut yang baik bukan hanya tentang kesehatan, tetapi juga menunjukkan kepada pasangan bahwa kamu peduli untuk terlihat segar dan bersih di depan semua orang, khususnya dirinya.
Ini adalah langkah dasar, tetapi sangat penting untuk menjadi pencium yang baik.
4. Terburu-buru
Jika kamu melakukan ini saat berciuman, kamu seperti melewatkan hidangan pembuka dan melompat langsung ke hidangan utama. Artinya, kamu akan kehilangan semua kelezatan dari hidangan pembuka!
Saat kamu melakukan kontak mata dengan pasangan sebelum berciuman, di situlah keajaiban dimulai. Jika melakukannya terlalu cepat, kamu mungkin kehilangan isyarat apakah pasangan sudah benar-benar siap atau belum.
Perlambat dan nikmati momennya, yang bisa membuat ciuman jauh lebih intens.
5. Monoton
Jangan sampai pasangan merasa berciuman denganmu terasa monoton. Ini harus kamu hindari.
Saat berciuman, jangan takut melakukan atau mencampurnya dengan hal-hal menarik yang menunjukkan kepada pasangan bahwa kamu benar-benar berusaha untuk membuat setiap ciuman terasa istimewa.
Bereksperimenlah dengan gaya yang berbeda, mulai dari lembut, menyenangkan, hingga penuh gairah. Buat pasangan menebak-nebak dan senang dengan permainan ciumanmu!
6. Mengabaikan lingkungan sekitar
Tempat yang kamu pilih untuk berciuman dapat membuat atau menghancurkan suasana hati. Berciuman di tempat yang ramai dan bising? Sepertinya bukan pilihan terbaik.
Temukan tempat yang nyaman dan pribadi yang membuat kamu dan pasangan dapat benar-benar merasa santai saat ciuman. Pengaturan yang tepat dapat mengubah ciuman sederhana menjadi ciuman yang berkesan.
7. Salah membaca momen
Sebenarnya tidak ada momen yang benar-benar tepat untuk ciuman yang sempurna. Namun, paling tidak kamu harus bisa membaca “getaran” pasangan.
Memperhatikan bahasa tubuh dan kata-katanya dapat memberitahumu apakah dia benar-benar menyukainya. Persetujuan adalah kuncinya. Ini memastikan kalian berdua berada di halaman yang sama untuk ciuman yang menyenangkan.
8. Terlalu banyak intensitas
Ciuman penuh gairah bisa luar biasa, tetapi ada perbedaan tipis dengan ciuman yang membuat pasangan merasa kewalahan karena kamu memberikan terlalu banyak intensitas dalam ciuman.
Ciuman itu seperti tarian. Kamu ingin mencocokkan gerakan pasangan, bukan menginjak jari kakinya. Terlalu bersemangat bisa menjadi penghalang. Jadi, triknya adalah menemukan sweet spot saat gairah bertemu kelembutan.
9. Kurang percaya diri
Sebenarnya, sangat normal jika kamu merasa tidak percaya diri sebelum berciuman pertama kali dengan pasangan. Namun, seharusnya kepercayaan diri itu meningkat seiring dengan semakin seringnya kamu dan pasangan melakukannya.
Ingatlah bahwa kepercayaan diri benar-benar dapat meningkatkan permainan ciuman dengan pasangan. Semakin banyak kamu berlatih dan tetap positif, kamu akan menjadi semakin alami dan percaya diri.
10. Tidak melakukan tindak lanjut setelahnya
Ingat, hubunganmu tidak bisa dinilai hanya dengan ciuman. Apa yang kamu lakukan tepat setelah berciuman, seperti tersenyum kepada pasangan, memberikan pelukan hangat, dan melakukan kontak mata, bisa meninggalkan kesan mendalam.
Ini seperti kamu memberikan final touch kepada pasangan dan membuatnya merasa "wow". Hal-hal kecil inilah yang bisa membuat ciuman menjadi hebat.
Jadi, setelah mengetahui apa saja yang harus kamu hindari saat berciuman agar tidak membuatnya jadi pengalaman yang tidak menyenangkan, jangan dilakukan lagi ya, Bela.