Tips Menggunakan Pelumas Ramah Sperma Agar Cepat Hamil

Seks jadi lebih aman dan nyaman

Tips Menggunakan Pelumas Ramah Sperma Agar Cepat Hamil

Hadirnya pelumas dapat membantu aktivitas seksual jadi lebih bergairah dan tentunya nyaman. Ketika kamu dan pasangan sedang berusaha memiliki anak, kadang suasana bercinta malah terkesan seperti sebuah tugas, bukan lagi sebuah momen menyenangkan. Keinginan untuk memiliki anak, apalagi jika kamu sudah cukup lama menantikannya, bisa menyebabkan stres yang akhirnya mengakibatkan momen intim kamu terasa tidak nyaman.

Di sinilah pelumas dapat berperan untuk melancarkan hubungan seks kamu dan pasangan. Saat mencari pelumas, biasanya kamu mencari jenis pelumas yang bebas paraben dan bebas pewangi. Tapi jika kamu sedang berusaha memiliki anak, kamu juga perlu mencari pelumas yang ramah sperma, karena ada beberapa jenis pelumas yang justru bisa mematikan sperma.

Berikut ini adalah beberapa tips menggunakan pelumas ramah sperma agar bisa cepat hamil.

1. Ketahui ciri-ciri pelumas ramah sperma

Tips Menggunakan Pelumas Ramah Sperma Agar Cepat Hamil

Bicara soal pelumas ramah sperma kita perlu tahu seperti apa ciri-cirinya supaya tidak salah pilih. Ciri yang pertama adalah tidak mengandung paraben atau pewangi. Adanya pewangi pada pelumas dapat menghambat pergerakan sperma, bahkan bisa membunuh sperma sebelum memasuki sel telur.

Selain tidak mengandung paraben dan pewangi, pelumas yang ramah sperma juga harus berada dalam pH netral, yakni kurang dari 7 agar tidak merusak sel telur maupun sperma. Tidak hanya itu, kandungan endotoksin juga harus rendah agar tidak ada bakteri yang dihasilkan ketika berhubungan seks.

Kenapa penting bagi kamu untuk memilih pelumas ramah sperma saat sedang berusaha hamil? Karena pelumas jenis ini memang secara spesifik didesain untuk mereka yang bercinta untuk mendapatkan keturunan. Pelumas jenis ini bisa menjadi tempat yang aman bagi sperma dan menjaga sperma agar bisa bertahan di dalam organ reproduksi perempuan.

2. Gunakan pelumas ramah sperma yang layak edar

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved