Laki-laki mempunyai preferensi seksnya masing-masing, baik itu berfantasi, melakukan masturbasi, atau saat berhubungan seks dengan pasangan. Keinginannya kadang nggak bisa ditebak dan bisa berubah-ubah. Wah, di keadaan seperti ini kamu sebagai pasangan harus tahu hal apa yang mereka inginkan.
Bikin dia makin bahagia, inilah hal yang harus kamu tahu tentang keinginan laki-laki tentang seks.
1. Laki-laki merespons pujian yang kamu berikan
Terkadang kamu berpikir bahwa laki-laki mempunyai libido yang besar sehingga nggak merespon hal-hal yang kecil. Akan tetapi, hal itu salah besar. Laurie Mintz, Ph.D., penulis A Tired Woman’s Guide to Passionate Sex and Becoming Cliterate, mengatakan laki-laki suka akan pujian yang diberikan pasangannya.
Berilah pujian ringan seperti "aku suka pelukanmu" atau "kamu sangat seksi" membuat dia senang mendengarnya. Secara otomatis, dia akan secara cepat merespons untuk ‘permainan’ yang lebih panas.
2. Laki-laki ingin disentuh terlebih dahulu
Banyak bagian sensitif di tubuh laki-laki selain Mr P, mereka menganggap bagian tersebut adalah bagian yang seksi baginya. Teruslah mengeksplorasi bagian-bagian tersebut agar membuatnya semakin terangsang.
Psikolog Melodie Schaefer mengatakan laki-laki nggak mau mengarahkan tanganmu ke bagian tersebut, karena dia takut akan responsmu yang nggak diinginkan. Laki-laki ingin kamu menyentuhnya terlebih dahulu. Bagian-bagian tersebut di antaranya dada, paha bagian dalam, leher, dan wajah.
3. Laki-laki mempunyai fantasi seksual yang ingin didengar
Terkadang, pasanganmu ingin membagikan fantasi seksualnya kepadamu, akan tetapi dia malu dan takut kamu nggak suka dengan apa yang dipikirkannya.
Memang nggak semua fantasi seksual bisa dilakukan di kehidupan nyata, akan tetapi mendengarkan tanpa menghakimi akan menjadi langkah kecil yang baik untukmu sebagai pasangan. Begitupun denganmu, bagikan apa yang menjadi fantasi seksualmu.
4. Laki-laki suka suara yang kamu keluarkan saat seks
Nggak dipungkiri lagi, seks bisa menjadi relaksasi akan penatnya rutinitas. Mungkin saat kamu menikmatinya, kamu akan mengerang, mendesah, bahkan berteriak. Hal ini merupakan hal yang bagus untuk mengekspesikan seks versimu.
Faktanya, laki-laki sangat senang akan hal ini. Bahkan suara yang kamu keluarkan saat seks membuatnya tertantang dan membuatnya orgasme.
5. Laki-laki takut dalam membangun keintiman
Apalah arti seks tanpa keintiman, benar bukan? Yap, terkadang koneksi antara kamu dan pasangan bisa membuat chemistry yang baik. Akan tetapi, laki-laki takut untuk membangun koneksi itu. Dia takut memulai untuk membawa ke suasana yang lebih intim dan takut keadaan akward terjadi.
Untuk menyiasatinya, lakukan seks dengan diiringi musik yang lembut dan tambahan lilin-lilin yang membuatmu lebih rileks.