Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

14 Emoji Makanan Simbol Seks dan Artinya yang Harus Kamu Tahu

Jangan sampai salah mengartikan!

Raden Putri

Dalam aplikasi chatting atau berbalas pesan, kita pasti sudah familier dengan emoji. Nah, emoji adalah istilah dari bahasa Jepang untuk karakter gambar atau emoticon yang digunakan dalam perpesan yang merepresentasikan perasaan seseorang, mulai dari ekspresi wajah, gestur tangan, hingga makanan.

Menambahkan emoji saat berkirim pesan tentu sudah menjadi kebiasaan bagi sebagian orang. Emoji membuat percakapan via pesan singkat menjadi lebih menarik karena emoji dapat mengungkapkan makna lain yang tidak bisa diungkapkan oleh tulisan.

Dari begitu banyak emoji, siapa sangka bahwa ada emoji yang digunakan sebagai simbol seks? Selain menunjukkan maksud asli dari emoji tersebut, beberapa emoji ini juga memiliki makna lain yang jarang diketahui orang.

Mengirimkan emoji yang menjadi simbol seks ini termasuk dalam aktivitas sexting. Untuk yang belum tahu, sexting memiliki arti pesan yang mengarah ke topik seksual. Sexting sendiri merupakan gabungan dari dua kata, yakni “sex” dan “texting”.

Aktivitas ini biasa dilakukan untuk menyalurkan gairah seksual yang terpendam. Emoji yang ditambahkan dalam pesan juga ternyata dapat merangsang dan menambah gairah pasangan.

Terus-menerus mengirimkan emoji yang tampak vulgar saat sexting terkadang malah membuat percakapan terasa membosankan. Untuk mendapatkan suasana yang berbeda, tidak ada salahnya menggunakan emoji lain saat sexting, seperti emoji makanan.

Tidak banyak yang menyadari bahwa terdapat beberapa emoji makanan yang menjadi simbol seks. Tentu emoji ini dapat digunakan untuk aktivitas sexting. Namun, untuk menggunakannya, perlu dipahami terlebih dahulu makna emoji tersebut agar tidak salah arti.

Penasaran emoji makanan apa saja yang menjadi simbol seks? Berikut ini Popbela telah merangkum 14 emoji makanan simbol seks dan artinya.

1. Emoji terong berarti penis

pngdownload.id

Emoji terong menjadi salah satu emoji makanan yang paling sering digunakan untuk sexting. Ini bukan karena terong yang berarti kelompok makanan dalam jenis sayuran saja, tetapi juga dapat diartikan sebagai simbol alat kelamin laki-laki.

Emoji yang satu ini memang dikenal memiliki unsur seksual tersembunyi. Oleh sebab itu, jika ada seseorang yang mengirimkan emoji ini kepadamu itu berarti dia ingin menunjukkan bahwa penis yang dimilikinya berukuran besar.

2. Emoji cherry berarti bokong

pngdownload.id

Emoji makanan selanjutnya yang digunakan dalam aktivitas sexting adalah buah cherry. Terlepas dari bentuknya yang bulat dan berukuran kecil, emoji ini ternyata memiliki banyak simbol seks.

Buah yang berwarna merah ini sering kali digunakan untuk melambangkan bokong. Emoji ini pun tak jarang dipakai untuk melambangkan simbol seks lain saat sexting, seperti payudara dan testis.

3. Emoji melon berarti testis, bokong, dan payudara

pngdownload.id

Di balik rasa buahnya yang manis, emoji buah yang memiliki tekstur tebal dan kasar ini ternyata memiliki makna lain yang tak bisa dibayangkan sebelumnya.

Tidak banyak orang tahu, emoji makanan ini dapat digunakan untuk melambangkan banyak hal dalam kegiatan sexting, termasuk sebagai simbol testis, bokong, dan payudara.

4. Emoji taco berarti vagina

pngdownload.id

Taco merupakan makanan yang berasal dari Meksiko. Taco adalah makan yang terbuat dari gulungan tortilla dan diisi dengan aneka sayuran.

Emoji yang tampak menggiurkan ini ternyata memiliki arti tersendiri dalam dunia sexting. Tak banyak orang yang mengetahui bahwa taco digunakan sebagai lambang dari vagina. Hal ini disebabkan karena bentuk tortilla pada taco yang sekilas tampak seperti vagina.

5. Emoji lollipop berarti seks oral

pngdownload.id

Lollipop adalah permen warna-warni yang sering menjadi favorit anak-anak. Dalam dunia sexting, emoji permen ini justru memiliki makna yang sangat berbeda jauh dari arti sebenarnya.

Emoji lollipop ini kerap kali digunakan oleh orang untuk menyampaikan pesan yang berisi ajakan untuk melakukan seks oral. Hal ini karena kesamaan cara seks oral dengan cara saat sedang memakan permen lollipop ini.

6. Emoji chestnut berarti bokong

pngdownload.id

Dalam bahasa Indonesia, chestnut memiliki nama lain kastanye. Chestnut adalah salah satu jenis kacang-kacangan yang memiliki cita rasa manis. Chestnut bisa ditemukan dalam berbagai hidangan, seperti salad, sup, atau menjadi isian makanan.

Di balik kegunaannya dalam makanan, chestnut ternyata memiliki arti tersendiri dalam dunia sexting. Tak disangka, chestnut seringkali digunakan untuk melambangkan bentuk bokong yang tak sepenuhnya bulat.

7. Emoji apel berarti bokong

pngdownload.id

Buah apel adalah buah yang mudah dijumpai di berbagai tempat. Emoji buah ini memang terlihat biasa saja, karena orang memahami gambar ini sebagai buah apel pada umumnya. Namun, hal ini menjadi berbeda ketika masuk dalam aktivitas sexting.

Dalam dunia sexting, emoji apel disimbolkan sebagai bokong. Hal ini disebabkan karena bentuk bokong yang tidak selalu bulat sempurna. Orang-orang pun akhirnya menjadikan emoji apel sebagai simbol dari bokong.

8. Emoji hot dog berarti hubungan intim

pngdownload.id

Jika dilihat secara sekilas, sebenarnya tidak ada hal aneh dari emoji hot dog ini. Gambar sosis yang berada di dalam roti lapis dan diberi olesan mustard ini justru tampak menggiurkan bagi yang melihatnya.

Namun lagi-lagi, dalam dunia sexting, emoji ini memiliki makna lain. Hot dog disebutkan memiliki arti hubungan intim. Hal ini bukan tanpa alasan, sosis dalam gambar tersebut diartikan sebagai penis, sedangkan roti lapis diartikan sebagai vagina dan bokong.

9. Emoji buah persik berarti bokong yang menggoda

spotify.com

Buah peach atau dalam bahasa Indonesia lebih dikenal sebagai buah persik, ternyata memiliki makna tersembunyi dalam istilah sexting. Dari bentuknya, tentu sudah dapat ditebak jika emoji buah yang satu ini menggambarkan simbol bokong.

Jika seorang suami mengirimkan emoji buah persik ini kepada istrinya, maka bisa jadi dia ingin mengutarakan bahwa pasangannya memiliki bokong yang begitu menggoda.

10. Emoji jagung berarti penis

pngdownload.id

Emoji makanan selanjutnya yang memiliki makna lain dalam dunia sexting adalah jagung. Memang tidak banyak orang yang menyadari akan hal ini. Tentu saja karena orang-orang hanya menganggap ini sebagai gambar jagung biasa.

Namun dalam dunia sexting, jagung justru dianggap sebagai simbol yang melambangkan alat kelamin laki-laki. Hal ini sama seperti emoji terong dan pisang yang memiliki arti serupa.

11. Emoji buah pir berarti bokong besar dan menggoda

pngdownload.id

Buah pir memiliki rasa yang manis dan segar, buah ini pun digemari oleh banyak orang dan mudah ditemukan keberadaannya.

Di balik kandungan vitamin dan rasanya yang lezat, emoji buah pir dalam dunia sexting ternyata memiliki makna yang mengejutkan. Buah pir ini dilambangkan sebagai simbol bokong yang besar dan menggoda. Emoji ini pun biasa digunakan ketika membahas soal bokong.

12. Emoji cabai berarti ajakan untuk bercinta lebih panas

pngdownload.id

Jika dilihat dalam perspektif orang biasa, emoji cabai ini hanya dikenal sebagai cabai merah yang pedas. Namun, tentu artinya berbeda jika dalam dunia sexting.

Jika seorang suami mengirimkan emoji cabai kepada istrinya, maka itu dapat berarti bahwa sang istri terlihat hot di depannya.

Bukan hanya itu, emoji cabai ini juga dapat memberi isyarat bahwa sang suami ingin mengajak pasangannya untuk menggunakan gaya yang lebih panas dari sebelumnya ketika sedang bercinta.

13. Emoji donat dan buah pisang berarti ajakan melakukan seks anal

pngdownload.id

Dalam dunia sexting di mana arah obrolan menjurus ke topik seksual, dua emoji ini dapat diartikan sebagai sebuah ajakan untuk melakukan seks anal.

Kegiatan seks anal merupakan kegiatan seksual yang proses penetrasinya dilakukan melalui lubang anus. Hal ini tergambar dari emoji donat yang memiliki lubang di bagian tengah dan emoji pisang yang diartikan sebagai penis.

14. Emoji baguette dan honey pot berarti ajakan untuk bercinta

pngdownload.id

Baguette adalah kue tradisional dari Perancis yang berwarna keemasan. Sedangkan, honey pot adalah sebuah pot yang berisikan madu.

Emoji ini memang hanya menggambarkan dua makanan yang berbeda, tetapi dalam kegiatan sexting, emoji ini memiliki arti tersembunyi yang cukup mengejutkan.

Emoji roti baquette dan honey pot memiliki arti sebagai isyarat yang diberikan oleh laki-laki ketika dia ingin memasukkan penisnya yang panjang ke dalam vagina pasangannya yang manis. Istilah sederhananya adalah ajakan pasangan untuk bercinta.

Nah, itulah 14 emoji makanan simbol seks dan artinya. Emoji ini dapat menjadi alternatif untuk kamu gunakan dalam kegiatan sexting agar suasananya menjadi lebih menarik.

IDN Channels

Latest from Sex