Nggak usah malu-malu. Melakukan masturbasi bagi orang dewasa sebenarnya umum dilakukan. Menggunakan sex toys atau vibrator juga menjadi pilihan para perempuan untuk memuaskan diri mereka sendiri.
Membeli virator bisa sangat membingungkan, karena mereka memiliki bentuk dan fungsi yang berbeda. Mereka yang awam mungkin akan langsung memilih yang paling murah, tapi belum tentu cocok untuk kebutuhan mereka.
Berikut ini adalah beberapa jenis vibrator dan fungsinya, untuk kamu yang baru ingin mencoba atau yang ingin menggunakannya bersama pasangan. Silakan dipilih!
1. Vibrator klasik
Untuk kamu yang masih pemula dan khawatir dengan jenis vibrator yang terlalu kuat, maka vibrator klasik bisa jadi pilihan. Bentuknya tidak mengintimidasi dan bisa digunakan di dalam maupun luar vagina.
2. The Bullet
Jenis vibrator ini cocok mereka yang menginginkan vibrator berukuran kecil yang praktis dibawa ke mana saja. Ukurannya kecil, seukuran jari kelingking, sehingga tidak untuk dimasukkan ke dalam vagina. Meski ukurannya kecil, vibrator jenis ini punya kekuatan yang hebat. Biasanya, kamu bisa mengatur kecepatannya sesuai yang kamu inginkan, dari pelan hingga cepat.
3. Oral stimulation
Bukan main-main, nih. Vibrator jenis ini biasanya memiliki corong isap yang bergetar untuk mensimulasikan perasaan mendapat seks oral. Desainnya mungkin terlihat aneh dan tidak nyaman bagi seseorang yang belum pernah menggunakan vibrator sebelumnya. Tapi begitu kamu terbiasa dengan sensasinya, ini bisa menjadi penyelamat bagi banyak perempuan yang mengaku sulit meraih orgasme.
4. The Wand
Bisa dibilang vibrator ini merupakan yang paling populer di kalangan perempuan. Kamu mungkin sering melihatnya di internet atau di film. Melihat bentuknya, banyak yang salah kaprah dengan vibrator ini dan memasukkannya ke dalam vagina. Padahal vibrator ini tidak hanya digunakan untuk menstimulasi klitoris.
5. The Rabbit
Nah, sekarang kita masuk ke daftar vibrator untuk mereka yang sudah terbiasa menggunakannya. The Rabbit bisa digunakan ke dalam vagina dan juga untuk stimulasi klitoris. Bagi kamu yang tidak pernah menggunakan vibrator sebelumnya, alat ini bisa jadi sangat membingungkan. Selain itu, The Rabbit memiliki vibrator yang bergerak dalam berbagai ritme dan kecepatan, plus harganya juga cukup mahal.
6. Vibrator G-Spot
Banyak yang masih menyangsikan keberadaan G-Spot, tapi kamu mungkin akan menemukannya dengan vibrator ini. Vibrator G-Spot dibuat secara spesifik untuk dimasukkan ke dalam vagina dan bentuknya diciptakan sedemikian rupa untuk mencapai G-Spot tersebut. Berani coba?
7. Finger vibe
Dari namanya saja bisa ditebak, vibrator ini dibuat untuk menyerupai stimulasi menggunakan jari. Meski vibrator ini enak digunakan untuk masturbasi, sebenarnya vibrator ini juga cocok dipakai saat kamu sedang melakukan foreplay bareng pasangan. Bentuknya yang kecil pun membuatnya mudah dibawa ke mana-mana, termasuk saat traveling.
8. Egg
Bentuk dan namanya mungkin sedikit aneh. Tapi vibrator jenis egg atau telur ini bisa memberikan sensasi berbeda, karena tidak seperti vibrator biasa yang bergetar, vibrator ini menghadirkan denyutan sonik pada bagian klitoris tanpa bersentuhan. Dengan begitu, stimulasi tidak akan membuat kamu merasa tidak nyaman, sakit, atau nyeri jika digunakan dalam waktu lama, berbeda dengan vibrator biasa pada umumnya.
Nah, itu dia jenis-jenis vibrator dan fungsinya. Sekarang nggak bingung lagi, kan, ingin memilih yang mana.