Keberhasilan film Keluarga Cemara membuat nama para pemainnya kian menjadi perhatian publik. Salah satunya ialah Nirina Zubir. Perempuan yang sempat mendapat predikat sebagai artis film termahal di Indonesia ini sukses memerankan sosok Emak hingga banyak orang jatuh hati padanya.
Selain kariernya yang melambung tinggi, kehidupan rumah tangga Nirina juga selalu tampak harmonis dan jauh dari kabar miring. Nirina menikah dengan gitaris band Cokelat, Ernest Fardian Syarif, pada 5 April 2009. Meski memiliki kesibukan yang berbeda, keduanya tetap kompak mengurus keluarga dan kedua anak mereka. Seperti apa potret keluarga harmonis Nirina Zubir dan Ernest Syarif? Keep on reading, ya!
1. Hampir 10 tahun hidup bersama, tampaknya rumah tangga Nirina dan Ernest selalu bahagia dan jauh dari gosip.
2. Meski sudah lama menikah, keduanya tetap terlihat bak orang yang masih pacaran dan penuh cinta.
3. Dalam Instagramnya, Ernest menyebut bahwa Nirina adalah sosok istri terbaik dan paling sempurna untuk dirinya.
4. Nirina mengaku, komunikasi dan quality time menjadi kunci utama untuk menjaga keharmonisan dalam rumah tangganya.
5. Keduanya juga seringkali melakukan olahraga bersama. Pantas saja tubuh Nirina dan Ernest selalu bugar, nih!
6. Nirina dan Ernest tetap kompak mengurus kedua buah hatinya, Zivara Ruciragati Sharief dan Elzo Jaydo Anvaya.
7. Uniknya, mereka menyebut keluarganya dengan nama “Enerzi family”, yang merupakan singkatan dari Elzo, Nirina, Ernest, dan Zivara.
8. Di tengah kesibukannya, Nirina dan Ernest tetap meluangkan waktu untuk liburan bersama anak-anak.
9. Keluarga ini memang tampak sederhana dan nggak neko-neko. Inilah yang membuat banyak orang menyukai mereka.
10. Saat perayaan ulang tahun putrinya yang ke-7, Nirina menuliskan pesan yang manis dan penuh haru di Instagram.
11. Mereka juga sering memakai outfit yang senada, lho! Keluarga yang kompak banget, deh!
12. Ini momen saat merayakan Hari Raya Idul Fitri di tahun 2018 lalu. Adem banget melihatnya, ya.
13. Rumah tangga yang harmonis dan menginspirasi banyak orang. Bahagia selalu, Nirina dan Ernest!