Kepergian penyanyi Glenn Fredly pada 8 April 2020 lalu membawa duka bagi masyarakat Indonesia, terutama penikmat musik Tanah Air. Duka mendalam itu tentu paling dirasakan oleh sang istri, Mutia Ayu. Bagaimana tidak, keduanya baru saja dikaruniai anak pertama sesaat sebelum Glenn meninggal dunia.
Mutia sendiri dikenal jarang membuka kisah cintanya dengan mendiang suaminya. Namun saat berbincang dengan Denny Sumargo beberapa waktu lalu, pelantun lagu Juragan Empang itu akhirnya mau menceritakan awal pertemuan mereka hingga perjuangan Glenn demi mendapatkan cintanya. Bagaimana cerita lengkapnya? Keep on reading, ya!
1. Glenn mulai mendekati Mutia pada 2016 melalui pesan di Instagram. Namun saat itu, Mutia tak merespons karena menilai Glenn bukan tipenya.
2. Mutia lantas memilih berpacaran dengan laki-laki Colombia dan pergi menyusul sang kekasih pada 2017. Kala itu, Glenn tak menghubungi Mutia karena tak mau mengganggu hubungan mereka.
3. Usaha Glenn tak berhenti di situ saja. Ketika Mutia pulang ke Jakarta pada 2018, Glenn kembali menghubungi dan menawarkan untuk menjemputnya.
4. Namun, Mutia kembali cuek. Pedangdut kelahiran 4 April 1995 ini mengatakan ingin berkumpul dengan teman-temannya sepulang dari Colombia.
5. Tapi namanya jodoh nggak ke mana, secara tak sengaja teman Mutia justru menjodohkannya dengan Glenn. Awalnya, ia menolak karena lelaki itu orang Indonesia. Tapi karena ia sedang galau, akhirnya ia menerima tawaran itu.
6. Siapa sangka, ternyata lelaki yang dijodohkan temannya itu adalah Glenn, orang yang kerap mengiriminya pesan di Instagram.
7. Perlahan, Mutia dan Glenn akhirnya dekat. Puncaknya, saat Glenn sakit, Mutia menangis dan mengatakan ingin merawatnya sampai kapan pun.
8. Keduanya sempat liburan ke New Zealand. Di sanalah, Glenn mengatakan keinginannya menikah dengan Mutia. Sepulang liburan, Glenn pun menemui orangtua Mutia di Sukabumi.
9. Glenn dan Mutia berpacaran selama setahun hingga akhirnya menikah pada 16 Agustus 2019. Pernikahan mereka sempat diterpa isu soal Mutia berpindah agama dari Islam menjadi Kristen mengikuti Glenn.
10. Pada 28 Februari 2020, Mutia dan Glenn dikaruniai anak pertama yang diberi nama Gewa. Setelah menikah, Mutia merasa diperlakukan seperti ratu oleh sang suami.
11. Sayangnya, belum setahun merasakan manisnya pernikahan, Mutia harus ikhlas melepaskan sang suami untuk selamanya. Glenn meninggalkan istri dan anak yang masih berusia 40 hari pada April 2020.