Menikah Lewat Ta’aruf, Begini Perjalanan Cinta Anisa Rahma dan Dito

Jalan cerita yang seperti skenario dalam film

 Menikah Lewat Ta’aruf, Begini Perjalanan Cinta Anisa Rahma dan Dito

Setiap orang tentu memiliki impiannya masing-masing dalam memutuskan pernikahan. Sebagian orang ada yang memilih pacaran lebih dulu untuk mengetahui seperti apa sosok pasangannya, baru kemudian yakin untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Namun, ada pula yang justru langsung mantap untuk menikah tanpa melalui proses pacaran, atau yang biasa dikenal dengan istilah ta’aruf. 

Ini juga yang rupanya dipilih oleh artis sekaligus penyanyi Anisa Rahma. Mantan personel Cherrybelle ini tengah bahagia lantaran baru saja dipersunting oleh seorang laki-laki bernama Anandito Dwi Sepdiawan atau yang akrab disapa Dito melalui proses ta'aruf lebih dulu. Nah, seperti apa perjalanan cinta mereka? Popbela sudah membocorkannya di sini!

1. Pertama bertemu

40441075-320199665413162-3284422875114900711-n-5f2c3fecb96195c78b9d550b99faeb2a.jpg
Instagram.com/anandisaofficial

Anisa dan Dito pertama kali bertemu pada 11 Februari 2018 lalu. Mereka bertemu saat keduanya didapuk menjadi pengisi acara dalam event Seminar Pra Nikah Teladan Rasul dan Teladan Cinta di Gedung Sucofindo, Jakarta. Tanpa sengaja, keduanya pun foto bersama di belakang panggung dengan latar dekorasi pelaminan. Dari pertemuan inilah keduanya saling mengenal kemudian Dito yang merupakan penyanyi religi sekaligus selebgram ini pun mengajak Anisa untuk bekerja sama dalam proyek bermusiknya.

2. Melakukan projek film pendek bersama 

40677720-478730875973695-3032414037948604894-n-9517b5af69c38dcb53f1848712715774.jpg
Instagram.com/anandisa_official

Sejak pertemuan tersebut, Anisa dan Dito pun mulai terlibat dalam proyek bersama dalam membuat video yang diunggah ke YouTube. Perempuan kelahiran 12 Oktober 1990 ini juga sempat menjadi model video klip single religi milik Dito yang berjudul Ta’aruf. Selain itu, mereka juga bekerja sama dalam film pendek bertajuk Singlelillah garapan Abay Adhitya atau yang akrab disapa Kang Abay. Dalam proyek web series ini, Anisa dan Dito berperan sebagai tokoh utamanya, yakni Nisa Aulia dan Alik Nugraha. 

3. Dito mengutarakan keinginannya ta’aruf

40837327-2169065093335722-8871441655324807608-n-9fa1371f1d6d015d9bef2d7f19cdcff1.jpg
Instagram.com/anandisaofficial

Dua bulan setelah pertemuan pertamanya dengan Anisa, Dito pun menemui Kang Abay dan mengutarakan keinginannya untuk melakukan ta’aruf dengan perempuan berusia 27 tahun tersebut. Kang Abay pun langsung bersedia menjadi perantara ta’aruf mereka dan kemudian mengungkapkan niat baik Dito kepada Anisa. Setelah berdiskusi dengan orangtua, Anisa pun memberikan jawaban bahwa dirinya bersedia melakukan ta’aruf dengan selebgram tersebut.

4. Sosok Dito di mata Anisa

40187241-299982567471235-755984769393406565-n-8f531d9c7e6b06cceeec0909a8c5a4c2.jpg
Instagram.com/arifrahman.lubis, fatkhul47

Rupanya, banyak laki-laki yang mengajak Anisa untuk melakukan ta’aruf sebelumnya. Namun, hanya Dito-lah yang berhasil meluluhkan hati pemain film Cipali Km 182 tersebut. Ibunda Anisa, Nelma, mengungkapkan pada Liputan 6 alasan Anisa menerima lamarannya lantaran Dito dinilai memiliki banyak sisi baiknya. “Sama-sama senang musik, anaknya taat, baik, terus sayang keluarga, tanggung jawab, dan humble,” kata Nelma melalui sambungan telepon. Anisa merasa bahwa sikap dan kepribadian Dito seakan menunjukkan cerminan dirinya sendiri sehingga inilah yang membuat Anisa mantap menikah meski baru beberapa bulan mengenal Dito.

5. Pernikahan digelar secara syar’i

40705507-900032713540090-6667309507195961344-n-d5dfa0ef93a4e42bffa53be60d1da501.jpg
Instagram.com/hijazpictura

Setelah melalui proses ta’aruf selama beberapa bulan, akhirnya Anisa resmi dipersunting oleh laki-laki pilihannya, Anandito Dwi Sepdiawan. Keduanya melangsungkan akad nikah pada Minggu, 16 September 2018 pukul 15.30 di Masjid Junudurrahman Kodiklat TNI AD, Bandung, Jawa Barat. Akad nikahnya pun berlangsung khidmat dan penuh haru. Rupanya, mereka melangsungkan pernikahan dengan konsep syar’i sesuai tuntunan agama Islam. Anisa terlihat memesona dalam balutan baju pengantin berwarna putih dengan kerudung yang menutupi dada. “Nggak (memakai) adat apapun, yang modern tapi syar’i. Karena dari awal sudah ta’aruf kan jadi dijalaninya syar’i semuanya,” jelas ibunda Anisa.

Selamat atas pernikahan Anisa Rahma dan Anandito! Semoga menjadi keluarga yang bahagia selalu.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved