Menjadi seorang perempuan yang berhijab rupanya memiliki permasalahannya sendiri. Contohnya, nggak bisa asal membuka pintu rumah karena harus menutupi rambutnya dengan hijab lebih dulu. Kehidupan sebagai perempuan Muslim ini pun dibuat dalam bentuk ilustrasi oleh Thaakirah Isaacs Jacobs. Seniman asal Cape Town, Afrika Selatan, ini menuangkan kehidupan sehari-harinya bersama suami dan anaknya lewat akun Instagram @thaaks.i seperti berikut ini.
1. Terbiasa berdandan, sekalinya nggak memakai makeup langsung terlihat pucat banget sampai-sampai dikira kelelahan atau sakit. Ya ampun!
2. Kamu nggak bisa sembarangan buka pintu saat belum pakai hijab. Tapi kalau sudah dadakan begini, harus tetap cari cara supaya rambut nggak terlihat.
3. Namanya juga perempuan, kadang suka perhitungan kalau mau bayar tagihan. Tapi untuk urusan makanan rasanya sebanyak apapun nggak pernah masalah, deh.
4. Sebagai gantinya, kalau mau beli peralatan makeup bayarnya pakai kartu kredit milik suami. Kan demi tampil cantik di depan suami. Hihihi.
5. Senangnya ketika hamil itu kita akan mendapat perlakuan istimewa dari suami. Rasanya si dia jadi lebih perhatian, deh.
6. Dilemanya ketika semua makanan yang bikin kamu ngidam adalah makanan yang biasanya kamu hindari. Tetap makan atau tinggalkan saja, nih?
7. Pada dasarnya, perempuan itu senang dipuji. Makanya kita akan melakukan segala cara supaya suami bisa memberikan pujian yang menyenangkan.
8. Memiliki putri kecil memang menyenangkan. Tapi kita harus siap nih kalau tiba-tiba dia memeluk kita saat sedang makeup seperti ini. Kacau, deh!
9. Setelah punya anak, terkadang suami lebih perhatian sama anak daripada kita. Jadi bikin cemburu, deh. Kamu pernah merasakannya?