Ciri-Ciri Suami Ingin Bercerai dan Menghadapinya

Jangan menyerah dulu!

Ciri-Ciri Suami Ingin Bercerai dan Menghadapinya

Pernikahan bisa dikatakan fase yang menjadi langkah awal untuk kamu menjalani kehidupan yang lebih matang. Di mana kamu mulai hidup dengan pasanganmu yang sekarang menjadi seorang suami. Berjalannya waktu, keharmonisan dalam pernikahan pun harus dijaga karena banyak ada perubahan yang terjadi di pernikahan.

Nah, salah satunya adalah membuat suami nyaman terhadap kita. Akan tetapi jika suami mulai menunjukkan perubahan dalam sikapnya apakah hal itu wajar? Ataukah itu merupakan ciri suami ingin bercerai? Kamu harus bijak untuk menghadapinya ya, Bela.

Inilah ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya.

1. Kurangnya komunikasi nggak seperti biasanya

Ciri-Ciri Suami Ingin Bercerai dan Menghadapinya

Salah satu alasan tanda perceraian adalah kurangnya komunikasi. Yaps, hal ini mungkin sepele tetapi dampaknya sangat besar bagi kesehatan hubunganmu. Bahkan kurangnya komunikasi ini bisa jadi tentang hubunganmu, pekerjaan, keintiman bersama bahkan finansial rumah tangga.  

Nah dengan kurangnya komunikasi kamu nggak bisa membaca apa yang dipikirkan suami. Ini merupakan salah satu ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya adalah dengan meminta waktu untuk berbicara dua arah. Ajaklah dia diskusi dan katakan apa yang ingin kamu ungkapkan.

2. Tertutup tentang finansial

Hal materi ataupun finansial merupakan hal yang harus dibicarakan bersama karena menyangkut keberlangsungan kehidupanmu bersama. Matang secara finansial saat diperlukan saat di fase pernikahan. Akan tetapi saat suamimu mulai tertutup akan income yang dia dapatkan, bahkan pengeluaran-pengeluarannya, kamu mungkin bisa sedikit waspada ya, Bela.

Ini juga merupakan ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya adalah sampaikan rincian kebutuhan rumah tanggamu, income darinya dan darimu, serta memperlihatkan list apa saja yang dibutuhkan.

3. Kurangnya minat akan kebersamaan

Ketika pasangan suami istri kurang atau bahkan nggak ada minat untuk menjalani hal bersama satu sama lain bahkan mengisi kekosongannya dengan orang lain, ini merupakan hal yang berbahaya. Pada intinya, pernikahan merupakan dua insan yang mempunyai minat untuk bersama menjalani hidup, jika hal itu sudah nggak ada bisa jadi ciri suami ingin bercerai.

Cara menghadapinya dengan merencanakan hal yang menarik bersama. Bisa dengan liburan bersama, staycation bahkan pergi ke suatu tempat yang nggak pernah kalian kunjungi sebelumnya.

4. Nggak melibatkan istri di kegiatannya

Nah, mungkin dalam pernikahan banyak sekali hal-hal atau kegiatan yang bisa dilakukan bersama. Akan tetapi jika suamimu tiba-tiba nggak melibatkanmu dalam kegiatan atau urusannya apakah itu bisa dikatakan sebagai ciri suami ingin bercerai?

Itu mungkin salah satu ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya dengan mengingatkannya akan hal kebersamaan kalian berdua. Hal ini mungkin sepintas komunikasi yang tersirat, tetapi ini bisa menyadarkannya bagaimana hal-hal indah yang lebih menyenangkan jika kamu terlibat di dalamnya. Jadi, nggak harus dengan menanyakannya secara langsung ya, Bela.

5. Selingkuh

Cara yang mungkin nggak bisa ditoleransi adalah selingkuh. Selingkuh di dalam pernikahan bisa jadi menjadi hal yang menyakitkan apalagi jika dilakukan oleh suami tercinta. Selingkuh biisa dilakukan dengan berbagai cara, dari yang awalnya hanya dari media sosial, pesan singkat, berkencan atau bahkan hingga ‘bercumbu’.

Berselingkuh juga salah satu yang terberat dari ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya adalah dengan melakukan deep talk. Yang pertama kamu bahas adalah bagaimana tujuan dari pernikahan, alasan dia melakukannya dan cara yang dihadapi berdua selanjutnya. Beri jarak untuk dia berpikir tanpa menghakimi, itu akan berat tetapi bisa dikatakan hal ini paling bijak.

6. Cara asuh yang berbeda

Tahap setelah pernikahan adalah memiliki momongan yang merupakan tujuan sebagian besar pasangan suami istri. Sebelum pernikahan, kamu perlu membicarakan hal ini, berapa banyak anak yang ingin kamu miliki, bagaimana cara kamu mengasuh anak dan cara didik yang tepat untuk mereka.

Jika setelah anak lahir kamu dan suami mempunyai cara asuh yang berbeda, suami bersikeras untuk membentuk cara yang nggak sesuai dengan hal yang nggak kamu inginkan ini merupakan ciri suami ingin bercerai dan cara menghadapinya yaitu kamu bisa mengingatkan kembali bagaimana di awal kalian membicarakan hal ini. Beri dua sisi pandangan plus dan minus dari cara asuhan tersebut.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved